sindonews.comAvatar border
TS
MOD
sindonews.com
Ketua DPD RI Dorong PGRI Rumuskan Metode Pembelajaran Simpel Saat Pandemi


JAKARTA - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti meminta Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) merumuskan metode pembelajaran simpel yang bisa diimplementasikan orang tua saat mendampingi anak-anak belajar melalui metode daring selama pandemi Covid-19.

Permintaan ini disampaikan LaNyalla setelah dampak pandemi Covid-19 menunjukkan tren kebiasaan yang berbeda dalam aktivitas belajar, terutama pada anak-anak. Penelitian Global Save The Children Indonesia menunjukkan, 7 dari 10 anak jarang belajar selama pandemi terjadi.

"Saya kira PGRI perlu membuat suatu metode belajar yang simpel yang bisa diterapkan orang tua dalam mendampingi anak belajar daring di rumah. Hal itu akan menekan gap yang dapat memberi pengaruh buruk terhadap perkembangan otak anak," tutur LaNyalla, Kamis (9/9/2021).

Baca Juga:

Baca juga: Respons Keluhan Gubernur Kalteng, Ketua DPD RI: Tertibkan Izin Hutan Tanaman Industri

Menurut Senator asal Jawa Timur itu, fakta ini dipengaruhi berbagai faktor, di antaranya materi belajar yang terbatas, akses internet, minimnya fasilitas gawai hingga demotivasi karena sulitnya memahami pengajaran orang tua dan tidak mendapat bimbingan guru.

"Orang tua banyak yang tidak memahami pelajaran sekolah, dan cenderung melakukan kekerasan verbal terhadap anak," ujar LaNyalla.

Ia melanjutkan, kesulitan belajar daring dan rendahnya motivasi belajar pada anak akan berpengaruh pada kemampuan literasi dan numerasi anak. Sebelum berlakunya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) menjadi normal, perlu treatment yang baik untuk meningkatkan motivasi belajar anak.

"Orang tua harus dapat beradaptasi dalam situasi belajar daring melalui bimbingan para guru dengan menggunakan metode-metode yang praktis," saran LaNyalla.


Sumber : https://edukasi.sindonews.com/read/5...ent_aggregator

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Tentang Kondisi Lapas, Komisi III Ungkap Dugaan Penyimpangan Aparat

- Fahri Hamzah: Kalau Saya Jadi Presiden, Setahun Narkoba Dimusnahkan

- Ketua DPD RI Dorong PGRI Rumuskan Metode Pembelajaran Simpel Saat Pandemi

0
498
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
SINDOnews.com
SINDOnews.comKASKUS Official
60.1KThread841Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.