News
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
104
Lapor Hansip
30-11-2021 13:48

Sumur Resapan Bikin Jalan Retak, Bina Marga DKI Tunjuk Hidung Dinas SDA

Sumur Resapan Bikin Jalan Retak, Bina Marga DKI Tunjuk Hidung Dinas SDAJakarta - Proyek sumur resapan di Jalan Lebak Bulus III menyebabkan sebagian ruas jalan rusak dan retak. Dina Bina Marga DKI meminta Dinsa Sumber Daya Air (SDA) bertanggung jawab untuk pengembalian jalan.
"Kalau gara-gara sumur resapan silakan ke SDA. Jadi begitu dia membuat sumur resapan, itu kan jalan kita digali dibuat sumur resapan, nah pengembalian kondisinya juga oleh SDA," kata Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Selatan Heru Suwondo, kepada wartawan, Selasa (29/11/2021).

Heru mengatakan pihaknya sudah menyarankan untuk membangun sumur resapan di pinggir jalan. Namun jika memang harus di jalan, maka pengembalian jalan harus dipertanggungjawabkan.

"Karena SDA sekarang cukup banyak membangun sumur resapan di jalan, saya berharap sumur resapan adanya di pinggir. Pernah (SDA) datang ke kami, jadi dia akan membuat sumur resapan, ya kalau kita sih silakan kalau mau buat sumur resapan. Komunikasi kita sudah sampaikan, jadi ya tolong pengembalian kondisinya, jangan cuman buat sumur resapan," ujarnya.

Kedepannya, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Dinas SDA. Dia meminta SDA segara benahi jalan beberapa jalan yang rusak akibat proyek sumur resapan.

Sebelumnya, warga mengeluhkan proyek sumur resapan di kawasan Lebak Bulus yang menyebabkan jalan bergelombang dan sebagian retak. Warga menyebut kondisi jalan itu membahayakan pengendara.

"Jelas bahaya, soalnya kan ini jalanan bagus, jadi orang kadang ngebut di sini. Terus ini kan retak terus jelek, bahaya juga. Soalnya kadang mobil atau yang lain nggak mau ngenain lobang ini jadi mepet ke arah sana," kata dia.

Ilham berharap pemerintah segera bisa membenahi kerusakan jalan yang ada terutama demi keselamatan pengguna jalan.

"Harapannya ya lebih diperhatikan terutama buat pengguna jalan," katanya.

https://news.detik.com/berita/d-5833...from=wpm_nhl_6

Abud "Saya terbiasa menciptakan masalah dengan masalah turunannya, contohnya saja, monas saya gundulin, kayu bekas pohon di monas tidak jelas rimbanya dan satu hal lagi, dah di gundulin tidak di pakai pula tuk ajang formula E".

emoticon-Leh Ugaemoticon-Leh Ugaemoticon-Leh Uga
Diubah oleh samsol...
profile-picture
profile-picture
profile-picture
viniest dan 23 lainnya memberi reputasi
24
Masuk untuk memberikan balasan
berita-dan-politik
Berita dan Politik
40.3K Anggota • 670K Threads
Sumur Resapan Bikin Jalan Retak, Bina Marga DKI Tunjuk Hidung Dinas SDA
30-11-2021 14:02
emoticon-Blue Guy Peaceemoticon-Hi

Ini sih bakal ribet,

yg bikin lubang SDA
kalo rusak Bina Marga ogah benerin
apalagi udah ngasih masukan bikin lubangnya jangan di jalan

emoticon-Hammer2
profile-picture
profile-picture
profile-picture
tepsuzot dan 5 lainnya memberi reputasi
6 0
6
profile picture
KASKUS Maniac
01-12-2021 00:29
klu bm yg benerin, nanti pasti disuruh tanggung jwb klu ad apa2, masa ga ingat, ad yg disuruh ikut promosi kepala dinas pada ga mau emoticon-Ngakak
1
Memuat data ...
1 - 1 dari 1 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia