Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Education
  • Beberapa Fakta Tentang "Death Penalty" atau Hukuman mati di Amerika

curry30uaAvatar border
TS
curry30ua
Beberapa Fakta Tentang "Death Penalty" atau Hukuman mati di Amerika

sumber : http://america.aljazeera.com/multime...w-we-kill.html 

Siapa yang tidak kenal dengan negeri yang satu ini. Ketika semua negara mencoba untuk mengatur kehidupan dan tatanan sosial nya, ada satu negara yang menjadi tolak ukur dan perhatian utama sebagai sumber "power" yang harus diperhitungakan secara matang-matang. Negara ini adalah negara yang kuat dan tidak bisa "digoncang" bahkan pintar untuk masuk kedalam urusan negara lain. Siapa lagi kalau bukan negara adidaya Amerika Serikat. 

Negara yang punya segudang sejarah dengan negara lain karena ikut campur tangan nya ini memilki "tangan-tangan" yang menjalar hingga ke seluruh permukaan bumi. Negara yang luas nya lebih besar dibandingkan negara kita tercinta Indonesia ini menjadi pusat Pendidikan, Perdagangan, Bisnis, Militer, Fashion, Entertainment, Penemuan-penemuan ilmiah hingga Politik. Tak bisa dibayangkan bila "American Dream" adalah slogan yang masuk kedalam semua otak manusia yang ada di permukaan Bumi. 

Kali ini kita akan membahas satu sisi yang gelap dan pantas, juga bisa dijadikan objek penelitian untuk bisa diambil hikmah dan pelajaran bagi kita yang melek akan ilmu pengetahuan dan peduli akan praktek-praktek keadilan dan hukum di negara kita tercinta, Indonesia. 


sumber : https://deathpenaltynews.blogspot.co...can-death.html 

Kali ini kita akan membahas "Death Penalty" atau hukuman mati yang berada di Amerika Serikat. Bagi yang ingin menambahkan bahan bisa masukkan dikolom balasan ya...

Hukuman mati sudah terjadi sejak jaman dahulu kala yang mengundang atensi masyarakat. Ada beberapa momen yang tercatat dalam sejarah bahwa hukuman mati bahkan bisa dipertontonkan didepan umum atas hukuman yang dikenakan untuk memberikan efek jera kepada masyarakat yang melihat esekusi tersebut.

Amerika  Serikat adalah salah satu negara dengan sejarah panjang tentang hukuman mati atau death penalty. Bukan hanya didalam negeri, Amerika memilki fasilitas-fasilitas militer yang mumpuni untuk melaksanakan hukuman ini. Ada fakta-fakta yang menarik tentang Amerika dalam melakukan hukaman mati ini. 

Yang Pertama... 
Beberapa aktivis menyimpulkan beberapa inmate death row atau terpidana hukuman mati lebih banyak berasal dari orang-orang African-American daripada orang kulit putih. Kita tidak bisa menghakimi dan berkesimpulan atas ini, karena memang kejahatan rasisme hingga saat ini merupakan hal yang Amerika saat ini pun susah dalam mengatur nya. Bagi TS, SARA & Rasisme memang menjadi salah satu major problem disetiap negara dan sukar di maintain dan akan terulang lagi dan lagi

Berdasarkan data dari Death Penalty Information Center di Amerika, sejak tahun 1976, negara Amerika telah mengeksekusi kira-kira sekitar 1.408 orang yang terkena hukuman mati. 


sumber : https://humanities.yale.edu/pathways...penalty-spring 

Yang Kedua...
Dari beberapa tahun yang lalu, beberapa aktivis disana sudah melakukan petisi untuk mengurangi hukuman mati dilakukan. Karena beberapa pengamat mengatakan hukuman mati masih dilakukan dengan cara yang tidak manusiawi atau "cruel"
Sebenarnya TS pun bingung dengan istilah "tidak manusiawi"  atas terpidana hukuman mati. Bila seseorang dijatuhi hukuman mati otomatis kejahatan yang dilakukan sangatlah berat... dan pantas dihukum dengan hukuman yang sepadan.

Untuk mengetahui apa saja jenis-jenis hukuman mati yang dapat dilakukan di Amerika, kita bisa menilai langsung apakah sepadan dengan kejahatan yang sudah dilakukan terpidana. Metode yang pertama adalah Lethal Injection atau suntik mati yang disuntikan langsung kepada terhukum mati melalui suntikan dan terpidana diikat tidur di meja eksekusi. Yang kedua ada Electrocution atau terpidana akan melakukan sengatan listrik yang mematikan dengan duduk dikursi listrik saat eksekusi dilakukan. Yang ketiga ada Lethal Gas atau terpidana akan masuk kedalam tabung khusus untuk melaksanakan hukuman mati dan tabung itu pun akan penuh diselimuti oleh gas beracun. Yang keempat adalah Hanging atau hukum gantung, layaknya jaman dahulu yang masih menggunakan metode ini, namun TS sudah searching dan ternyata sudah lama ditinggalkan di Amerika namun masih legal dilakukan. Yang terakhir adalah Firing Squad atau regu tembak yang ditugaskan untuk mengekesekusi terpidana hukuman mati. 


sumber : https://deathpenaltyinfo.org/executi...s-of-execution 

Tetapi beberapa tahun ke belakang, Amerika lebih banyak menggunakan lethal injection. Mungkin karena desakan publik dan para pengamat hukum untuk mengurangi 4 praktek hukuman mati yang lainnya. 

Yang Ketiga... 
Counties atau dalam bahasa Indonesia yaitu "Kabupaten atau wilayah daerah" yang paling banyak melakukan hukam mati adalah county Harris, Texas. Tercatat county Harris telah melakukan hukuman mati sebanyak 128 kematian. Dikarenakan hal ini pun kantor kejaksaan di county Harris menjadi sorotan massa akibat jumlah terpidana mati yang terbanyak sejak tahun 1976.


sumber : https://abcnews.go.com/US/nationally...ry?id=61679582 

Yang Keempat... 
Untuk melakukan eksekusi mati, ternyata para terpidana mati harus menunggu dengan waktu yang lama hingga bisa menghabiskan belasan tahun dipenjara dikarenakan menunggu hasil banding yang cukup lama. Berdasarkan data yang ada  per tahun 2010, para terpidana mati menunggu dieksekusi rata-rata per 15 tahun. Maka dari itu tak heran sel penjara terpidana mati dipisahkan dengan tahanan yang lain dikarenakan diantara dari mereka ada yang langsung melakukan bunuh diri atau mati secara natural karena umur dan penyakit. 

Tapi berdasarkan data terbaru di 2019, terpidana hukuman mati rata-rata menghabiskan waktu menunggu dieksekusi sekitar 22 tahun. 
Lama juga ya... mungkin sengaja biar meninggal dengan sendiri nya...
Ada beberapa sumber yang mengatakan waktu menunggu itu karena rumitnya proses dan pengajuan banding untuk melihat kembali bukti-bukti dan pertimbangan dasar hukum yang kuat, agar pengadilan tidak disalahkan karena kelalaian memberikan hukuman.


sumber  https://www.pewresearch.org/fact-tan...ty-in-the-u-s/ 

Yang Kelima... 
Layaknya Indonesia, Amerika kental dengan diversity dan agama tentunya. Kalangan agama di Amerika sana, ada yang pro dan kontra. Mungkin ini menjadi problematik karena dihubungkan dengan pemahaman iman yang dianut dan dengan sisi kemanusiaan. Yang uniknya kalangan Atheist pun tidak mendukung adanya pengadaan hukuman mati tetap dilakukan. Sekitar 65% penganut atheist menolak adanya eksekusi mati di Amerika. Sedangkan 66% penganut Protestan menyetujui adanya hukuman mati di Amerika.
Beda keyakinan beda pemahaman guys... 


sumber : https://www.pewresearch.org/fact-tan...ty-in-the-u-s/ 

Kira-kira kamu Favor atau Oppose ...?

Thank You ... emoticon-Angkat Beer  emoticon-Angkat Beer   emoticon-Angkat Beer

Diubah oleh curry30ua 17-12-2021 11:21
muhamad.hanif.2Avatar border
erwin102361Avatar border
crickedAvatar border
cricked dan 12 lainnya memberi reputasi
13
5.2K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
EducationKASKUS Official
22.5KThread13.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.