Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

albyabby91Avatar border
TS
albyabby91
Pernahkah Kalian Berpikir
Pernahkah Kalian Berpikir (Sebuah Monolog)

Pernahkah Kalian Berpikir

Pernahkah kalian berpikir, bahwa suatu hari nanti saat semua berakhir, kita sebenarnya harus berjuang sendiri. Harus melakukan semua sendiri, belajar menerima, merelakan apa yang kita miliki tidak buat kita lagi.

Pernahkah kalian berpikir, bahwa semua ini fana, gak ada yang benar-benar selamanya buat kita. Saat itu tiba, saat semua tidak dalam genggaman kita lagi, saat yang kita butuhkan hanyalah menyendiri, apakah kita siap?

Pernahkah kalian berpikir, saat tubuh mulai renta, keriput mulai nampak, langkah kaki mulai gontai, tangan mulai gemetar, dan penglihatan mulai samar. Saat itu, bahkan anak sendiri tak ada yang peduli. Saat itu bahkan untuk mengambil makanan di atas meja kita hampir tidak kuat melakukannya, bahkan untuk mengunyah saja, rahang terasa kesemutan, sakit, ngilu. Saat itu tiba, apakah kita siap?

Pernahkah kita berpikir, sejenak duduk merenung, sendiri saja di tengah malam saat orang-orang pulas tertidur di atas peraduannya. Meresapi makna hidup dan pencapaian yang sudah dan belum kita dapatkan. Bagaimana perlakuan kita terhadap sesama, bagaimana kita menempatkan diri dalam pergaulan, sudah berapa orang yang kita kecewakan, sudah berapa orang yang mengkhianati kita. Saat momen itu, apa yang kita rasakan?

Pernahkah kita berpikir, pernah suatu hari kita menyianyiakan seseorang yang kita tahu dia tulus melalukan sesuatu buat kita tapi kita membalasnya dengan pengkhianatan, melukai hatinya lalu setelah itu pergi begitu saja tanpa tahu bagaimana nasibnya sekarang. Coba bayangkan, bagaimana jika itu terjadi pada kita, apakah kita kuat menghadapinya?

Pernahkah kita berpikir, jika suatu saat nanti darah tak lagi mengalir di pembuluhnya, paru-paru tak mampu lagi mengatur pertukaran oksigen dan karbondioksida, jantung tak lagi memompa, dan tiba-tiba saja kita tersungkur dan tak sadarkan diri untuk selamanya. Saat itu tiba, apakah kita masih merasa jumawa, angkuh, tinggi hati? Apakah kita masih berpikir untuk menghitung jumlah tabungan di bank, memikirkan untuk membeli mobil baru atau mengoleksi motor-motor besar yang mewah, atau jalan-jalan ke luar negeri, atau mengoleksi berlian dan perhiasan mewah, tas-tas branded pabrikan Italy atau Prancis. Masih sempatkah terbersit di benak kita akan semua itu?

Pernahkah kita berpikir, bahwa suatu saat nanti kita tidak akan mampu berpikir lagi? Karena kata yang tinggal hanyalah "pernah" dan kita tidak bisa berpikir lagi.
marwangroove920Avatar border
silohAvatar border
pyantiAvatar border
pyanti dan 3 lainnya memberi reputasi
4
646
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread42.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.