News
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
313
Lapor Hansip
03-09-2018 15:56

BREAKING! Dolar AS Rp 14.820, Rupiah Terlemah Sejak Krismon 1998

BREAKING! Dolar AS Rp 14.820, Rupiah Terlemah Sejak Krismon 1998

Jakarta - Mata uang rupiah sudah tertekan sebanyak 1.563 poin (11,6%) terhadap dolar AS terhitung sejak awal tahun hingga saat ini (year to date). Mengutip data perdagangan Reuters, dolar AS bergerak dari Rp 13.281 hingga Rp 14.825 sepanjang tahun ini.

Fakta tersebut membuat rupiah pada tahun ini menjadi salah satu mata uang berkinerja terburuk di Asia. Hal itu didorong dengan defisit transaksi berjalan hingga krisis lira Turki yang mengakibatkan kekacauan di pasar negara berkembang seperti Indonesia.

Dikutip detikFinance dari CNBC, Senin (3/9/2018), nilai tukar rupiah yang menyentuh 14.777 per dolar AS saja telah menyentuh level terlemahnya sejak tahun 1998.

Jatuhnya rupiah ke level terlemahnya terhadap dolar dalam lebih dari 20 tahun terakhir, mendorong Bank Indonesia (BI) untuk turun langsung mengintervensi ke pasar keuangan.

"Kepemilikan asing yang tinggi pada obligasi, ditambah dengan utang perusahaan Indonesia dalam dolar yang meningkat juga membuat rupiah cenderung lebih lemah," kata kepala ekonomi dan strategi di Mizuho Bank Vishnu Varathan.

Menurut data Moody's, pemerintah Indonesia tercatat memiliki sekitar 41% utang dalam mata uang asing. Jika rupiah terdepresiasi lebih lanjut, maka utang itu akan lebih mahal untuk dibayar kembali.

"Jika kenaikan kredit meningkat lebih lanjut (risiko pasar berkembang) dan harga minyak tetap tinggi menjelang sanksi Iran, risiko nilai tukar rupiah 15.000 adalah bahaya yang jelas," kata Varathan.

Ketika harga minyak naik, maka akan berkontribusi pada peningkatan tagihan impor negara. Upaya intervensi sendiri dianggap tak terlalu efektif.

"Otoritas telah secara aktif mendukung (valuta asing) dan pasar obligasi, selama serangan volatilitas baru-baru ini. Di tengah-tengah penurunan yang lebih luas dalam mata uang regional, upaya intervensi memang membantu untuk memperlancar downdraft tetapi akan menjadi tantangan untuk membalikkan arah," kata Ekonom DBS Radhika Rao.

BI sendiri telah melakukan beberapa intervensi sejauh ini seperti menaikkan suku bunga acuan hingga empat kali sejak Mei sampai Agustus. BI juga telah menekan cadangan devisa untuk membeli rupiah di pasar valas.

Dengan cadangan devisanya berkurang, pemerintah juga memberlakukan pembatasan impor karena akan menahan defisit neraca berjalannya, yang mengukur arus barang, jasa, dan investasi masuk dan keluar dari Indonesia. Impor yang lebih sedikit juga mengurangi kebutuhan untuk menjual rupiah untuk membeli lebih banyak mata uang asing untuk memenuhi kebutuhannya.

Chief investment officer Deutsche Bank Wealth Management untuk Asia Pasifik Tuan Huynh, menulis dalam laporannya bahwa defisit transaksi berjalan Indonesia membuat rentan terhadap krisis pendanaan. Dia mencatat defisit transaksi berjalan melebar menjadi US$ 2 miliar pada bulan Juli, atau defisit bulanan terbesar sejak Juli 2013.

"Pemicu utama untuk kenaikan suku bunga lebih lanjut akan menjadi penguatan lebih lanjut dari USD. Untuk saat ini, pasar melihat Indonesia bekerja keras untuk menjaga stabilitas makroekonomi, misalnya menaikkan suku bunga lebih untuk menangkis volatilitas nilai tukar dan mempertahankan konsolidasi fiskal," katanya.

https://m.detik.com/finance/bursa-da...k-krismon-1998

Rupiah Vs Dollar
Diubah oleh kaskus.infoforum
0
Masuk untuk memberikan balasan
berita-dan-politik
Berita dan Politik
40.3K Anggota • 670K Threads
BREAKING! Dolar AS Rp 14.820, Rupiah Terlemah Sejak Krismon 1998
04-09-2018 14:26
Balasan post bencitimitaly
Quote:Original Posted By bencitimitaly


~Stop pembangunan infrastruktur yg kecil manfaatnya tapi besar bebannya. Kebayang khan bangun ber km km jalan tol hanya dinikmati segelintir end to end menengah keatas dan segilintir pelaku industri. Bangun infrastruktur buat memperkuat industri, misal jalan tol dari kawasan industri ke pelabuhan atau rel kereta langsung dari pabrik ke bandara.~

ini jalan tol yang mana ya gan?yang dijawakah atau diluar jawa?

~Subsidi kasih lagi terutama yg menyangkut hidup orang banyak macam listrik, bbm dll. Biarkan rakyat punya daya beli untuk menggerakan ekonominya.~

ada yang tau kenapa pemerintah mencabut subsidi-subsidi diatas dan kenapa belum dikembalikan lagi subsidinya?

Incar pajak pajak yang kakap, bukannya yang recehan yang di uber uber. Terbukti tax amnesty dilakukan hasilnya gagal total. Banyak yang ikut tax amnesty, tapi setelah bersih kewajiban pajak langsung dananya dipindah lagi ke Luar negeri.

~ane setuju sama yang ini gan~

~Turunkan BI rate, biar sektor usaha bisa bernafas lega. Sakit memang karena lihat dollar terus naik. Tapi nantinya ini yang bisa menyembuhkan. Jangan malah diketatkan dan dinaikkan. Cara kuno dan terbukti banyak yang gagal make cara ini buat nahan dollar.~

~yang ini juga ane setuju sama ente gan tapi ada yang tau kenapa pemerintah belum nurunin?~


~Stop pencitraan, jegagas jegeges, foto foto. Fokus masalah ekonomi dulu, politik belakangan.

Ganti presiden secepatnya. Yang ini sudah ketahuan ngga becus urus negara, lebih baik milih kucing dalam karung daripada kucing yang sudah jelas budug dan korengan.~

Kalo yang ini kayaknya ga berpengaruh gan, misal ganti ataupun tetap presidennya kayaknya ga berpengaruh banyak, kalopun ada bedanya tolong tunjukin dimananya yang akan berbeda

Disclaimer * resiko gagal ditanggung sendiri ya 😂😂😂😂😂


Ayo berdiskusi terbuka gan, ane ga mbela presiden yang ini maupun presiden yang ono, ane bela Indonesia emoticon-I Love Indonesia
Maafken ane bila banyak gataunya
emoticon-Malu
0 0
0
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia