Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tetes.tintaAvatar border
TS
tetes.tinta
Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv
Nasib Mu Kini Putih Abu Abu

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

"Putih abu abu",apa yang pertama kali ada di dalam benak kalian ketika mendengar kata kata itu?

Benar, Anak SMA/SMK adalah hal yang paling identik dengan istilah "Putih abu abu."

Namun sayang nya,dewasa ini seragam dengan ciri khas bawahan berwarna abu abu dan atasan berwarna putih dengan atribut khas nya perlahan mulai hilang dari dunia pertelevisian tanah air.

Kebanyakan sinetron anak anak muda jaman sekarang menggambarkan sisi glamor dari para pelajar kota metropolitan.
Jarang sekali kita temukan adegan sinetron anak SMA naik metromini pakai seragam osis yang lusuh,minum es marimas plastikan.
Sudah nggak jaman nya lagi,

Terakhir kita lihat putih abu pada masa jaya nya adalah ketika hadirnya film Dilan yang sangat fenomenal,
Itu pun sebuah film romantika remaja berlatar belakang tahun 90'an.

Saban hari Kita di suguhkan dengan adegan pelajar yang sudah mengendarai motor sport sampai mobil mewah di usia nya yang masih belasan tahun.
Dan heran nya,begitu mudah sinetron seperti ini dapat menyita perhatian penonton di kalangan remaja dan emak emak.
Alur cerita yang rata rata nggak jelas ending nya,
Di tambah lagi Setiap hari kejar tayang.
Dan perlu di ingat,
parameter sebuah sinetron di indonesia bisa selesai atau tamat adalah ketika salah satu pemain nya tersandung kasus,
Itu pun kadang cerita nya masih di lanjutkan dengan cara memasuk kan adegan kematian untuk sang tokoh tersebut atau membuat adegan operasi plastik dan diganti dengan pemeran lain.

Tidak seperti sinetron di awal awal tahun 2000 an yang alur cerita nya memang benar benar di garap dengan serius,
Ada sinetron Lupus milenia yang di perankan oleh Irgi fahrezi,mona ratuliu,fani fadillah dan fahmi Bo.

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

Ada sinetron Cinta SMU yang di perankan oleh Faisal,Nabila syakieb dan Noval.

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

Ada juga sinetron Senandung Masa Puber yang di perankan oleh Raffi Ahmad dan BCL semasa muda dulu,
Kenapa sinetron pada jaman dulu lebih menarik dari segi alur cerita nya,

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

Mungkin karena jam tayang nya weekly atau seminggu sekali sehingga tim produksi lebih punya banyak waktu untuk membuat karya yang benar benar bagus.

Tidak seperti sekarang yang jam tayang nya striping atau kejar tayang dan terkesan di garap dengan asal asal an.
Yang penting share dan ratting nya tinggi.

Setelah dunia di hantam pandemi,
Para pemirsa televisi perlahan mulai meninggal kan layar kaca dan berpindah ke dunia digital kekinian bertajuk dunia sosmed yang dapat dengan mudah di akses menggunakan smart phone.
Dan isi konten konten nya pun lebih beragam.

Dunia sekolah di dalam industri televisi jaman sekarang sudah nggak jaman pake seragam osis putih abu abu,
Setelah masuk nya tren budaya k-pop dan k- drama ke indonesia,
Perlahan tapi pasti budaya yang menjadi identitas negara kita mulai menghilang.
Seragam anak SMA si jaman sekarang sudah memakai jas ala ala pemain drama korea dengan embel embel boarding school atau international school.

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

Sudah tidak ada lagi seragam osis dengan warna putih yang mulai kusam lantaran sering kena keringat saat naik angkutan umum.

Dramaturgi putih Abu Abu Di Layar Tv

Ini adalah trhead pertama saja di forum lounge.
Sebuah trhead sederhana dengan minim nya observasi.
Jadi maklum in aja deh.....🙏🙏🙏🙏🙏
Diubah oleh tetes.tinta 09-06-2022 01:12
khoirianAvatar border
terbitcomytAvatar border
terbitcomyt dan khoirian memberi reputasi
2
735
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.5KThread84.7KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.