Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Games
  • 5 Kisah yang Layak Diangkat Jadi Film Esports Hollywood

esportsnesiaAvatar border
TS
esportsnesia
5 Kisah yang Layak Diangkat Jadi Film Esports Hollywood
5 Kisah yang Layak Diangkat Jadi Film Esports Hollywood


Film esports Hollywood – Apakah kalian pernah menonton film esportsEsports telah berkembang pesat, namun masih banyak orang yang penasaran tentang apa itu esports dan bagaimana para atlet esports berkarir.

Salah satu cara terbaik untuk menjawab pertanyaan tersebut adalah dengan memberikan tontonan seputar dunia gaming professional.

Salah satu kelemahan dari esports adalah adanya penekanan berlebihan pada kemampuan bermain dari sang pemain profesional terhebat. Sang penerbit game juga seringkali membuat konten-konten yang overdramatic untuk menunjukkan keuntungan yang dapat diperoleh pemain dari game mereka dengan menyaksikan gaya bermain para profesional.

Meskipun mempertontonkan kemampuan apik pro player dapat membantu peningkatan kemampuan bermain gamer kasual, hal ini adalah sebenarnya bukan sebuah keuntungan yang signifikan mengingat jumlah mereka yang ingin benar-benar menjadi pemain kompetitif tidaklah terlalu banyak.

Lantas, sesungguhnya apa yang membuat esports menjadi pengalaman penonton yang luar biasa adalah hal yang sama yang membuat olahraga apapun menarik, yaitu: alur cerita atau storyline.



5 Kisah yang Layak Diangkat Jadi Film Esports Hollywood

Tidak ada yang menonton Super Bowl karena ingin memahami ‘how to get better at zone defense’. Para penonton hanya ingin melihat apakah Tom Brady sukses atau gagal. Mereka menontonnya karena persaingannya, keunggulan ceritanya, dan untuk melihat Brett Farve kehilangan akalnya setelah kematian ayahnya.

Kompetisi video game sendiri juga telah menghadirkan beberapa kisah terhebat yang pernah diceritakan kepada dunia. Sudah saatnya Hollywood memperhatikan dan membawa film bertema olahraga ke era digital. Trent Murrey dari Esports Observer telah membagikan 5 alur cerita esports yang diyakini akan laris manis sebagai film Hollywood.

Sumber Inspirasi Film Esports Hollywood #1: Leffen vs The Five Gods

Super Smash Bros. Melee sendiri sudah memiliki alur cerita yang cukup untuk membuat satu season serial anime, namun yang paling mudah untuk ‘terjual’ tentu saja adalah Era of The Five Gods.

5 pemain elit yang mendominasi sirkuit pertandingan selama beberapa tahun yang hanya bisa saling mengalahkan dan dikalahkan oleh satu sama lain, akhirnya harus menerima kenyataan baru ketika William “Leffen” Hjelte, The God Slayer muncul.

Ini adalah kisah tentang ketekunan, self discovery, dan underdog tale selama berabad-abad ketika seorang anak menantang peluang untuk mengakhiri sebuah era -seorang diri.

5 Kisah yang Layak Diangkat Jadi Film Esports Hollywood

Sumber Inspirasi Film Esports Hollywood #2: U-S-A! U-S-A!: C9 Wins the Boston Major




Tidak terlalu banyak kisah sukses Amerika dalam esports di tingkat internasional. Counter-Strike: Global Offensive Boston Major adalah salah satu dari sedikit kesuksesan dimana para penggemar Amerika dapat mengenangnya.

Banyak kisah esports yang difokuskan pada pemain tunggal yang berjuang melawan ‘takdir’ demi mengejar impian mereka, namun yang dititikberatkan pada momen ini adalah kemenangan sebuah tim secara patriotik. Hal yang tepat untuk film Hollywood.

Pingin tau kisah inspiratif lainnya baca di Esportsnesia 
__________________________________________________________________________________
Ikuti perkembangan esports Indonesia melalui Esportsnesia

Subscribe Daily Esports - Konten Harian Esports Terbaru dari Esportsnesia ya. Klik link https://t.me/dailyesports
Baca konten esports lainnya di https://esportsnesia.com
Temukan event-event esports sekitarmu di https://esportsnesia.com/kalender

Follow:
https://www.instagram.com/esportsnesia.id/
https://m.facebook.com/Esportsnesia.id

Join Komunitas Esports:
https://chat.whatsapp.com/LLSeKgCuqpSKPK4MNr8BSZ
https://www.facebook.com/groups/Esportsnesia
https://www.facebook.com/groups/362915561776913

0
617
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Games
GamesKASKUS Official
39KThread16.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.