Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Kisah Unik Chelsea Lolos ke UCL Musim Depan: Pemain Mandul hingga Dibantu Gareth Bale

HernandezJoeAvatar border
TS
HernandezJoe
Kisah Unik Chelsea Lolos ke UCL Musim Depan: Pemain Mandul hingga Dibantu Gareth Bale
Bagi fans Chelsea, pertandingan melawan Aston Villa, Minggu (23/5) kemarin malam pasti bikin jantung kalian dag dig dug ser kan.. Pasalnya ketika Chelsea tertinggal 1-2 dari Aston Villa, di pertandingan lainnya Leicester unggul 2-1 atas Tottenham dan Liverpool unggul 2-0 atas Crystal Palace yang secara itung-itungan poin membuat Chelsea berada di peringkat lima sehingga tidak bisa bermain di Liga Champions musim depan.

Kisah Unik Chelsea Lolos ke UCL Musim Depan: Pemain Mandul hingga Dibantu Gareth Bale
(Pemain Chelsea, Kovacic Berusaha Melewati Hadangan Pemain Aston Villa, Foto: Twitter)


Eh, tau-taunya Dewi Fortuna masih berpihak ke Chelsea loh, secara mengejutkan Leicester yang sempat unggul atas Spurs malah kalah ketika wasit meniup peluit panjang. Juara Piala FA 2020-21 ini kalah 2-4 dari Spurs, dua gol Gareth Bale mengantarkan Spurs comeback atas Leicester.

Kisah Unik Chelsea Lolos ke UCL Musim Depan: Pemain Mandul hingga Dibantu Gareth Bale
(Gareth Bale Jadi Pemain Terbaik Chelsea Musim Ini, Foto: Twitter)


Dengan hasil tersebut membuat Leicester ke peringkat lima, dan pada akhirnya tiket Liga Champions musim depan jatuh ke tangan Chelsea. Malang benar nasib Leicester ini ya GanSis, dilansir dari William Hill, dalam dua musim terakhir ini, Leicester jadi tim yang membuang-buang peluang untuk lolos ke Liga Champions.



Di musim 2019-20, Leicester 242 hari berada di empat besar Liga Inggris namun di akhir musim berada di peringkat lima. Begitu juga dengan musim ini, Jamie Vardy dkk telah bertahan selama 325 hari di empat besar, eh di akhir musim malah terlempar ke posisi lima. Berarti musim depan dicoba lagi ya Leicester, yang penting kan musim ini berhasil meraih trofi Piala FA untuk pertama kalinya.



Bagi Chelsea sendiri, keberhasilan lolos ke Liga Champions musim depan terbilang unik. Uniknya bukan karena pergantian pelatih pada Januari lalu loh ya, tapi Chelsea bisa lolos ke Liga Champions untuk pertama kalinya sejak musim 1996-97 tanpa ada satu pun pemain Chelsea yang bisa mencetak 10 gol atau lebih di Liga Inggris musim ini. Wow! Ngomong-ngomong hal seperti itu unik, atau sebuah penurunan untuk klub sebesar Chelsea ya??
Diubah oleh HernandezJoe 23-05-2021 19:22
n.h3Avatar border
n.h3 memberi reputasi
1
812
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread12KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.