Automotive
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
3
Lapor Hansip
23-02-2021 00:13

6 Tips Merawat Motor Yamaha R15 Tanpa Ribet!

6 Tips Merawat Motor Yamaha R15 Tanpa Ribet!

Berbicara motor Yamaha R15 merupakan jenis kendaraan motor sport yang digandrungi oleh kawaula muda. Merawat motor sport sudah menjadi kewajiban pemiliknya dan hal tersebut sebenarnya mudah untuk dilakukan.

Salah satu modal transportasi yang dinilai bisa mewakili gaya hidup, sekaligus mempermudah perjalanan di kota besar yang padat kendaraan adalah motor sport. Saat ini, motor jenis tersebut sukses merebut hati para pecinta otomotif di kota-kota besar. Jenis Motor sport 150cc atau lebih tak hanya gesit memecah macetnya kota, tapi juga merupakan tunggangan dengan segudang prestise. Tampilannya yang stylish, yang dipadu dengan teknologi mumpuni, serta kemampuannya menembus kemacetan membuat motor sport layak dimiliki. Bahkan bagi para kolektor kendaraan cepat, motor sport wajib menjadi salah satu koleksinya.

Perawatan yang benar tak hanya akan menjadikannya awet dan good looking, tapi mesinnya pun tetap dalam kondisi prima.

Berikut ini beberapa tips simpel dan muda untuk merawat motor sport Anda, agar awet dan selalu nyaman dikendarai.

1. Hidupkan motor setiap hari
Tips ini berlaku bagi yang jarang menggunakan motor sportnya atau menggunakannya hanya pada saat weekend.
Setiap hari, sempatkanlah waktu untuk menghidupkan mesin motor sport paling tidak selama 15 menit.
Hal tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh komponen motor sport tetap berfungsi seperti seharusnya.

2. Cek selang dan pompa bahan bakar secara berkala
Jika motor sudah melaju sejauh 2.000 kilometer, maka disarankan untuk memeriksa selang bahan bakar.
Selang yang kotor akan mempengaruhi kinerja injection memasukkan bahan bakar ke mesin motor.
Selain selang bahan bakar, pompa bahan bakar pun harus rutin dicek. Caranya, hidupkan motor dan dengarkan suara dari tangki bahan bakar secara seksama.
Jika timbul suara berdesing, maka untuk segera menguras tangki bahan bakar di bengkel resmi terdekat.

3. Cek kondisi oli mesin
Oli merupakan bahan vital, karena berfungsi untuk melumasi seluruh bagian mesin agar tetap bersih.
Jika pemakaian kendaraan setiap hari, maka disarankan untuk mengganti oli setiap sebulan sekali.
Namun jika jarang menggunakannya, ganti oli cukup dilakukan dua bulan sekali.

4. Selalu gunakan bahan bakar berkualitas
Motor sport merupakan produk spesial dengan kualitas yang spesial pula. Berbeda dengan motor kebanyakan, motor sport terdiri dari komponen-komponen berkualitas tinggi.
Oleh sebab itu, disarankan untuk memakai bahan bakar yang setara dengannya. Jenis Pertamax sangat direkomendasikan.
Saat ini, ada pabrikan yang menyediakan motor sport dengan kecanggihan teknologi.
Sebaiknya pilih yang telah dilengkapi dengan Variable Valve Actuation (VVA), karena membuat tenaga mesin motor sport semakin besar tetapi irit bahan bakar.

5. Lakukan servis secara berkala
Jika telah melakukan perjalanan sejauh 3.000 kilometer, disarankan untuk servis di bengkel resmi terdekat.
Servis berkala bertujuan untuk merawat komponen-komponen motor, sekaligus mengganti komponen yang rusak, jika ada.

6. Perhatikan Kondisi Ban dan Rantai
Untuk tips dan cara merawat motor sport yang terakhir ialah mengecek kondisi ban dan rantai motor.
Karena kedua komponen tersebut memiliki peranan sangat penting, terutama pada bagian bannya yang menjadi tumpuan terakhir tiap motor.
Sedangkan untuk rantainya juga perlu perawatan seperti dilumasi dengan pelumas khusus rantai, selain itu juga cek apakah rantai masih kencang atau sudah kendor. Bila rantai sudah waktunya diganti, sebaiknya jangan menunda untuk tidak segera menggantinya.


Semoga beberapa tips dan cara merawat motor sport diatas dapat berguna dan juga bermanfaat, terutama bagi para pecinta otomotif yang sangat menyukai atau bahkan memiliki motor sport.

Sumber: https://www.orapada.com/merawat-motor-sport/
profile-picture
profile-picture
profile-picture
makbus dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Masuk untuk memberikan balasan
yamaha-r15-kaskus-rider-community-r15er
Yamaha R15 Kaskus Rider Community (R15ER)
1K Anggota • 189 Threads
6 Tips Merawat Motor Yamaha R15 Tanpa Ribet!
23-02-2021 04:02
Wuiz mantep gan tipsnya
0 0
0
profile picture
kaskuser
23-02-2021 15:17
Makasih ya
0
Memuat data ...
1 - 1 dari 1 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia