Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

diazhollicAvatar border
TS
diazhollic
Breaking News : Lionel Messi Resmi Berlabuh Inter Miami,



Gonjang ganjing berita kepindahan Lionel Messi dari Paris Saint Germain (PSG) akhirnya berakhir sudah. Pemain asal Argentina itu akhirnya memilih berlabuh ke klub Major League Soccer (MLS) Inter Miami. Kepastian berpindahnya Lionel Messi ke Inter Miami itu diposting oleh akun Twitter Fabrizio Romano yang memang sudah tidak akan dipertanyakan lagi keabsahan berita soal transfer pamin sepakbola karena rekam jejaknya sebagai wartawan sepakbola yang mempunyai akses ke pelaku industri sepakbola di dunia.
 
Cuitan yang diposting pada 7 Juni 2023 pukul 23.25 ini langsung direspon hingga mendapatkan 71,6 ribu reetwet, 57,8 ribu kutipan, 512,8 ribu suka, dan 4.234 orang yang menandai cuitan tersebut. "BREAKING: Lionel Messi to Inter Miami, here we go! The decision has been made and it will be announced by Leo in the next hours Messi will play in MLS. No more chances for Barcelona/Al Hilal despite trying to make it happen".






 
Banyak warganet yang menyayangkan keputusan mega bintang asal Argentina tersebut meninggalkan klub Paris Saint Germain. Meskipun sudah pasti dari segi materi Messi mendapatkan bayaran yang lebih besar di Inter Miami, akan tetapi jika melihat peringkat Inter Miami di papan klasemen sementara MLS sangat mengkhawatirkan. Saat ini Inter Miami berada di posisi ke 15 yang berarti hanya satu tingkat di atas zona play off untuk degrarasi.




 Banyak warganet yang berasumsi kepindahan pemain dengan julukan La Pulga ini adalah adanya campur tangan salah satu pemilik klub Inter Miami yang merupakan mantan pemain sepakbola asal Inggris David Beckham. Dengan resmi bergabungnya Lionel Messi ke Inter Miami sekaligus memupus peluang mantan klub nya Barcelona untuk membawa peraih golden ball Piala Dunia 2022 Qatar reuni ke Nou Camp.
 
Begitupun dengan klub raksasa Liga Arab yakni Al Hilal, yang ingin mengembalikan rivalitas Lionel Messi dengan seteru abadi nya ketika bermain di La Liga yakni Cristiano Ronaldo yang bermain di klub Al-Nassr FC. Terlepas dari itu patut kita ikuti perkembangan sepak terjang Lionel Messi di klub baru nya Inter Miami ini akan seperti apa. Apakah Messi mampu mengangkat Inter Miami dari jurang degrarasi, atau malah semakin memburuk. Jadi, kita simak terus perkembangan selanjutnya. Adios!.


Diubah oleh diazhollic 08-06-2023 05:42
miebasoAvatar border
terbitcomytAvatar border
bukhoriganAvatar border
bukhorigan dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.3K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.