Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Bogor
  • Roti Unyil, Makanan Khas Kota Bogor yang Cocok untuk Dijadikan Oleh-oleh

dasiemsidasAvatar border
TS
dasiemsidas
Roti Unyil, Makanan Khas Kota Bogor yang Cocok untuk Dijadikan Oleh-oleh
Roti Unyil, Makanan Khas Kota Bogor yang Cocok untuk Dijadikan Oleh-oleh
Pulang dari Bogor tapi bingung mau beli oleh-oleh apa?
Roti Unyil bisa menjadi pilihan Agan dan Sista


:ayoindonesia:garudadidadaku:ayoindonesia


Hai, selamat sore Agan dan Sista
Bagaimana cuaca hari ini di tempat Agan dan Sista, cerah, mendung, hujan, atau gerimis mengundang?
Apapun cuacanya pastikan hari-hari Agan dan Sista selalu bahagia ya.

Membahas tentang cuaca, kali ini ane ingin membahas tentang kota hujan GanSis, pada tahu kan kota mana yang mendapatkan julukan sebagai kota hujan?

Yap, tepat sekali.

Bogor adalah satu-satunya kota di Indonesia yang mendapat julukan sebagai kota hujan, pastinya julukan ini bukan datang tanpa alasan melainkan memang daerah Bogor ini mempunyai intensitas hujan yang cukup sering dan memiliki musim kemarau yang cukup singkat yaitu jatuh pada bulan Juli hingga bulan September saja, itupun sesekali hujan masih turun di tengah musim kemarau GanSis.


Roti Unyil, Makanan Khas Kota Bogor yang Cocok untuk Dijadikan Oleh-oleh


Selain Bogor terkenal dengan Kota Hujan daerah ini juga terkenal dengan tempat-temlat wisatanya GanSis.
Alamnya yang masih asri terletak di bawah kaki Gunung Gede dan Gunung Salak membuat banyak wisatawan tertarik untuk berlibur ke tempat ini.
Ditambah cuacanya yang sejuk dan nyaman, benar-benar romantis untuk berbulan madu atau melepas stres setelah lelah bekerja.

Tentu saat kita membahas tentang tempat wisata dan wisatawan oleh-oleh khas daerah juga tidak dilupakan ya GanSis.
Itu semua merupakan satu kesatuan komponen perjalanan jauh yang membawa kebahagiaan tidak hanya mereka yang berlibur tapi bagi keluarga dan teman yang menunggu kepulangan.

Oke, kali ini ane akan membahas salah satu makanan khas dari daerah Bogor yang wajib Agan dan Sista beli untuk oleh-oleh.

Apakah nama makanannya?
Monggo simak di bawah!


Spoiler for Roti Unyil Bogor:

🥞 Roti Unyil 🧇

Merupakan salah satu makanan khas dari Kota Bogor yang paling sering dipilih untuk dijadikan sebagai oleh-oleh karena rasanya yang enak dan khas.

Seperti namanya yaitu Roti Unyil, roti ini memiliki ukuran yang kecil dengan berbagai macam isian varian rasa yang membuat banyak orang tergiur untuk mencoba ke semua varian yang ada dan tersedia di toko oleh-oleh.

Di daerah Bogor ada satu toko roti Unyil yang paling terkenal dan cukup legendaris, yaitu toko Venus GanSis.
Toko ini telah berdiri sejak tahun 1982 dimana dulunya roti unyil masih dijajakan dengan menggunakan gerobak keliling.

Toko roti Venus sampai saat ini dapat terus bertahan karena memang mengikuti zaman, memberikan inovasi-inovasi terbaru ke dalam roti unyil sehingga peminat roti ini masih terus banyak hingga sekarang.

Adapun roti unyil sendiri terdiri atas berbagai macam isian seperti yang telah ane jelaskan di atas GanSis, mulai dari rasa coklat, sosis, keju, donat keju, mocca, talas, durian, daging asap, srikaya, apel dan berbagai macam rasa lainnya.


Roti Unyil, Makanan Khas Kota Bogor yang Cocok untuk Dijadikan Oleh-oleh
sumber gambar

Saat Agan dan Sista datang berkunjung ke Kota Bogor, wajib banget nih beli roti unyil.

Kalau GanSis malas pergi ke toko oleh-oleh bisa juga loh pesan roti unyil ini secara online.
Agan dan Sista hanya cukup sedia internet, handphone, aplikasi pesan antar makanan, dan uang pastinya.
Maka beberapa menit dari GanSis pesan, roti unyil siap dipacking untuk dibawa pulang dan dibagikan ke keluarga.

Owh iya, jangan lupa Agan dan Sista harus menggunakan paket internet Smartfren Unlimited MAXIya.
Paket internet dari Smartfren ini selain hemat, sinyal dan speednya juga kencang.
Jadi gak akan mungkin ada salah informasi saat pengiriman lokasi ketika Agan dan Sista memesan makanan melalui online.

Smartfren Unlimited MAXI juga mempunyai pilihan paket data internet malam, jadi GanSis yang biasa begadang sampai pagi bisa ditemani provider kecintaan ane ini.


Quote:


Nah itulah tadi GanSis salah satu makanan khas Bogor yang sangat rekomended buat Agan dan Sista beli saat berkunjung ke Kota Bogor.
Jangan lupa nikmati kenikmatannya ya!


Quote:

Penulis: @dasiemsidas
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
Google & Instagram
Diubah oleh dasiemsidas 09-06-2021 08:01
masnukhoAvatar border
masnukho memberi reputasi
1
403
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bogor
BogorKASKUS Official
1KThread991Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.