• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Lagi Viral, Cuma Ganti Tutupnya Bisa Irit Bensin, Cek Faktanya Disini!

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Lagi Viral, Cuma Ganti Tutupnya Bisa Irit Bensin, Cek Faktanya Disini!


Belum lama ini ada satu fenomena yang cukup unik terjadi, seolah tidak percaya tapi nyatanya mulai banyak pemotor sudah mencobanya. Apakah mereka sudah termakan hoaks, karena infonya hanya dengan mengganti tutup tangki bensin motor merek Y ke H saja bikin irit bensin? Hah?

Sebut saja nama samaran teman saya Rudi, dia sudah 3 tahun ini kerja pulang pergi menggunakan motor matic kesayangannya Yamaha Lexy, setiap hari kerja menempuh jarak rumah kantor sekitar 20 km, akhir-akhir ini dia terlihat senang karena motornya kini dibilang lebih irit.

"Bener, lebih irit gak tau darimana korelasinya tapi terasa ada perbedaan,".

Awalnya saya tidak mengamini apa kata teman saya itu, karena orang waras pun pasti berfikiran sama dengan saya.

"Iya, cara ini awalnya coba-coba setelah baca disebuah web mengatakan hanya dengan ganti tutup bensin motor merek tetangga bensin motor jadi lebih irit!", kata Rudi.



Rudi pun menyodorkan hp nya ke saya lalu sambil menshare link website otomotif dimaksudkan. Penasaran saya pun baca sampai habis dan memang dalam tulisan mengatakan hanya dengan mengganti tutup tangki bensin motor Y dengan merek H bensin motor Y jadi sedikit lebih ngirit.

Saya jadi percaya meski sedikit ragu karena media yang menulisnya cukup besar namanya di tanah air bahkan diakui oleh Yamaha India, Razan seorang produsen yang khusus memproduksi tangki Yamaha, mengatakan faktor itu dipengaruhi oleh kualitas material tutup bensin merk H yang lebih kekar dan rapat, rata-rata tutup bensin merek H bisa dipasang di merek Y sehingga kini banyak dicari pemotor Y.

Hm, meski saya belum memcobanya bisa jadi ini terbukti benar karena ketika lubang bensin tidak tertutup dengan rapat maka akan terjadi penguapan di mana bensin menguap atau menjadi gas di dalam tangki bensin kendaraan.



Ketika suhu bensin tinggi atau tekanan suhu amat rendah akan terjadi penguapan di dalam tangki ditambah adanya panas dari lingkungan sekitar. Penguapan bensin dengan tutup bensin berkualitas rendah dapat menyebabkan kehilangan bahan bakar dan juga menciptakan emisi gas berbahaya ke lingkungan jika tidak dikendalikan dengan baik. Hm.

Menurut kalian gimana, tertarik untuk mencobanya, toh gak mahal juga harga tutup bensin itu kalau dicek online. Gas?






Thread © 2016 - 2024 iskrim
Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Ref1, Ref2 | img : Gugel  


Diubah oleh iskrim 26-03-2024 08:49
ggodzillaAvatar border
mimimawAvatar border
rotten7070Avatar border
rotten7070 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.2K
49
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.