Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

purbasabarAvatar border
TS
purbasabar
Spanyol Lupa Butuh Juru Gedor
Timnas Spanyol dibawah asuhan Luis Enrique sepertinya lupa akan satu hal untuk gelaran EURO 2020 yang sedang berlangsung di tahun 2021 ini. Ya mereka seperti melupakan kalau skuad yang mereka bawa belum ada juru gedor yang ditakuti lawan sejauh ini. Spanyol di EURO 2020 kali ini seperti kehilangan ketajamannya di depan gawang lawan bahkan terbilang cukup tumpul lini serang yang dimiliki oleh Luis Enrique saat ini.

 Spanyol Lupa Butuh Juru Gedor
(Ekspresi Bahagia Luis Enrique, Foto: Marca)


Menguasai penguasaan bola hingga 75% dan berhasil melakukan operan sebanyak 932 sentuhan ketika laga pembuka bisa dibilang cukup bagus untuk Spanyol karena tidak kehilangan sentuhan tiki taka yang dimiliki selama ini. Bisa dilihat dua pertandingan dibabak penyisihan grup, Spanyol hanya mampu bermain imbang dengan skor kacamata 0-0 dan juga 1-1. Laga ketiga baru berpesta gol dengan lima gol itu pun bisa dibilang karena ada kesalahan makanya tercipta dua own goal dari tim lawan.



Kini menatap babak quarter final untuk melawan Swiss setelah berjibaku mengalahkan Kroasia dengan skor akhir 5-3, barulah trio lini serang dari Spanyol yang di isi Sarabia, Morata dan juga Ferran Torres berhasil saling mencetak gol. Hal ini turut membuat Luis Enrique tersenyum senang karena keran gol dari timnya mulai mengalir deras. Tidak bisa disangkal memang ketajaman para penyerang seperti era Raul Gonzales dan juga Fernando Torres serta David Villa luntur di era Spanyol saat ini. Dimana permainan timnas Spanyol hanya bertumpu pada passing dan kreativitas lini tengah dan juga taktik false nine.

Untuk turnamen sebesar EURO sepertinya cukup beresiko jika ingin menerapkan gaya permainan seperti itu hingga turnamen ini selesai karena tetap kehadiran striker haus gol sangat dibutuhkan dalam sebuah turnamen sebesar EURO untuk urusan menggedor pertahanan lawan dan lebih baik tidak mengambil resiko karena kesalahan sekecil apapun jika terjadi di turnamen sebesar EURO tentu akan menjadi sebuah kesalahan besar. Kita lihat bagaiman keran gol dari lini serang Spanyol menghadapi Swiss nanti.
0
131
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread12KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.