Automotive
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
76
Lapor Hansip
06-05-2021 19:09

Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian


Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian

Kemarin ane sempat membahas tentang prediksi AHM dalam mempersiapkan dua model baru di lineup 150cc. Dari yang ane sebutin kemarin, ada satu dari model Vario Series, dan satunya lagi Honda CB150 facelift.

Kabar mengenai Vario facelift ini terdengar info kalau mesin yang bakal mereka gunakan sama persis dengan Honda PCX160. Mesin yang digadang-gadang cukup powerfull di kelasnya dan sudah dibekali teknologi 4 katup pembakaran.

Nah untuk model Honda CB150 terbaru, gosipnya motor sport naked ini bakal mengusung suspensi model upside down. Karena berdasarkan prediksi tersebut Honda bakal menyilangkan komponen yang ada di CBR150R ke dalam generasi terbaru CB150.

Termasuk salah satu list impian para bikers yaitu formasi suspensi upside down di CBR150 facelift. Namun sekarang jawaban tersebut sudah agan-agan temukan, Honda benar merilis generasi terbaru CB dengan tampang dan model seperti bikers impikan.

Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian

Dari segi desain karakter lampu depan sedikit disesuaikan lagi dengan lekukan tegas khas model naked bike 1000cc Honda diatasnya. Kemudian area setang berubah dan kini ergonomi berkendara makin ditingkatkan dengan kenyamanan posisi riding stang tinggi.

Area shroud kini dibikin lebih besar, dan sisi tengah diberi lubagn untuk memberikan suplay angin serta aerodinamis yang maksimal.

Namun yang paling penting adalah suspensi depan motor ini berubah total dari semula pakai model teleskopik biasa sekarang menjadi model upside down.
Sisi buritan belakang pun disesuaikan kembali, terutama untuk bodi samping dibawah jok kini dibikin lebih melekuk mengikuti tarikan tegas desain baru.

Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian

Tangki BBM dilapisi semacam plastik kondom, sehingga ukurannya jadi lebih besar dan lebar. Lalu panel speedometer mengaplikasikan panel monochrome baru, sehingga kesan berkendara lebih fresh dan dinamis.

Untuk velgnya pun baru, Honda membuat ulang bentuk palangnya dan mengklaim bobot velg tersebut lebih ringan 0.6 kg.

Lalu untuk spakbor depan baru didesain mirip seperti CBR150, artinya lebih rendah dan sport.

Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian

Overall karakter baru dari CB150 ini lebih garang dari sebelumnya, Honda banyak menerapkan tarikan tegas di beberapa sentuhan bodi, tetapi menurut ane makin keren lagi kalau pakai stang jepit.

Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian
Referensi : https://warungasep.net/2021/05/05/honda-cb150r-2021-facelift-upside-down-resmi-dirilis-harga-rp-30-jutaan/
profile-picture
profile-picture
profile-picture
indramamoth dan 18 lainnya memberi reputasi
17
Masuk untuk memberikan balasan
otomotif
Otomotif
14.5K Anggota • 27.7K Threads
Fix Rilis, Beginilah Wujud Honda CB150 2021, Sesuai Impian
08-05-2021 17:38
Ganti baju tok, sektor mesin gak diperhatikan!
Woy ngondah, kuwi motor klotok2mu di benahi sek.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
jlamp dan 3 lainnya memberi reputasi
4 0
4
profile picture
kaskuser
09-05-2021 22:04
@nowbitool Vario, PCX sih bukan klotok2, tapi lebih ke gredeg2 gak jelas 🤣
1
Memuat data ...
1 - 1 dari 1 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia