Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

PaPi.GaGaAvatar border
TS
PaPi.GaGa
5 Kualifikasi untuk menjadi seorang Product Manager!
Kualifikasi yang harus dimiliki untuk menjadi seorang Product Manager yang handal tidak cuma berkaitdan dengan product management lho, Gan. Tapi dibutuhkan juga kualifikasi yang berkaitan dengan strategi dan people management.

Jika agan tertarik menempuh karier sebagai seorang Product Manager, ini dia soft skill dan hard skill yang perlu agan kuasai. 

1. Memiliki pemikiran strategis
Karena salah satu tugas Product Manager adalah membuat suatu produk berhasil, maka seorang Product Manager harus dapat memikirkan strategi apa yang harus digunakan.

Pemikiran yang strategis dapat menunjang mereka untuk lebih memahami kompetisi dan pasar. Selain itu, mereka juga harus dapat memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan setiap tahap pengembangan produk. 

Tidak hanya berpikir tentang keberhasilan produknya, seorang Product Manager juga harus sudah siap dengan strategi untuk mengatasi risiko yang mungkin terjadi.

2. Kemampuan menganalisa dan memahami data
Dengan kemampuan menganalisa dan memahami data, seorang Product Manager akan lebih paham tentang berbagai aspek dari performa sebuah produk. Dengan hal tersebut juga, ia bisa memvalidasi ide. 

Menganalisa kumpulan data juga bisa membantu dalam proses pembuatan keputusan atau decision-making process dalam bidang bisnis maupun pengembangan produk, gan!

3. Mengerti coding
Jika agan tertarik merintis karier di bidang Product Management, pastinya agan akan banyak berhubungan dengan tim Developer. Maka dari itu, alangkah lebih baik jika agan memiliki pemahaman tentang dunia coding.

Agan gaperlu jadi ekspert di bidang coding, kok. Coding akan membantu agan untuk memahami pekerjaan tim Developer dan berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh mereka untuk menyelesaikan pekerjaan. Bahkan, jika agan memiliki kemampuan coding agan bisa membantu tim ketika berhadapan dengan tantangan dalam proses pengembangan! Gimana nih, tertarik belajar coding?

4. Kemampuan interpersonal yang baik

Seperti yang kita ketahui, Product Manager dituntut untuk berhubungan dengan berbagai divisi. Oleh karena itu, pastinya penting untuk mereka mempunyai skill interpersonal yang baik!

5. Keahlian teknis
Selain kemampuan-kemampuan di atas, skill yang tidak kalah penting untuk dimiliki oleh seorang Product Manager adalah keahlian teknis! 

Pasalnya, untuk menjadi seorang Product Manager agan harus paham betul tentang arsitektur teknis produk serta kemampuan mengidentifikasi bug. Kemampuan tersebut dibutuhkan untuk memahami kendala teknis yang dihadapi saat proses pengembangan produk tanpa harus berkonsultasi terlebih dahulu.

Baca juga kemampuan lain yang harus dimiliki seorang Product Manager serta tanggung jawab mereka melalui artikel ini.

0
285
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.