Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

giovan777Avatar border
TS
giovan777
7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan
7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Jakarta, Sadar atau tidak banyak lho sikap orangtua yang sebenarnya masuk kategori toksik dan abusive.
Dampaknya bisa minor, tetapi bisa juga besar dan berkepanjangan.
Selama ini semua dianggap biasa saja, sampai kamu yang sekarang sudah dewasa menyadari beberapa hal tentang dirimu.

Kamu bisa jadi seseorang yang suka menghindari masalah, jadi seorang yang punya self-esteem rendah, atau bahkan susah membuat keputusan.
Apa saja sih sikap abusive orang tua yang baiknya tidak kita wariskan ke generasi berikutnya?

1. Emosional

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Banyak orangtua yang bisa mencukupi kebutuhan anaknya secara materi, tetapi tidak secara emosional.
Salah satunya orangtua yang tidak bisa menjaga kestabilan emosinya di depan anak-anak.

Orangtua yang sering mengalami mood swing bisa membuat anak tidak nyaman dan cenderung menyalahkan diri sendiri atas apa yang sebenarnya tidak mereka perbuat.
Anak juga cenderung jadi people pleaser karena tak ingin melihat orangtua mereka marah atau kecewa.

Sebagai orangtua seharusnya seseorang bisa membedakan mana kebutuhan pribadinya dengan kebutuhan anak.
Jika marah atau kecewa, sebaiknya orangtua tidak menunjukannya di depan anak-anak, apalagi melontarkan ucapan yang menyakitkan.


2. Ambisius

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Orangtua seperti ini juga sering kita temui di kehidupan nyata.
Ia tipe orangtua yang sibuk dan cenderung workaholic.
Mereka berusaha meluangkan waktu untuk anaknya, tetapi seringkali memiliki ekspektasi yang tinggi pada anak.

Tak jarang yang menjadi over-controlling dan suka mengintervensi pilihan sang anak.
Anak yang besar dari orangtua seperti ini bisa jadi orang yang pasif dan susah membuat keputusan.
Atau bisa jadi memberontak karena banyak tekanan dari sekitar yang menginginkannya sesukses orang tua mereka.

3. Pasif

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Orangtua yang terlalu mencampuri urusan anak bukanlah yang ideal, tetapi yang terlalu pasif juga bisa membahayakan.
Biasanya orangtua macam ini cenderung menghindari masalah dan konflik.
Anak jadi tak memiliki kemampuan memecahkan masalah sama seperti orangtua mereka.
Mereka tak terlatih untuk menghadapi krisis, cenderung meremehkan masalah, dan efeknya bisa fatal di fase-fase tertentu dalam hidup mereka.

4. Bersikap terlalu kritis dan negatif

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Kritik sangat diperlukan seseorang untuk terus bertumbuh.
Ia bisa jadi penyeimbang pujian yang kamu terima agar tak jadi orang yang congkak.
Namun, orangtua yang kelewat kritis dan negatif pada anak juga bukan hal yang harus dilestarikan.

Kata-kata negatif mereka bisa melekat kuat pada anak hingga dewasa dan susah untuk dihilangkan.
Anak bisa jadi pribadi yang sangat jahat pada dirinya sendiri, atau punya self-esteem rendah.

5. Tidak menghargai perasaan anak

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Sikap tidak memvalidasi perasaanmu, menganggapnya remeh, atau bahkan mengatakan kamu terlalu lemah dan sensitif juga sering banget dilontarkan orang tua dari generasi sebelumnya.
Dampaknya tak kalah hebat, anak bisa jadi pribadi yang susah mengekspresikan perasaan dan cenderung menyimpan masalah sendiri.

6. Passive-agressive alias tukang sindir

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Orangtua seperti ini memang tipe orang yang tak pernah menegur langsung, tetapi menyatakan kekecewaannya secara tak langsung.
Mereka berharap sang anak tahu perasaan mereka tanpa harus  bento 4d mengatakannya secara gamblang.
Sikap ini sangat melelahkan buat anak.

Beberapa bahkan menggunalan silent treatment yang lebih parah lagi.
Dengan bersikap diam seribu bahasa pada anak, orangtua membuat anak terus merasa bersalah tanpa ada ruang untuk diskusi tentang masalah yang sebenarnya.

7. Suka menyalahkan dan tidak objektif

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan

Bersikap objektif pada anak dan siapapun penting dilakukan orangtua.
Ini agar anak tahu mana yang benar dan tidak, bukannya terus mencari kambing hitam dan tidak mau bersikap ksatria.
Namun, ada pula orangtua yang terus menyalahkan anak untuk kesalahan orang lain tanpa mau tahu duduk perkaranya.

Sikap seperti ini bisa saja diwarisi anak di usia dewasanya.
Ia berbalik suka menyalahkan orang lain.

8. Cara berdamai dengan orangtua yang toksikBeberapa hal di atas mungkin kamu

7 Sikap Toksik Orangtua yang Sebaiknya Jangan Diwariskan


alami sendiri sebagai anak, bahkan efeknya mulai kamu rasakan di usia dewasa ini.
Jangan menyalahkan mereka terus, lakukan beberapa hal berikut agar kamu bisa berdamai dengan orangtua toksik tersebut.

- Tak perlu mengubah mereka, tidak ada yang bisa mengubah orang lain selain diri mereka sendiri.
Jika kamu tak suka dengan sikap toksik mereka, jangan tiru. - Kamu nggak perlu membahagiakan siapapun selain dirimu sendiri.
Kamu bisa bahagia tanpa approval mereka, kok.

- Berhenti menyalahkan diri sendiri saat mereka mulai melakukan hal-hal toksik padamu.
Kamu tidak salah, itu hanya mereka

- Tak perlu meminta maaf dari orangtua atas tindakan atau sikap toksik mereka, hiduplah tenang dan nyaman sebagai dirimu sendiri
Masih banyak sikap abusive orangtua yang bisa berdampak buruk pada anak.
Kenali dan jadikan bekal agar kita tidak mewariskannya ke generasi berikutnya.




































































Sumber - yukepo
0
540
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Dunia Hiburan
Berita Dunia HiburanKASKUS Official
24.7KThread4.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.