Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Mau Beli Wuling Air EV, Mobil Listrik Termurah RI? Siapin Duit Nyicil Segini

kevingiovanyAvatar border
TS
kevingiovany
Mau Beli Wuling Air EV, Mobil Listrik Termurah RI? Siapin Duit Nyicil Segini
Mau Beli Wuling Air EV, Mobil Listrik Termurah RI? Siapin Duit Nyicil Segini
Wuling sudah membuka pendaftaran pembelian untuk mobil listrik terbarunya di RI, Wuling Air ev. Harganya dimulai dari Rp 250.000.000 untuk standard range dan Rp 300.000.000 untuk long range.


Selain bisa dibeli secara cash, mobil ini juga bisa dibeli dengan cara cicilan atau tenor hingga 5 tahun. Pihak diler mengungkapkan bahwa cicilan dimulai dari Rp 4 jutaan untuk down payment (DP) di bawah Rp 100.000.000.

"Misal untuk Wuling standard range yang Rp 250 juta dengan DP 70 juta maka cicilannya sekitar Rp 4,9 jutaan," kata tenaga penjual Wuling kepada CNBC Indonesia, Senin (18/7/2022).

Sementara jika ingin meminang tipe yang lebih tinggi, yakni Wuling Air ev Long Range perlu merogoh kocek lebih dalam. Pasalnya, harga tipe ini juga lebih mahal Rp 50 jutaan.


"Kalau mau yang long range harga Rp 300 juta, misal DP 70 juta, cicilan mau tenor 5 tahun, maka cicilan per bulan sekitar Rp 5,9 juta," ujar tenaga penjual tersebut.

Sementara itu, tenaga penjual Wuling lainnya mengungkapkan bahwa nilai cicilan dan masa tenor akan sangat bergantung pada nilai DP yang dibayar, semakin besar DP maka semakin kecil cicilannya.
Mau Beli Wuling Air EV, Mobil Listrik Termurah RI? Siapin Duit Nyicil Segini
"Tipe long range DP 40 jutaan juga bisa, tapi cicilannya jadi lebih besar, sekitar Rp 8 jutaan per bulan," sebut tenaga penjual Wuling lainnya.



Dengan cicilan tersebut, pengguna bisa mendapatkan banyak fitur. Dari segi spesifikasi, tampilan interior Wuling Air ev ditunjang dengan penggunaan Intelligent Tech Dashboard di bagian depan yang memadukan panel dan knop futuristik serta layar antarmuka yang luas.

Pada bagian dashboard ini, terdapat pula Multifunction Steering Wheel dengan logo Wuling berwarna silver yang dilengkapi tombol pengoperasian audio dan pengaturan menu.

Pada sektor Intelligent Tech Dashboard, Wuling menghadirkan sentuhan kecanggihan melalui Integrated Floating Wide Screen. Bagian ini terdiri dari head unit berdimensi 10,25" serta meter cluster berukuran 10,25".



Tidak hanya itu, entertainment system pada head unit juga sudah dilengkapi dengan konektivitas internet sehingga pengguna bisa mengakses beragam hiburan yang menjadikan perjalanan semakin menyenangkan.

Kemudian, bagian kabin Wuling Air ev mengedepankan nuansa kenyamanan dengan desain panel minimalis pada door trim serta konfigurasi 4-seater yang lega dengan pengaturan 50:50 pada bangku baris kedua untuk memberikan akses lebih.


0
510
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.8KThread15.9KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.