YenieSue0101Avatar border
TS
YenieSue0101
Sista yang Mendambakan Anak Cewek, Tips Berikut Ini Bisa Dicoba Loh!





Hai, hai, AganSis!

emoticon-Hai


Masih bersama ane, kaskuser yang rajin males-malesan. Jangan bosan ya! Maaf, sebelumnya kalau thread-thread ane sering memakai bahasa kaku. Duh, susah lemesinnya. emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)

Pada thread kali ini, masih tentang dunia perumahtanggaan, tapi mengarah ke cewek yah! Jadi, Sista wajib menyimak tulisan ini sampai habis!

Sis, sudah punya anak berapa sekarang? Atau jangan-jangan masih jomlo lagi? Kan berabe, kalau tanya soal jumlah anak!

Nah, khusus Sista dan pasangan yang begitu mendambakan anak cewek tapi belum keturutan juga, sebenarnya bisa diusahakan loh. Yah, walaupun sebenarnya yang menentukan anak dan jenis kelamin adalah Sang Pencipta, tapi berdasarkan beberapa artikel dunia medis yang ane baca, ada cara yang bisa dilakukan dan cukup logis juga. Apa salahnya dengan mencoba?

Di sini, ane akan mencoba merangkumnya. Disimak yah!






Hal pertama yang bisa diusahakan untuk mendapat anak cewek adalah dengan mengonsumsi lebih banyak protein nabati, alih-alih protein hewani. Menurut ahli kesehatan, protein nabati bisa mematikan kromosom Y yang dibawa oleh sperma. Jadi, kromosom Y ini adalah gen yang membawa jenis kelamin cowok. Sementara X membawa jenis kelamin cewek. Dengan mematikan kromosom Y, otomatis yang berhasil membuahi sel telur adalah kromosom X, dan peluang untuk menumbuhkan janin berjenis kelamin cewek lebih besar.

Protein nabati bisa didapatkan dari berbagai jenis sayuran dan buah-buahan.






Nah, cara kedua yang bisa dilakukan ini melibatkan pasangan, Sista. Adalah dengan mengatur waktu berhubungan badan. Loh, emang ada kaitannya jenis kelamin anak dengan berhubungan badan? Ada dong. Simak penjelasan ane berikut!

Mari mendongeng sejenak!

Sperma laki-laki mengandung dua kromosom yaitu X dan Y. Seperti yang sudah ane jelaskan di atas, X menghasilkan anak cewek, dan Y menghasilkan anak cowok. Y diibaratkan seperti sepeda motor. Lajunya cepat, tapi juga rawan kecelakaan. Jadi, si Y ini larinya cepat, tapi cepat juga matinya. Sedangkan X, diibaratkan seperti mobil. Berjalan lamban karena ukuran lebih besar, dan kadang lama sampai tujuan karena terjebak macet di jalan. Namun, peluang selamat sampai tujuan lebih besar. Jadi, si X ini, larinya lambat, tapi peluang hidupnya tinggi.

Setelah membaca perumpamaan kromosom X dan Y di atas, diharapkan AganSis paham, kalau belum paham, baca sekali lagi yak, wkwk.






Nah, Sista disarankan untuk menandai masa subur Sista tiap bulannya. Ini bagi yang jadwal menstruasinya teratur yah, bagi yang berantakan, mudah-mudahan nanti ane bisa bikin threadnya. Setelah tahu kapan masa subur, usahakan berhubungan badan sehari sebelum masa subur, jangan pas hari H-nya. Si Y otomatis sudah sampai duluan di saluran telur, tapi sampai sana belum ada telur matang yang siap dibuahi, karena masa suburnya masih besoknya.
Dengan selang satu hari ini, diharapkan si kromosom Y pada mati dalam masa penantiannya. Sementara X akan datang terlambat dan begitu sampai di saluran telur, sudah ada telur matang yang siap dibuahi. Mudah-mudahan, tumbuh janin cewek. emoticon-Big Grin

Nah, cukup logis kan penggambarannya. Ane bisa menjelaskan begini karena penjelasan dokter, jadi bukan asal bacot! emoticon-Mad

Percaya atau tidak percaya, semua terserah Anda. Ane hanya menyampaikan saja. Simpel, toh? emoticon-Big Grin

Okelah, ane rasa cukup untuk thread kali ini. Cukup pegel juga ngetiknya. Apalagi ini nulisnya di sela-sela istirahat siang sambil berkantuk-kantuk ria. Mantap dah! emoticon-Big Grin

Terima kasih sudah menyimak, bila berkenan silakan tinggalkan jejak. Sampai jumpa di thread perumahtanggaan selanjutnya! emoticon-Big Grin



Penulis : @YenieSue0101
Referensi : klik

Ilustrasi : 1, 2, 3, 4

EriksaRizkiMAvatar border
indramamothAvatar border
hoorrayAvatar border
hoorray dan 20 lainnya memberi reputasi
21
4.2K
90
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & FamilyKASKUS Official
8.8KThread9.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.