• Beranda
  • ...
  • Games
  • Mobile Legends Lite, Kekurangan Dan Kelebihannya

mobagenieAvatar border
TS
mobagenie
Mobile Legends Lite, Kekurangan Dan Kelebihannya
ML Lite vs ML Original size comparison

MobaGenie, - Pernah mendengar Mobile Legends Lite? Apa justru baru mendengar dan tidak tau sama sekali? Berikut MobaGenie berikan penjelasan singkatnya.

Mobile Legends Lite adalah versi MLBB Mod Unofficial oleh komunitas Moding MLBB dimana membuang semua fitur yang tidak perlu seperti Skin, Event, Video Hero di Lobby, dan semua fitur lain yang tidak wajib ada.

Apakah MLBB Lite melanggar peraturan Montoon dan beresiko Banned? Jawabannya tidak selama kalian memakai ML Lite tanpa mod map hack, damage hack dan mod lain yang melanggar peraturan Moonton. Kebanyakan Modder selalu menyertakan keterangan dimana versi mod mereka tanpa script map hack dan lain sebagainya yang melanggar peraturan Moonton.

Apa kelebihan dan kekurangannya?

KELEBIHAN ML Lite :

- Size sangat kecil bahkan ada yang hanya sebesar 100MB! Ya, MobaGenie tidak sedang melawak! Bandingan dengan versi original yang bahkan bisa mencapai 3GB lebih.

Meski banyak yang hanya 100MB namun MobaGenie menyarankan untuk menggunakan ML Lite versi 500MB ke atas dikarenakan untuk versi dibawah 500MB sangat banyak sekali fitur yang dibuang.

- Ramah RAM, CPU dan GPU. Bukan hanya size yang lebih kecil ML Lite dimodif sedemikian rupa dari mulai MAP, Effect skill dan lain sebagainya agar bisa smooth di device Spek rendah sekalipun.

KEKURANGAN ML LITE :

- ada banyak fitur tambahan yang tidak bisa dinikmati seperti halnya event, skin dan lain sebagainya.

- Graphic Resolusi rendah dari mulai MAP, effect skill dll

- Banyak BUG mengingat ini hanya versi Unofficial dan sangat wajar terjadi mengingat adanya penghapusan file.

- Resiko banned akun jika tidak hati-hati dan salah menggunakan ML Lite yang disisipi script MAP HACK, DAMAGE HACK dan lainnnya.

Kesimpulan :

Baik versi Original maupun versi lite masing-masing menpunyai kelebihan dan kekurangan. 

Jikalau Kalian menginginkan Pengalaman bermain yang maksimal dan mengedepankan Grafis maka ML Original pilihan yang cocok. Namun jika kalian menginginkan Performa yang maksimal dan tidak terlalu menentingkan Grafis maka ML LITE adalah pilihan yang cocok.

Lyvi/MobaGenie

0
264
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Games
GamesKASKUS Official
38.9KThread15.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.