Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

giovan777Avatar border
TS
giovan777
Momen Apriyani Jadi Mentor Putri Syaikah di Uber Cup
Momen Apriyani Jadi Mentor Putri Syaikah di Uber Cup

Jakarta, Apriyani Rahayu sukses menjadi mentor bagi Putri Syaikah saat menyumbangkan poin kemenangan tim Indonesia saat menghadapi Prancis pada babak grup Uber Cup 2021.
Tampil di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Senin (11/10), Apriyani/Putri tampil kompak dan energik.

Meskipun baru dipasangkan, keduanya tidak canggung saat menghadapi wakil Prancis, Margit Lambert/Anne Tran.
Apriyani mampu membimbing Chika, sapaan akrab Putri, untuk bisa mengeluarkan kemampuan terbaik.

Sementara Putri, yang merupakan junior Apriyani, juga mampu mengimbangi permainan penuh tenaga untuk sukses mengalahkan Margit Lambert/Anne Tran 21-13 dan 21-10 dalam waktu 40 menit.
"Dari awal Chika sudah sangat siap saat masuk lapangan.

Kami terus berkomunikasi di lapangan.
Saling mendukung dan berpikir positif untuk membangun kekompakan.
Kalau Chika melakukan kesalahan, saya hanya menyemangati, enggak apa-apa," ujar Apriyani usai pertandingan.

Buat Putri Syaikah, dipasangkan bersama Apriyani di partai ketiga pertandingan kedua Grup A Uber Cup menghadapi Prancis, merupakan pengalaman pertama tampil di turnamen besar.

Putri mengaku sangat senang mendapat kepercayaan dan mampu menyumbang poin untuk Indonesia.
"Alhamdulillah bisa menyumbang poin.
Apalagi ini pertandingan pertama saya di kejuaraan besar.
Apalagi pertama kali main langsung berpasangan dengan Kak Apri.

Ini pengalaman berharga banget buat saya," ucap Chika.
Pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian, mengungkapkan rasa senang karena Apriyani/Putri bisa tampil bagus dan menang.
Keputusan memasangkan Apriyani dengan Putri diambil setelah Greysia Polii mengalami masalah di bahu.

"Pasangan baru ini bisa menyumbangkan poin.
Selain itu juga Apriyani bisa membawa Chika bermain tenang dan bagus.
Selain biar cederanya tidak makin parah, itu juga memberi kesempatan pemain lain untuk tampil.
Tidak selamanya terus mengandalkan Greysia," ucap Eng Hian.


Hasil Thomas Cup: Kevin/Marcus Menang, Indonesia Samakan Skor


Momen Apriyani Jadi Mentor Putri Syaikah di Uber Cup

Jakarta, Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon mengalahkan Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren untuk membuat skor imbang 1-1 melawan Thailand pada laga kedua fase grup Thomas Cup 2021, Senin (11/10).
Kevin/Marcus menang lewat permainan tiga gim 19-21 21-18 21-13 atas Supak/Kittinupong di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.

Kevin/Marcus mendapatkan perlawanan alot dari Supak/Kittinupong.
Kevin/Marcus sempat unggul 3-1 tetapi Supak/Kittinupong bisa memperkecil ketinggalan jadi 4-5.
Supak/Kittinupong konsisten mampu meladeni permainan yang ditunjukkan Kevin/Marcus.

Dari kondisi tertinggal 4-5, Supak/Kittinupong bisa memaksa skor imbang 7-7 dan malah bisa menutup interval gim pertama dengan 11-10.
Kevin/Marcus bisa membalikkan keadaan S E N S O R untuk unggul 14-13 setelah interval.
Setelah itu, skor imbang menjadi 19-19 dan Supak/Kittinupong bisa merebut dua poin untuk menutup gim pertama dengan 21-19.

Di gim kedua, Kevin/Marcus bisa kembali unggul atas Supak/Kittinupong dengan 4-3.
Kevin/Marcus bahkan bisa menjauhkan keunggulan jadi 7-4.
Permainan menekan yang ditunjukkan Kevin/Marcus mampu membuat Supak/Kittinupong kesulitan.

Ganda putra nomor satu dunia itu pun bisa menutup interval gim kedua dengan unggul 11-8.
Situasi berbalik setelah interval.
Supak/Kittinupong justru bisa membuat Kevin/Marcus tertekan dan mengejar poin untuk membuat skor imbang 13-13.

Supak/Kittinupong yang semakin percaya diri makin sulit dibendung.
Tiga poin berikutnya diraih pasangan Thailand untuk membuat skor jadi 16-14.
Kevin/Marcus tak menyerah begitu saja.
Tiga poin beruntun bisa direbut Kevin/Marcus untuk unggul satu poin dengan 17-16.

Supak/Kittinupong bisa merebut poin berikutnya untuk membuat skor imbang 17-17.
Akan tetapi, Kevin/Marcus bisa mengatasi perlawanan Supak/Kittinupong untuk merebut gim kedua dengan 21-18.
Di gim ketiga, Kevin/Marcus bermain lebih percaya diri.

Kevin/Marcus membuka dengan keunggulan 5-2 atas Supak/Kittinupong.
Keunggulan itu bisa terus dijaga Kevin/Marcus untuk terus mendulang poin dan unggul 11-8 di interval gim ketiga.
Dominasi Kevin/Marcus berlanjut dengan permainan menekan yang membuat Supak/Kittinupong kesulitan.

Kevin/Marcus bisa menjauhkan keunggulan jadi 16-11.
Kesalahan yang kerap dibuat Supak/Kittinupong membuat Kevin/Marcus mudah mendulang poin untuk menutup gim ketiga dengan skor mencolok 21-13.






























































Sumber - cnn










Diubah oleh giovan777 11-10-2021 16:43
0
116
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Olahraga
Berita OlahragaKASKUS Official
15.1KThread4.6KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.