Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dompetjadipeciAvatar border
TS
dompetjadipeci
Mengenal Fenomena Alam Apple Carpet yang Sangat Unik dan Belum Pernah Kamu Ketahui



Di dunia ini banyak sekali fenomena alam unik yang terjadi di berbagai penjuru dunia. Fenomena alam unik tersebut kadang terjadi sangat spesifik di suatu daerah. Sehingga jika ingin mengamatinya maka gansis harus berkunjung ke lokasi dimana fenomena tersebut terjadi. Masalahnya fenomena unik ini kadang terjadi sangat langka dan sulit diprediksi. Akibatnya belum tentu gansis dapat menikmati fenomena alam unik tersebut biarpun gansis telah sampai ke daerah tersebut.

Jadi beberapa fenomena alam unik bisa dikatakan terjadi sangat spesifik baik itu secara lokasi dan juga waktunya. Seperti pada fenomena alam berikut ini yang menampilkan kejadian dimana apel tersusun sangat rapih hingga membentuk karpet. Lalu apa yang menyebabkan fenomena tersebut terjadi dan bagaimana mekanisme terjadinya, yuk mari cermati thread berikut ini.




Fenomena alam yang dinamakan apple carpet ini spesifik terjadi pada perkebunan apel dimana lahan tersebut biasanya datar dan terdiri dari perkebunan homogen. Jadi dalam perkebunan tersebut hanya akan ditemui pepohonan apel saja. Bila perkebunan apel tak memiliki lahan yang datar maka fenomena ini sulit terjadi. Lalu jika lahan berisi macam-macam jenis tanaman maka fenomena ini juga sulit terjadi. Jadi diperlukan lokasi yang tepat supaya fenomena ini dapat terjadi. Salah satu contoh lokasi yang sering mengalami fenomena ini yaitu di negara Irlandia dimana di sana banyak berdiri perkebunan apel yang memiliki lahan datar.

Jika lokasi telah mendukung, maka faktor selanjutnya adalah terpaan angin kencang seperti badai. Pada tahun 2017 silam di daerah Inggris diterpa badai besar yang dinamakan Ophelia Storm. Badai ini memang berpusat di Inggris dan menjalar hingga ke dataran Ireland. Disinilah badai menyebabkan terbentuknya fenomena apple carpet. Terpaan angin kencang dari badai menyebabkan buah apel terputus dari tangkainya. Kemudian buah apel yang tersebar kemana-mana akhirnya tertiup angin hingga terpusat ke satu lokasi saja.



Massa apel yang lumayan berat membuat buah ini hanya tergelinding saja hingga terkumpul satu sama lain dan saling berdekatan atau menempel. Disini terpaan angin badai tak mampu mengangkat buah apel. Jadi apel yang berjatuhan hanya akan terdorong hingga mengumpul di satu titik dimana elevasi tanah akan mempengaruhinya. Selanjutnya akan terbentuk hamparan luas yang berisikan apel-apel yang sangat rapat atau dikenal dengan apple carpet. Jika badai terjadi mendekati masa panen maka karpet yang dihasilkan bisa semakin luas dan terlihat menakjubkan.

Walaupun demikian, fenomena ini menimbulkan kerugian. Fenomena terkumpulnya apel menjadi karpet ini menyebabkan produksi gas etilen berlebihan yang akan mempercepat pematangan buah secara eksponensial. Akibatnya, buah menjadi terlalu cepat matang dan pembusukan pun sangat cepat terjadi. Selain itu bila tak segera diambil maka dalam beberapa hari saja pembusukan terjadi sangat merebak akibat jamur dan bakteri dari tanah.



Jadi, di samping keindahan yang dihasilkan dari fenomena apple carpet ini, rupanya hal tersebut juga menimbulkan dampak negatif. Para petani apel yang tidak segera mengumpulkannya akan mengalami kerugian yang tak terkira. Apalagi bila badai terus menerus terjadi membuat akses ke perkebunan menjadi tertunda. Akibatnya dari beberapa buah yang jatuh. Tidak semuanya bisa diselamatkan. Semakin lama diambil semakin banyak buah yang rusak.




Itu dia fenomena apple carpet yang indah namun merugikan. Tampaknya fenomena ini sangat jarang terjadi karena badai terjadi sangat acak dan tidak bisa diprediksi. Kalaupun badai terjadi maka tetap saja fenomena apple carpet ini tidak bisa terjadi jika perkebunan tidak mendekati masa panen atau apel belum menghasilkan buah. Jadi fenomena ini membutuhkan waktu yang sangat spesifik. Bila ada yang bertanya karpet apa yang paling indah, paling mahal dan paling lebar. Jawabannya adalah Apple carpet ini! emoticon-Ngakak (S)



Sumber : Disini
jireshAvatar border
kimha420Avatar border
iwenaAvatar border
iwena dan 23 lainnya memberi reputasi
24
4.1K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.