Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pilot2isekai078Avatar border
TS
pilot2isekai078
TGIPF Rekomendasikan Polri Usut Suporter Diduga Merusak di Kanjuruhan


Jakarta, CNN Indonesia -- Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) merekomendasikan agar Polri segera menindaklanjuti penyelidikan terhadap suporter yang diduga melakukan provokasi dalam tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang.

"Seperti yang awal mula memasuki lapangan sehingga diikuti oleh suporter yang lain, suporter yang melakukan pelemparan flare, melakukan perusakan mobil di dalam stadion, dan melakukan pembakaran mobil di luar stadion," tulis TGIPF dalam laporannya.

Polri juga direkomendasikan untuk melakukan penyelidikan lanjutan terhadap pejabat Polri yang menandatangani surat rekomendasi izin keramaian No: Rek/000089/IX/YAN.2.1/2022/DITINTELKAM tanggal 29 September 2022, yang dilakukan oleh Dirintelkam atas nama Kapolda Jawa Timur.

Selain itu, Polri dan TNI juga perlu segera menindaklanjuti penyelidikan terhadap aparat Polri dan TNI serta pihak-pihak yang melakukan tindakan berlebihan pada tragedi itu.

Tindakan berlebihan itu di antaranya yang menyediakan gas air mata, menembakkan gas air mata ke arah penonton (tribun) yang diduga dilakukan di luar komando, pengelola Stadion Kanjuruhan yang tidak memastikan semua daun pintu terbuka, pihak Arema FC.

"Dan pihak PSSI yang tidak melakukan pengawasan atas keamanan dan kelancaran penyelenggaraan pertandingan," tulis laporan.

TGIPF lebih lanjut juga merekomendasikan Kapolri menyiapkan peraturan untuk pengamanan olahraga khususnya sepakbola.

"Menghentikan penggunaan gas air mata pada setiap pertandingan sepakbola yang ditangani oleh PSSI," dikutip dari laporan.

(yoa/fra)

cnnindonesia
Diubah oleh pilot2isekai078 15-10-2022 21:54
extreme78Avatar border
smilebossAvatar border
Adit.m.nAvatar border
Adit.m.n dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.7K
59
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.