• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 10 Trik Iklan Makanan yang Perlu Kamu Tahu, Biar Gak Rajin Jajan!

iluvtari
TS
iluvtari
10 Trik Iklan Makanan yang Perlu Kamu Tahu, Biar Gak Rajin Jajan!
Sepertinya tidak ada konsumen makanan di dunia ini yang belum pernah tertipu kemasan. Bagaimana gambar pada kemasan begitu menggugah selera, tapi isinya di luar harapan. Gansis juga termasuk korbannya selama puluhan tahun, kan?


Namanya strategi marketing, cara produsen melebih-lebihkan produk mereka sudah dimaklumi konsumennya, sehingga tidak (atau mungkin belum) ada yang memprotes keras meski merasa tertipu.

Jangankan makanan, tiap pileg kan foto caleg dengan tokoh aslinya sering beda jauh. Bahkan janji manis parpol tiap pemilu beda parah dengan aksinya setelah pemilu. Tetap kita terima-terima aja. Namanya juga politik. Namanya juga iklan!

Selain efek kamera dan Photoshop, ternyata menghasilkan gambar yang wah juga dilakukan dengan cara yang lebih gila lagi. Sebagian kamu mungkin tidak mengira, objek pada gambar kemasan, dalam kenyataannya bahkan tidak bisa dimakan. Kuy kita bahas satu per satu!

1. Ayam Lezat

Benar-benar menggugah selera! Tapi ayam “lezat” ini ternyata diisi dengan tisu, agar terkesan penuh dengan bumbu.

2. Sirup Maple

Di benak konsumen, yang mengguyur tumpukan pancake itu adalah sirup. Aslinya oli mesin!

3. Busa Minuman

Barangkali yang mengonsumsi minuman ini akan teler seteler-telernya. Sebab busa pada gambar dibuat dari sabun cuci piring. 

4. Buah yang Mengilap

Tahu kenapa buah dan sayur di foto katalog bisa begitu mengilap? Karena disemprot deodoran!

5. Burger Semir

Coba bandingkan roti pada burger yang kamu beli atau buat sendiri di rumah, dengan yang ada di iklan. Roti burger yang tampil di iklan terlihat lebih menarik, karena disemir dulu sebelum dijepret.

6. Asap Makanan

Asap tipis di atas hidangan yang baru saja disajikan, punya andil juga menarik minat kita untuk segera menyantap. Hal itu tak luput dari perhatian fotografer. Maka digunakanlah asap dupa untuk bahan pemotretan, dan jadilah!

7. Cake Palsu

Kamu pasti hilang minat setelah mengetahui fakta bahwa “cake” itu ternyata terbuat dari spons, kardus, dan krim cukur.

8. Es Krim dari Kentang Tumbuk

Masih mending lah ya, setidaknya kentang tumbuk masih bisa disantap. Walaupun rasanya akan berbeda jauh dari ekspektasi.

9. Sereal Mengambang

Serealmu tidak pernah mengambang cantik seperti di kemasan kan? Karena mereka pakai lem, bukan susu!

10. Saus Yummy dari Lilin

Pilih, mau saus sambal, mayones, cuka, atau … semuanya dari lilin yang dicairkan!
Fakta di atas penting banget untuk kamu ketahui, terutama saat bokek. Sebab saat duit tipis, biasanya minat jajan justru menjadi-jadi. Lagi krisis, ketipu iklan pula. Kan ngenes!

iklan keren lainnya dimari gan!

sumber foto dan info: scrollbreak
Diubah oleh iluvtari 16-06-2021 14:09
toinxx08Shyesun.puchaUriNami
UriNami dan 30 lainnya memberi reputasi
31
5.9K
108
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.3KThread81KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.