Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zhiyanAvatar border
TS
zhiyan
Ketika Mata Batin Terbuka ...
Ketika Mata Batin Terbuka ...


Perkenalkan, nama ku (panggil aja) Zhiyan. Aku tinggal di salah satu desa di daerah provinsi Kalimantan Tengah. Disini aku mau sedikit berbagi kisah ku demi sekedar mengisi waktu kosong ku. Mungkin ada banyak hal yang susah untuk kalian percaya, tapi aku tidak perduli karena aku hanya ingin menuangkan apa yang ada di benak ku. Percaya atau tidak, keputusan pribadi para pembaca, cukup nikmati sebagai bacaan.

!!!Cerita ini dibuat sekedar untuk menambah pengetahuan seputar dunia jin, jangan pernah percaya cerita ini 100%, karena aku sendiri tidak pernah percaya 100% dgn perkataan dan hal yang berkaitan dgn jin. Sebab dunia jin penuh dengan tipuan. Jadi, apabila ada percakapan ku dgn bangsa jin. Jangan percayai sepenuhnya yang dia (jin) katakan. Jin itu pandai berbohong.

Ada banyak pengalaman yang tidak bisa terlupakan baik yang menyenangkan maupun yang menyeramkan ketika mata mu bisa melihat apa yang tidak bisa orang lihat. Dan kisahku pun bermula disini.

- Episode 01 | Tambang Berdarah #01
- Episode 02 | Tambang Berdarah #02
- Episode 03 | Tambang Berdarah #03
- Episode 04 | Tambang Berdarah #04
- Episode 05 | Tambang Berdarah #05
- Episode 06 | Tambang Berdarah #06
- Episode 07 | Tambang Berdarah #07
- Episode 08 | Tambang Berdarah #08
- Episode 09 | Tambang Berdarah #09
- Episode 10 | Tambang Berdarah #10

- Episode 11 | Tambang Berdarah #11
- Episode 12 | Jin Rumah Makan #01
- Episode 13 | Jin Rumah Makan #02
- Episode 14 | Berpisah Dengan Saga #01
- Episode 15 | Berpisah Dengan Saga #02
- Episode 16 | Tersesat Di Meratus #01
- Episode 17 | Tersesat Di Meratus #02
- Episode 18 | Tersesat Di Meratus #03
- Episode 19 | Tersesat Di Meratus #04
- Episode 20 | Tersesat Di Meratus #05

- Episode 21 | Tersesat Di Meratus #06
- Episode 22 | Tersesat Di Meratus #07
- Episode 23 | Tersesat Di Meratus #08
- Episode 24 | Tersesat Di Meratus #09
- Episode 25 | Tersesat Di Meratus #10
- Episode 26 | Tersesat Di Meratus #11
- Episode 27 | Tersesat Di Meratus #12
- Episode 28 | Tersesat Di Meratus #13
- Episode 29 | Tersesat Di Meratus #14
- Episode 30 | Tersesat Di Meratus #15

- Episode 31 | Selamat Dari Meratus
- Episode 32 | Hubungan Ku Dengan Zoya
- Episode 33 | Pengantin Kesurupan
- Episode 34 | Tetangga Di Santet ?
- Episode 35 | Zoya Ngambek
- Episode 36 | Ngerinya Pocong Gantung
- Episode 37 | Serunya Berburu Jin #1
- Episode 38 | Harta Yang Terpendam
- Episode 39 | Melihat Koleksi Fadly
- Episode 40 | Kebun Pisang Pak Adi

- Episode 41 | Diajak Ke Istana Buaya #1
- Episode 42 | Diajak Ke Istana Buaya #2
- Episode 43 | Diajak Ke Istana Buaya #3
- Episode Spesial • Mengenal Mata Batin
- Episode 44 | Diajak Ke Istana Buaya #4
- Episode 45 | Diajak Ke Istana Buaya #5
- Episode 46 | Jin Kebun Karet #1
- Episode 47 | Jin Kebun Karet #2
- Episode 48 | Sang Dukun bodoh
- Episode 49 | Belajar Silat Gaib
- Episode 50 | Jin Sekolah SD #1

- Episode 51 | Jin Sekolah SD #2
- Episode 52 | Jin Sekolah SD #3
- Episode 53 | Jin Sekolah SD #4
- Episode 54 | Jin Sekolah SD #5
- Episode 55 | Kebun Pisang Pak Adi #2
- Episode 56 | Kebun Pisang Pak Adi #3
- Episode 57 | Kebun Pisang Pak Adi #4
- Episode 58 | Akhir Perburuan #1
- Episode 59 | Akhir Perburuan #2
- Episode 60 | Selamat Tinggal ?

- Episode 61 | Kost Tanpa Jendela #1
- Episode 62 | Kost Tanpa Jendela #2
- Episode 63 | Kost Tanpa Jendela #3
- Episode 64 | Kost Tanpa Jendela #4
- Episode 65 | Kost Tanpa Jendela #5
- Episode 66 | Kost Tanpa Jendela #6
- Episode 67 | Kost Tanpa Jendela #7
- Episode 68 | Kost Tanpa Jendela #8
- Episode 69 | Kost Tanpa Jendela #9
- Episode 70 | Kost Tanpa Jendela #10

- Episode 71 | Rumah Tak Bertuan #1
- Episode 72 | Rumah Tak Bertuan #2
- Episode 73 | Rumah Tak Bertuan #3
- Episode 74 | Rumah Tak Bertuan #4
- Episode 75 | Rumah Tak Bertuan #5
- Episode 76 | Rumah Tak Bertuan #6
- Episode 77 | Rumah Tak Bertuan #7
- Episode 78 | Rumah Tak Bertuan #8
- Episode 79 | Rumah Tak Bertuan #9
- Episode 80 | Rumah Tak Bertuan #10

- Episode 81 | Rumah Tak Bertuan #11
- Episode 82 | Rumah Tak Bertuan #12
- Episode 83 | Rumah Tak Bertuan #13
- Episode 84 | Rumah Tak Bertuan #14
- Episode 85 | Rumah Tak Bertuan #15
- Episode 86 | Rumah Tak Bertuan #16
- Episode 87 | Rumah Tak Bertuan #17
- Episode 88 | Rumah Tak Bertuan #18
- Episode 89 | Rumah Tak Bertuan #19
- Episode 90 | Rumah Tak Bertuan #20

- Episode 91 | Rumah Tak Bertuan #21
- Episode 92 | Dikejar Hantu Burung

!!! Cerita ini dibuat sekedar untuk menambah pengetahuan seputar dunia jin, jangan pernah percaya cerita ini 100%, karena aku sendiri tidak pernah percaya 100% dgn perkataan dan hal yang berkaitan dgn jin. Sebab dunia jin penuh dengan tipuan. Jadi, apabila ada percakapan ku dgn bangsa jin. Jangan percayai sepenuhnya yang dia (jin) katakan. Jin itu pandai berbohong.

Untuk memudahkan kalian mengakses Thread ini, aku buatkan sebuah link pendek agar mudah di ingat.
http://s.id/zhiyan


#BukanSekedarHalusinasi
#AntaraHayalanDanKenyataan
Diubah oleh zhiyan 23-05-2021 11:22
panduarifs
david.smkds1061
riskirahman8021
riskirahman8021 dan 128 lainnya memberi reputasi
115
206.5K
3K
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread43KAnggota
Tampilkan semua post
zhiyanAvatar border
TS
zhiyan
#524
Episode 71 - Rumah Tak Bertuan #1
Ketika Mata Batin Terbuka ...

- Part #1

Oke.. kita masih bersama dalam kisah yang berbeda, yang mana masih di tahun 2014.

Kisah kali ini mungkin gak terlalu banyak part nya ya karena dalam kisah ini aku hanya ikut kerja sama kaka sepupu ku membangun sebuah bangunan, di daerah sekitaran kota Palangkaraya, tapi bukan di kawasan palangkaraya 😅 pokoknya aku gk tau juga itu daerah mana.

O iya, aku lupa kalo nasib suami istri yang kemaren menculik kami itu, mereka dikabarkan mati dan ditemukan oleh warga. Sempat heboh di sosmed waktu itu kata Gundri, karena mereka mati di tempat ritual mereka yang mana ada bnyak sesajen, sehingga membuat orang berpikiran bahwa mereka mati karena jadi tumbal pesugihan.

Cerita ini, aku mulai dari perjalanan menuju kota Palangka Raya, yang mana banyak melewati tempat tempat 'berpenghuni' di sepanjang jalan. Dan salah satunya adalah Jembatan Tumbang Nusa.

Jembatan ini, sebenarnya kalo dia berada di atas air mungkin bakalan dinobatkan jadi salah satu terpanjang di Indonesia karena panjang nya sekitar 10 KM. Hanya saja, dia dibangun di atas tanah dan rawa rawa, jadi mungkin gak memenuhi syarat utk masuk kategori jembatan. Lebih cocok disebut jalan tol.

Di jembatan ini, ada banyak sekali pemakainya, bukan cuma manusia aja. Bahkan mahluk alam sebelah juga banyak disini. Ada yang memang berdiam disitu, namun ada juga yang hanya sekedar singgah saja.

Siang itu, sekitar jam 11an kami lewat di jembatan tersebut dan kebetulan paman taksi nya singgah di bahu jalan karena disepanjang jembatan itu banyak dibikin area tambahan pemekaran jalan yang disediakan khusus untuk pengendara beristirahat, dan disitu biasanya ada paman pentol dan paman es nongkrong.

Kami singgah sebentar untuk melepas dahaga dengan membeli es dan beberapa pentol. Nah, saat singgah itu terlihat sekali bahwa bukan cuma manusia yang nongkrong, tp ada bbrpa mahluk tak kasat mata ikut nongkrong di antara manusia yang menikmati es.

Aku lihat ke arah belakang, terlihat ada beberapa gerombolan orang berpakaian serba putih menunggangi binatang empat ekor. Belum jelas terlihat itu binatang apa, karena masih jauh, mereka berjalan di sisi jalan. Aku terus memperhatikan hingga dekat dan mereka singgah di pinggir jalan yang agak naung karena ada pohon galam kecil (pohon yg dibikin minyak kayu putih, dan sempat viral dibikin kalung anti corona rekomendasi pemerintah kmren wkwk).

Aku berjalan mendekati mereka.

Rudi (kaka sepupuku): "mau kemana"
Aku: "mau ke situ sebentar, cari tempat naung" sambil aku nunjuk pohon tmpt yg mereka singgahi.


Aku mendekat ke mereka dan bertanya:

Aku: "permisi, boleh gabung?"
Orang: "iya, silahkan.."

Akhirnya aku ikut duduk disitu, sebenarnya aku bukan pengen bernaung, kalo mau bernaung kan tinggal masuk ke mobil, tapi aku lebih penasaran sama hewan yang mereka tunggangi. Dan ternyata, itu kucing putih, tapi bagian perut sampai ekor berwarna belang belang seperti zebra.

Gak perlu aku sebutin lebih spesifik gimana besarnya, cukup kalian bayangkan aja kucing itu bisa di tunggangi oleh dua orang. Cukup besarkan ? Dan ini bukan singa, harimau, atau macan, emang beneran kucing. Karena aku gak nanya nama mereka siapa, aku sebut aja mereka "master kucing" ya haha..

Aku: "kalau boleh tau, kalian dari mana dan mau kemana".
Master: "kami dari mintin. kami mau menghadiri majelis rutinan g.obos (palangkaraya)"
Aku: "berarti kalian dari mintin ke palankaraya selalu mengendarai ini ? (kucing)"
Master: "iya.. benar.."
Aku: "kalian ini kan bangsa jin, bukan nya mudah aja ya mau pindah pindah tempat. tanpa perlu naik kendaraan."
Master: "benar. hanya saja kami lebih suka berjalan santai menunggangi kendaraan kami (kucing) sambil menikmati keindahan alam ciptaan yang maha kuasa"

Mereka ini kelihatan nya kelompok sufi, karena bersorban dan imamah serta tak lepas tasbih ditangan.

Aku: "hmm.. benar juga.. kalau boleh tau, di tempat siapa majelis nya."
Master: "di majelis guru a**** t****, beliau adalah seorang waliyullah. kami sudah lama mengikuti majelis rutin beliau. berangkat siang, pulang malam."
Aku: "alhamdulillah..."


Tiba tiba, mereka (rombonganku) memanggil ku karena mobil sudah mau lanjut lagi perjalanan, aku pun berpamitan kepada mereka ingin pergi dulu. Padahal, ada banyak yang perlu aku tanyakan sama mereka, terutama soal kucing nya. Hanya saja, waktu tidak mengizinkan wkwk.

Kami pun berlalu untuk melanjutkan perjalanan, disepanjang jembatan ada banyak penampakan yang mengerikan dan lucu. Mengerikan karena banyak yang bentuknya gosong, ada yang seperti kuntilanakan, ada yang lidahnya panjang, ada yang kepala nya remuk. Mungkin yang kepala nya remuk ini adalah jin yang suka nipu orang2 gobl0k. Karena ini termasuk tempat angker, jadi bukan gak mustahil ada orang2 yang sok "paranormal" yang nanya nanya ke jin dan tertipu oleh nya dengan mengaku korban tabrakan hahaha.

Oke, itu penampakan yang mengerikan, sedangkan penampakan yang menurutku lucu itu adalah pocong. Ngapain coba pocong ada di jembatan? gak ngotak banget sih, tempat yang jauh dari kuburan kok bisa ada pocong. Tapi yang nama nya manusia sih ya, pasti ada aja yang bisa ditakutin oleh "pocong nyasar" gitu meskipun kalau digunakan logika, mana mungkin pocong di jembatan yang jauh dari pemukiman, pasti itu kerjaan jin usil yang menyamar.

Akhirnya, tiba lah kami di tempat tujuan. Didaerah yang aku gak tau nama tempat nya, yang jelas kami melewati kota Palangkaraya. Disini kami bekerja di sebuah bangunan, membangun sebuah rumah sekaligus toko (ruko). Yang mana, tidak jauh dari bangunan itu ada sebuah rumah kosong yang terkenal angker. Gimana kelanjutan nya ? tunggu aja sambungan nya hahaha..

Mungkin agak lama sih lagi baru update karena sedang krisis ini di kalimantan selatan. Meskipun aku orang kalteng, tapi aku punya banyak keluarga di kalsel yang kebetulan sedang terdampak banjir. Jadi doain aja semoga bencana ini cepat berlalu dan aku bisa cepat update lagi.
minerva.chilli
dhila92
riskirahman8021
riskirahman8021 dan 32 lainnya memberi reputasi
33
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.