tipscantiktvAvatar border
TS
tipscantiktv
ANTI MAINSTREAM! 7 Negara ini Memiliki Obsesi yang Aneh Lho!

       ANTI MAINSTREAM! 7 Negara ini Memiliki Obsesi yang Aneh Lho!

Dari obsesi dengan pejalan kaki sampai obsesi dengan suasana nyaman ada di sini.
Berikut 7 negara yang memiliki obsesi aneh.
emoticon-Matabelo emoticon-Matabelo emoticon-Matabelo

#1 TIONGKOK TEROBSESI DENGAN PEJALAN KAKI emoticon-Cool



Mungkin yang satu ini cukup menyeramkan. Seperti yang kita tahu gais, kota-kota besar di Tiongkok sangatlah padat sehingga sangat sulit untuk menyebrang jalan di sana. Selain itu, wajah kalian akan ditampilkan di layar besar kalau kalian melakukan pelanggaran ketika sedang berjalan kaki. Di kota Daye, terdapat sebuah tiang sensorik yang akan menyemprot kaki kalian kalau mencoba menyebrang jalan sebelum waktunya. Mereka juga memakai teknologi pengenalan wajah di samping alat itu.
Pada tahun 2013, lebih dari 260.000 kematian akibat kecelakaan lalu lintas terjadi di Tiongkok. Jadi wajar ya gaiss, kalau Tiongkok menerapkan sistem tersebut. 

#2 TAIWAN TEROBSESI DENGAN MESIN CAKAR emoticon-Cool



Mesin cakar benar-benar menguasai Taiwan. Bahkan, mesin cakar telah menjadi sumber pendapatan pajak terbesar untuk industri hiburan Taiwan. Hadiah yang disediakan mesin cakar disana nggak cuma sekedar boneka binatang, melainkan pengering rambut, pakaian dalam hingga sayuran.
Beberapa bahkan sempat menawarkan produk medis seperti masker wajah, meskipun hal itu dilarang oleh otoritas Taiwan. Faktor ekonomi menjadi alasan di balik obsesi ini, gaji masyarakat Taiwan sendiri tidak begitu besar. Hal ini membuat para pekerja melihat mesin-mesin ini sebagai investasi besar dan sebuah hiburan yang cukup terjangkau.

#3 RUSIA TEROBSESI DENGAN JARANG TERSENYUM emoticon-Cool



Orang Rusia tidak suka tersenyum, dan ini adalah sebuah fakta. Kuba Kyrs, seorang psikolog dari akademi Ilmu Pengetahuan Polandia melakukan sebuah penelitian dengan meminta ribuan orang dari 44 negara untuk melihat delapan wajah tersenyum dan tidak tersenyum. Kyrs kemudian meminta mereka untuk menilai kecerdasan dan kejujuran dari orang-orang itu.
Dari penelitian tersebut, ditemukan kalau masyarakat Rusia menilai orang-orang yang tersenyum memiliki kualitas yang rendah dalam hal kecerdasan dan kejujuran. Penelitian Kyrs juga menunjukan bahwa semakin korup suatu masyarakat, semakin sedikit pula kepercayaan mereka pada orang tersenyum.
Kebetulan, Rusia adalah salah satu negra yang korup. Dalam sebuah survey korupsi pada tahun 2017, Rusia berada di posisi 135 dari 180 negara.

#4 ISLANDIA TEROBSEI DENGAN LICORICE emoticon-Cool



Islandia dikenal sebagai “ Tanah Licorice “ karena masyarakatnya sangat tergila-gila pada makanan manis tersebut. Di sana, terdapat licorice hitam di setiap pom bensin dan lorong supermarket. Toko es krim di sana juga menwarkan licorice lembut yang bisa dilapisi dengan licorice yang keras, mereka juga sangat suka mencampur cokelat dengan licorice. Singkatnya, mereka mengkonsumsi bubuk licorice dalam jumlah yang besar, mulai dari kismis berlapis licorice sampai permen karet licorice berlapis cokelat.
Hal itu terjadi karena masyarakat Islandia kesulitan untuk menanam apapun di tengah iklim yang ekstrem tersebut. Sampai akhirnya mereka menemukan licorice, akar manis yang menurut mereka bisa ditanam di manapun dengan mudah.

#5 AUSTRALIA TEROBSESI DENGAN NAMA JULUKAN emoticon-Wowcantik



Kalian mungkin sering membuat nama julukan untuk teman dekat kalian. Tapi gais, nggak ada yang bisa mengalahkan orang Australia dalam hal pemberian nama julukan. Kamus oxford mengatakan kalau orang Australia telah memberikan satu kata terpenting di abad ke-21, yaitu kata selfie.
Orang Australia menyebut ambulans “ ambos ” dan telepon seluler “ mob “. Nyamuk adalah “ mozzies “ dan kemiskinan adalah “ povo “.

#6 ARGENTINA TEROBSESI DENGAN PSIKOANALISIS emoticon-Cool



Menurut data dari WHO, ada sekitar 194 psikolog per 100.000 orang di Argentina. Tentunya, mereka menempati posisi pertama sebagai negara dengan jumlah psikolog atau psikoanalisis terbanyak di dunia. Finlandia berada di urutan kedua dengan hanya 57 per 100.000 orang.
Orang Argentina sangat menghormati psikoanalisis . Bahkan mantan presiden Argentina terus mendorong praktik psikoanalisis untuk menyembuhkan Argentina. Mereka menganggap kalau implementasi psikoanlisis dalam skala besar dapat menjadi kunci untuk membuka pintu stabilitas ekonomi dan menekan inflasi di negara tersebut.

#7 DENMARK TEROBSESI DENGAN SUASANA YANG NYAMAN emoticon-Cool



Penduduk Denmark sangat terobsesi dengan hygge. Berasal dari kata Norwegia di abad ke-16, hugga, hygge sendiri berarti suasana nyaman yang berkaitan dengan perasaan sehat, puas, dan sejahtera.  atau dengan kata lain berarti santai saja. Bagi masyarakat Norwegia, musim dingin adalah waktu yang paling nyaman.


Itulahh gais 7 negara yang memiliki obsesi aneh. Kalau kamu ada info menarik lainnya kamu boleh share di kolom comment, semoga 
bermanfaat and bye bye.

emoticon-Hai emoticon-Hai emoticon-Hai
Diubah oleh tipscantiktv 27-05-2021 01:19
aygilagilityAvatar border
evywahyuniAvatar border
fachri15Avatar border
fachri15 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
885
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.