Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mediaterbaru1Avatar border
TS
mediaterbaru1
5 Area Sekitar Wajah yang Sering Terlupakan saat Pakai Skincare
Tak cuma muka, area lain di sekitar wajah juga perlu dirawat. Berikut area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare untuk mulai diperhatikan. (Foto: iStockphoto/Aja Koska)

Jakarta, CNN Indonesia -- Selama ini banyak anggapan penggunaan skincare diutamakan hanya untuk muka saja. Padahal, area sekitar wajah lainnya juga tak kalah penting untuk dirawat.

Area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare ini perlu diperhatikan, terutama jika sering beraktivitas di luar ruangan.

Kendati muka adalah bagian yang paling menonjol, namun area lainnya yang tampak terawat tentu akan mendukung penampilan secara menyeluruh.

Jika Anda gemar mengaplikasikan produk skincare, berikut area kulit lainnya di sekitar wajah yang tak boleh lagi terlewatkan.

1. Mata

Bagian wajah yang sering terlupakan saat memakai skincare termasuk kelopak dan bawah mata (Ilustrasi Foto: Istockphoto/phasinphoto)


Kulit di kelopak dan bawah mata lebih tipis dan halus daripada kulit wajah keseluruhan. Kemungkinan muncul garis kerutan dan tanda penuaan pertama kali di sekitar area mata.

Karena area mata sangat halus dan mudah kehilangan elastisitasnya, ditambah lagi seringnya penggunaan riasan mata tentu harus diimbangi dengan perawatan khusus area mata.

Hindari menggunakan pelembap wajah yang sama untuk menghidrasi area mata. Sebab, banyak pelembap biasanya mengandung wewangian dan bahan lain yang dapat mengiritasi mata.

Merujuk Vivantskincare, pilih krim khusus yang memang diformulasikan untuk digunakan di area mata agar lebih aman dan bekerja lebih optimal.

Sebab krim mata memang dirancang khusus untuk mengurangi bengkak, menyamarkan lingkaran hitam atau mata panda, dan kerutan.

2. Belakang Telinga

Area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare termasuk bagian belakang daun telinga (Ilustrasi Foto: Istockphoto/kokouu)


Area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare selanjutnya adalah belakang telinga. Bagian tersembunyi ini rentan muncul jerawat dan komedo yang seringkali disertai bau tak sedap.

Untuk mencegahnya, lakukan perawatan yang sama lembutnya selayaknya merawat wajah. Mulai dari ikut mencuci bagian lipatan dan belakang telinga dengan sabun.

Kemudian barengi dengan eksfoliasi setiap minggu untuk menghilangkan bau, daki, dan kotoran apa pun. Setelah itu, aplikasikan sunscreen di daun dan belakang telinga.

Area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare (Foto: iStockphoto/Dutko)


3. Bibir
Bagian terlupakan dari perawatan wajah berikutnya yakni bibir. Berbeda dengan kulit di bagian tubuh lainnya, bibir tidak memiliki kelenjar sebaceous untuk menjaganya tetap lembut dan lembap.

Dengan demikian, diperlukan perawatan khusus untuk membuat bibir sehat. Kunci untuk mendapatkan bibir sehat dan tidak kering adalah menggunakan pelembap bibir setiap hari, mengutip Healthline.

Setidaknya, ada dua macam perawatan untuk bibir, yakni hidrasi dengan lipbalm ber-SPF dan eksfoliasi. Anda dapat melakukan eksfoliasi dengan scrub 1-2 kali per minggu jika bibir sangat kering dan pecah-pecah.

4. Leher

Area sekitar wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare yakni leher (Ilustrasi Foto: iStockphoto/LookAod)


Banyak dari kita menganggap bahwa perawatan kulit dengan skincare berhenti hanya sampai di dagu. Padahal, perawatan kulit leher sama pentingnya dengan wajah. S E N S O R

Ibarat satu kesatuan, wajah dan leher dimulai dari tulang rahang (jawline) tentu harus mendapatkan perawatan yang sama agar warna maupun teksturnya terlihat sama.

Begitu pula dengan wajah, kulit di area leher memiliki tekstur yang tipis dibandingkan kulit tubuh lainnya. Apabila luput dari perawatan, maka kulit di area leher akan lebih mudah kehilangan elastisitasnya seiring pertambahan usia.

Tanda kulit leher kehilangan elastisitas biasanya akan muncul kerutan dan tampak mengendur. Untuk itu, di samping memberikan perawatan pada wajah, utamakan pula perawatan leher.

Mulai dari rajin mencuci dengan sabun berbahan lembut, melakukan eksfoliasi, serta menggunakan produk khusus untuk leher dengan kandungan melembapkan, anti-penuaan, dan tabir surya.

5. Dada

Area sekitar wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare yakni dada bagian decollete (Ilustrasi Foto: iStockphoto/YakobchukOlena)


Selain leher, dada merupakan bagian kulit terdepan yang juga rentan terkena paparan sinar matahari, polusi, kotoran, keringat, hingga debu.

Hal tersebut tentu dapat memicu masalah seperti jerawat, flek, bahkan warna kulit tidak merata pada dada yang dapat mengganggu penampilan.

Selain itu, leher maupun dada --khususnya area decollete yang dimulai dari tulang selangka hingga belahan payudara-- memiliki lebih sedikit jaringan lemak dan kolagen yang membuatnya lebih rentan kendur, berkerut, dan kering.

Jika tidak mendapat perawatan sebagaimana yang diaplikasikan pada wajah, kulit dada akan lebih cepat kehilangan elastisitas dan struktur pendukungnya.

Ini berarti merawat kulit bagian dada atau area decollete juga penting dilakukan. Cara termudahnya yakni dengan rutin membersihkan serta mengaplikasikan produk skincare pada bagian ini.

Demikian 5 area wajah yang sering terlupakan saat pakai skincare, sebagai pengingat Anda untuk tidak lagi melewatkan bagian-bagian tersebut.


Sumber: CNN Indonesia
0
475
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.