Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Banyumas
  • Curug Nangga, Air Terjun Bertingkat Tujuh Yang Eksotis, Berani Naik, Gan?

mayyarossaAvatar border
TS
mayyarossa
Curug Nangga, Air Terjun Bertingkat Tujuh Yang Eksotis, Berani Naik, Gan?
Rekreasi adalah hal yang dibutuhkan untuk sejenak melupakan kepenatan dalam menjalani rutinitas. Ada banyak pilihan tempat untuk rekreasi. Salah satu tempat rekreasi yang cukup populer adalah air terjun/curug. Ya, curug ini sering dijadikan alternatif piknik, karena biasanya, curug berada di ketinggian sehingga udara di sebuah curug relatif sejuk dan kita bisa main air sepuasnya. Pemandangannya pun biasanya cukup indah.


Curug Nangga

Halo Agan Sista, jumpa lagi dengan ane, Mayya Rossa, penyaji thread inspiratif dan informatif. Ane akan ulas salah satu curug yang cukup eksotik di Banyumas, yaitu Curug Nangga.

Curug Nangga terletak di Petahunan, Pakuncen, Banyumas, sekitar 27 kilometer dari pusat kota Purwokerto, yaa, sekitar setengah jam perjalannan lah ya.

Curug ini unik, lain dari yang lain. Curug yang berada di ketinggian 1200 mdpl ini merupakan curug bertingkat tujuh, hingga menyerupai tangga. Tangga dari air terjun, keren kan? Dari sinilah nama Curug Nangga tercetus. Tinggi tingkatan air terjun ini sendiri bervariasi, 10 sampai 20 meter.




Rute ke Curug ini cukup mudah. Dari jalur utama Tegal-Purwokerto, ada pertigaan. Bila dari arah Perwokerto ambil kiri, dan dari arah Tegal ambil kanan. Setelah itu tinggal ikuti jalan. Jalan menuju ke sana cukup baik dan banyak plang arah, sehingga Agan Sista tak perlu khawatir tersesat.

Untuk masuk ke Curug Nangga ini, kita hanya perlu membayar 10.000/orang, cukup terjangkau bukan? Untuk parkir juga cukup murah, yaitu 2.000 rupiah untuk motor dan 5.000 untuk mobil.



Setelah itu kita berjalan ke arah curug, sekitar 800 meter, bisa ditempuh sekitar 20 menit. Perjalanan ke Curug ini cukup mengasyikkan. Kita akan disuguhi panorama alam yang menyegarkan mata.

Sampai di Curug Nangga, Agan Sista bisa mandi-mandi dan foto-foto. Cukup banyak spot foto instagaramable di sini. Dijamin Agan Sista akan puas.



Jangan lupa, bawa bekal makanan dan baju ganti ya, biar bebas berbasah-basahan. Main ke curug, rugi dong kalo ga nyemplung. Ga afdhol, haha.

Oke Agan Sista, sekian thread ini, semoga bermanfaat.

Foto dokpri by Mba Anik, tengkiu yakk.

Sumber referensi

Di sini

Jogjakarta, 3 Juni 2021

Dari ane, yang suka banget mainan di curug.
japarinaAvatar border
cheria021Avatar border
CahayahalimahAvatar border
Cahayahalimah dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Banyumas
BanyumasKASKUS Official
2.2KThread447Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.