Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

monbebemxAvatar border
TS
monbebemx
4 Lagu Anak-anak yang Jadi Soundtrack Film
Kalau Agan dan Sista yang terlahir dari generasi 90an, beruntung banget masa kecilnya diisi sama lagu anak-anak. Dulu sebut deh ada Trio Kwek Kwek, Joshua Suherman, Chikita Meidy, Tina Toon dan masih banyak lagi.

Anak generasi z dan alpha, kalau dipikir-pikir lagu anak-anak yang nemenin mereka tumbuh kembang apa ya? JKT48? Sebenernya jika dikulik masih ada lagu anak-anak cuman jangkaunnya niche market karena harus kita cari tau sendiri, nggak kayak dulu lagu anak kedengeran di mana-mana (yah ini karena teknologi sih). 


TS mau merangkum lagu anak-anak yang populer karena jadi soundtrack suatu film. Semoga daftar ini bisa jadi referensi kamu beri lagu anak-anak buat anak sendiri, keponakan, anak tetangga, atau malah buat Agan sendiri, bebas deh.


Naura - Berani Bermimpi (Naura dan Genk Juara)




Naura, artis cilik yang sangat terkenal di kalangan anak-anak saat ini. Selain suka menggelar show, penyanyi dengan nama lengkap Adyla Rafa Naura Ayu ini juga telah membintangi film yang berjudul 'Naura dan Genk Juara' dan membintangi pertunjukan musikal. 


Jika diibaratkan, Naura seperti Sherina pada masanya. Salah satu lagu yang wajib didengarkan adalah 'Berani Bermimpi'. Sekali mendengar, nadanya langsung tergiang di telinga. Isi liriknya mengenai bagaimana anak harus percaya pada diri sendiri. Serta jangan berhenti bermimpi, bagaimanapun rintangan yang akan datang.


Romaria - Oh Senangnya (Koki-koki Cilik)




Oh senangnya adalah soundtrack dari film "Koki-koki Cilik". Lagu yang dinyanyikan oleh Romaria dan para pemain film Koki-koki Cilik ini memberikan nuansa keceriaan untuk anak-anak. Lagu ini easy listening dan mudah untuk dinyanyikan. Jadi, sambil mendengarkan bisa sambil ikut bernyanyi!


Lagu Koki-koki Cilik ini menceritakan seseorang yang gagal tetapi tidak kenal kata menyerah. Setiap gagal ia bangkit lagi, belajar lagi, dan pada akhirnya mencapai mimpinya.


Sherina - Jagoan (Petualangan Sherina)




Living legend pasti Kaskuser udah ngenalin banget lagu dari film Petualangan Sherina ini. Jagoan dibawakan di salah satu adegan paling memorable dalam sejarah perfilman Indonesia, adegan Sherina sedang berdebat dengan Sadam dan kawan-kawannya ini sangat populer di kalangan anak-anak 90an, lho! Siapa yang dulu sering bermain mereka ulang adegan ini bersama teman-teman? 


Chris, Rizky, Iqbaal, Monica, Bastian - Elang (5 Elang)




Soundtrack 5 Elang yang berjudul Elang dinyanyikan oleh para pemain filmnya sendiri, yaitu Christoffer Nelwan, Teuku Rizky Muhammad, Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan, Bastian Bintang Simbolon, Monica Sayangbati. Lagu ini menceritakan tentang anak-anak pramuka yang harus berani seperti elang. Sebagai anak bangsa harus berani untuk mengambil segala tindakan untuk meraih impian tersebut. 


0
1K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Music
MusicKASKUS Official
19.8KThread9.2KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.