Kaskus

Hobby

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?
Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?

Di halaman Home Kaskus, sering muncul iklan batu akik, hingga ada pertanyaan dalam benak saya, yang kemudian disebuah kesempatan jam istirahat kerja, disamping kantin ada penjual batu akik yang sampai sekarang masih bertahan, "Jualan batu akik, emangnya masih ada peminatnya, bang?"

Ya, kita tahu fenomena batu akik kan dulu sempat viral sekitar tahun 2014 hingga 2015. Di waktu itu, batu akik sempat menjadi tren besar, sampai ada banyak berita terkait batu akik muncul di beberapa media karena harganya mencapai jutaan rupiah untuk sebuah batu dan penemuan bongkahan batu amat besar oleh seorang warga kampung, ternyata itu batu langka yang membuatnya jadi miliader dadakan karena bisa dibuat jadi ratusan batu akik.

Penasaran, saya iseng nanya ke penjual batu akik tersebut yang sebetulnya saya sudah kenal cukup lama, sebut saja nama samarannya bang Bajek karena selain jual Batu akik dia juga sambil ngojek. "Bang, emangnya masih rame peminat batu-batu ini?" "Dibilang rame sih nggak kaya dulu, tapi masih ada peminatnya, harga gelap, barang ngga busuk sih aman pasti di cari orang.," katanya.

Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?

Di percakapan selanjutnya bang Bajek menceritakan kenapa batu akik masih disukai orang meski memang trendnya sekarang ini jauh berkurang dibanding beberapa tahu lalu, tapi Tuhan memang Maha Adil, bang Bajek masih bisa hidup dari usahanya jualan batu akik sambil ngojek.

Menurutnya, ada mitos beredar dimasyarakat kalau batu akik tertentu bisa membawa keberuntungan atau rezeki kepada pemakainya. Yang bilang ada khodamnya, pola atau warna batu yang sesuai dengan weton kelahirannya (akan bantu membuang sial), bisa menaikkan wibawa, bisa melindungi pemakainya (kebal, santet) dan masih banyak lagi membuat orang yang penasaran dan percaya pada akhirnya mencari batu-batu ini. Ingat musrik!

Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?

Masih adanya perburuan batu akik ini dianggap juga memiliki bentuk atau pola yang sangat aneh (Pareidolia, adalah kecenderungan otak manusia untuk melihat pola atau bentuk yang familiar), sehingga pola batu akik itu dianggap mengandung aura mistis yang kuat padahal terbentuk secara alami atau sengaja dibuat oleh oknum yang ingin mengeruk keutungan sesaat.

Bagi orang tertentu, dengan memakai batu akik katanya bisa meningkatkan penampilan dan percaya diri (simbol dan prestige). Batu akik memiliki variasi warna dan pola yang menarik dibalut dengan cincin pengikat dari bahan yang beragam membuatnya menjadi barang koleksi yang bernilai.

Batu akik yang dijual dipasaran ada yang asli dan palsu, yang palsu biasanya terbuat dari bahan kaca, resin, plastik dan untuk level lebih tinggi biasanya dibuat dari bahan sintetis (dibuat di laboratorium dengan proses kimia agar menyerupai batu akik alami). Karena dua alasan diatas membuat peminat batu akik selalu penasaran dan jadi pembicaraan yang menarik sehingga fenomena jual beli batu akik masih ada sampai sekarang.

Bang Bajek memberi sedikit tips buat orang awam bagaimana mengetahui batu akik asli atau palsu. Batu akik asli biasanya lebih berat daripada batu palsu yang terbuat dari plastik atau kaca, batu akik asli umumnya lebih keras daripada kaca atau plastik sehingga permukaannya tidak mudah tergores jika digesek dengan benda keras lain.

Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?

Batu akik asli memiliki warna dan pola yang unik serta seringkali tidak merata (jika ada warna dan pola tampak terlalu seragam atau terlalu sempurna, bisa menjadi indikasi bahwa batu tersebut palsu), batu akik asli yang belum dipoles biasanya memiliki tekstur yang lebih kasar, bisa menggunakan kaca pembesar untuk memeriksa kecacatan pada batu (batu akik asli sering memiliki inklusi kecil atau ketidaksempurnaan yang tidak ada pada batu palsu).

Cara ini nggak selalu 100% akurat dan butuh pengalaman, tetapi bisa memberikan indikasi awal apakah batu akik itu asli ataukah palsu. Yang harus diingat kalau mau membeli batu akik asli itu jangan pernah dilakukan dengan cara online tapi datang dan memeriksa langsung keadaan batu akik tersebut jika perlu ajak teman yang ahli di perbatuan ini untuk bantu pengecekan.



Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?


Trend Batu Akik Masihkah Bertahan Atau Semakin Dilupakan?
Original Thread © 2016 - 2024 iskrim
Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Opini | img : Gugel  



jlampAvatar border
nowbitoolAvatar border
abilangit72Avatar border
abilangit72 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
593
34
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hobby & Community
Hobby & Community
KASKUS Official
10.5KThread6.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.