• Beranda
  • ...
  • Madura
  • 5 Kuliner Khas Madura yang Lezat Sekaligus Menyehatkan

abahaquariusAvatar border
TS
abahaquarius
5 Kuliner Khas Madura yang Lezat Sekaligus Menyehatkan


Berkunjung ke Madura tidak lengkap tanpa menikmati kulinernya. Namun sebagian orang kerap khawatir akan kesehatannya. Nah, berikut ini adalah kuliner Madura yang bisa dinikmati tanpa khawatir berdampak pada kesehatan. Kuliner – kuliner ini juga cocok untuk penikmat yang (maaf) takut gendut.

1. Se’ Jegung Kua Maronggi


Se’ jegung kua maronggi (nasi jagung sayur kelor) merupakan makanan yang tak asing di Madura. Karena itu jangan heran jika orang Madura pada umumnya kuat dan sehat. Sebab berbagai sumber sudah membeberkan hasil penelitian tentang kandungan sehat kedua bahan tersebut.

2. Sate Lala’



Sate Lala’ (lalat), jangan khawatir ketika mendengar namanya yang nyentrik. Sate yang satu ini bukan dibuat dengan bahan lalat. Kuliner unik yang satu ini disebut dengan Sate Lala’ karena ukurannya yang kecil seukuran lalat. Sate mungil ini adalah kuliner khas Pamekasan. Satu porsi Sate Lalat berisi 25 tusuk, dan di setiap tusuknya diisi tiga potongan daging yang berukuran kecil. Kuliner ini biasa disantap dengan menggunakan nasi hangat atau lontong.

3. Nase’ Serpang



Kuliner sehat berikutnya adalah Nase’ (Nasi) Serpang. Serpang sejatinya adalah nama dusun di Desa Sabiyan, Kecamatan Arosbaya. Wilayah pinggiran sekitar sepuluh kilometer arah utara dari pusat pemerintahan Kabupaten Bangkalan.

Nasi serpang adalah hidangan yang kaya lauk-pauk. Tiap bungkusnya berisi sekepal nasi pulen dengan aneka lauk. Unsurnya sambal goreng kerang, rempeyek udang, empal goreng, kuah sik-usik yang sejatinya kerupuk kulit sapi dengan kuah santan kental. Ada juga pepes tongkol, telur asin, serta serundeng.

Menu ini termasuk cocok untuk kalian yang sedang diet ketogenic, yang berarti mengurangi/tidak mengkonsumsi karbohidrat. Dikarenakan perbandingan porsi nasinya yang lebih sedikit daripada lauknya.

4. Soto Benneng



Soto benneng (bening) Madura terbuat dari daging sapi dan berbagai bahan lainnya seperti kentang, kol, dan tauge. Kandungan dalam soto bening Madura dapat membantu penikmatnya memenuhi kebutuhan gizi harian.

5. Lorjuk



Kerang yang satu ini bentuknya sedikit berbeda dengan kerang kebanyakan. Lorjuk memiliki cangkang yang beruas-ruas mirip bambu. Dengan rasanya yang khas lorjuk pun bisa dibuat menjadi beragam olahan. Oleh masyarakat pesisir khususnya Madura lorjuk banyak di manfaatkan sebagai jajanan atau bahan penyedap masakan agar terasa lebih nikmat. Olahan lorjuk bisa menghasilkan produk seperti krupuk lorjuk, petis lorjuk,rengginang lorjuk dan kacang lorjuk.

Nah, di atas adalah kuliner lezat dan tentunya menyehatkan yang menjadi masakan khas Madura. Jika Agan berkunjung ke Madura, jangan lupa menikmati kuliner khas tersebut. Oh ya, jangan lupa juga membagikan keseruannya saat menikmati kuliner khas tersebut di media sosial. Untuk akses internet anti lelet dan menjangkau lokasi mana saja, ane sarankan Agan dan Sista menggunakan Smartfren Unlimited MAXI yang telah terbukti kualitasnya. Apalagi Smartfren Unlimited MAXI ini ada benefit tambahan berupa kuota malam yang dimulai dari jam 01.00-05.00. Wah, seru kan, GanSist. Dijamin malam panjang akan terasa menyenangkan.



Sumber: klik
ambiguzAvatar border
ambiguz memberi reputasi
1
570
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Madura
MaduraKASKUS Official
1.7KThread686Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.