Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

karyakarsaAvatar border
TS
karyakarsa
Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis

Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis
Siapa pun pasti setuju ya kalo inspirasi lagi mengalir lancar adalah sebuah keberkahan. Sayangnya, inspirasi engga bisa datang setiap saat. Ada kalanya pikiran terasa buntu, sehingga sulit untuk menemukan bahkan satu ide sekalipun. Tapi, pasti agan juga setuju bahwa inspirasi menulis terasa mudah untuk diraih ketika momen-momen tertentu di bawah ini terjadi.


1. Ketika Bersedih
Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis

Siapa pun pernah merasa sedih, seperti ditinggalkan oleh orang tersayang, putus cinta, atau ketika gagal mencapai sesuatu. Pastinya semua itu meninggalkan luka yang mendalam dan memilukan hati. Tapi, rasa sakit yang dirasakan bisa membawa hikmah besar karena dapat dijadikan sebuah inspirasi hebat untuk menulis. Kalimat demi kalimat bisa dituliskan dengan mudah dan lancar. Secara engga sadar, agan telah menyelesaikan karya agan meski itu berasal dari kesedihan. Jadi, jangan lagi negatif thinking dengan kesedihan yang agan alami ya!.


2. Ketika Bahagia
Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis
Percaya engga percaya, ternyata saat lagi happy bisa memberi inspirasi dalam menulis. Kebahagian bisa agan temukan dari hal-hal seperti jatuh cinta, dapat pujian, atau berhasil mencapai sesuatu. Coba deh, salurkan hasrat perasaan kebahagian dan cinta itu ke dalam tulisan. Tulis perasaan lega karena telah mencapai cinta dan impian yang sudah teraih.


3. Saat Hujan Turun

Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis

Hujan sering kali menghadirkan suasana yang teduh, tenang, dan nyaman. Suara air dan aroma tanah yang khas dapat memicu munculnya berbagai ide kreatif. Manfaatkan momen turunnya hujan ini untuk menulis. Ditemani secangkir coklat hangat atau teh hangat, akan mengalirkan inspirasi dan ide-ide hebat.

4. Setelah Melihat Suatu Kejadian

Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis

Ketika berada di luar, akan ada kejadian unik yang berlangsung kapan aja dan di mana aja. Entah itu saat agan berjalan, ketika sedang menyusuri pantai, atau bahkan saat agan sedang berada di tengah kemacetan. Semua itu penuh dengan beragam peristiwa menarik. Di sini kejelian dalam mengamati setiap hal kecil dari sebuah kejadian bisa menjadi sumber inspirasi yang hebat. Oleh sebab itu, nikmati setiap momen sambil mengamati sekitar agan. Karena, ada banyak ide bermunculan dari sana.

5. Setelah Mengalami Sebuah Peristiwa Besar

Tanpa Disadari, Momen Ini Bisa Jadi Inspirasi Menulis

Manusia tidak pernah lepas dari adanya perubahan dalam kehidupan. Engga mungkin kalo setiap saat agan selalu bahagia, tenang, sedih, atau pun selalu mendapatkan kemudahan untuk menjalani hari demi hari. terkadang ada hal yang tidak diharapkan justru menjadi kenyataan. Dari berbagai peristiwa besar yang terjadi dalam kehidupan justru bisa menghadirkan banyak pengalaman luar biasa yang sangat menginspirasi. Agan dapat mengembangkan sebagai bahan tulisan yang pastinya jadi lebih menarik.

Tulisan yang baik bisa dihasilkan dari beragam inspirasi yang datang saat momen-momen tertentu. Oleh sebab itu, agan perlu untuk jeli melihat peluang di setiap kejadian yang agan jumpai. Meski itu hal kecil pun, bisa jadi sumber ide yang menarik untuk menulis.

Nah, buat agan yang punya banyak inspirasi dan mau tulisannya dibaca banyak orang. Yuk, ikut kompetisi Unlock Your Storytelling Passiondan daftar di sini. Jangan lupa juga untuk download materi workshop How to Unlock Your Storytelling Passion di link ini. Dalam materi workshop agan akan tahu tips agar peluang kemenangan makin besar.


ormarrAvatar border
provocator3301Avatar border
mypurplesaturnAvatar border
mypurplesaturn dan 4 lainnya memberi reputasi
5
942
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread43KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.