• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Selebrasi Cium Lambang Tim Tak Berarti Lukaku Cinta Chelsea!

ABP1112Avatar border
TS
ABP1112
Selebrasi Cium Lambang Tim Tak Berarti Lukaku Cinta Chelsea!
Selebrasi mencium lambang tim adalah sesuatu yang lumrah terjadi di dunia sepak bola.


Dok. Sport Bible

Selebrasi itu biasanya dilakukan sebagai bentuk kebanggaan, kecintaan, dan kesetiaan terhadap tim yang si pemain bela.

Atas berbagai faktor itu, selebrasi cium lambang tim sering dianggap sebagai hal yang sakral untuk dilakukan.

Namun bagi Romelu Lukaku, selebrasi itu tidak berarti dia setia pada satu tim.



Itu didasari oleh fakta bahwa Lukaku sudah pernah melakukan selebrasi cium lambang tim di semua tim yang pernah dia bela.

Yang terbaru, Lukaku mencium lambang Chelsea saat dia mencetak gol di laga versus Arsenal.

Sebelum Chelsea, Lukaku tertangkap kamera pernah mencium lambang Manchester United saat dia membela Setan Merah selama dua musim, lalu dia juga pernah mencium lambang tim Everton, dan terakhir dia mencium lambang West Bromwich Albion.



Sikap Lukaku yang sering melakukan selebrasi semacam itu mendapat komentar beragam dari warganet.

Ada yang menganggap tindakan itu menunjukkan bahwa Lukaku bukanlah tipe pemain yang loyal.

Ada juga yang menyamakan Lukaku dengan suporter virtual di gim FIFA yang selalu melakukan selebrasi dengan tim mana pun yang pemain gunakan.

Namun tampaknya Lukaku tak ambil pusing dengan itu, karena yang penting dia bisa tampil oke bersama Chelsea dan membawa The Blues meraih hasil terbaik.



Dan selain itu, Lukaku harus bersyukur karena Chelsea memakai apparel Nike dan bukan Puma, karena jika Chelsea mengenakan apparel Puma ada kemungkinan Lukaku gak bisa melakukan selebrasi cium lambang tim.

SUMBER
Diubah oleh ABP1112 23-08-2021 08:31
0
702
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.1KThread11.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.