Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa

ABP1112Avatar border
TS
ABP1112
Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Gelaran Piala Eropa atau Euro memang tidak sebesar Piala Dunia.

Namun tak jarang, pertandingan yang digelar di turnamen tertinggi negara-negara Eropa itu mendapat sorotan dan ditonton oleh banyak orang.

Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Dok. Goal.com

Setidaknya ada dua pertandingan di ajang Piala Eropa yang mampu menandingi jumlah penonton Piala Dunia, yaitu final Euro 2012 dan final Euro 2016.

Piala Eropa 2012

Di turnamen yang digelar di dua negara itu, Polandia dan Ukraina, Spanyol keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Italia 4-0 di laga puncak.

Sempat tergabung di grup yang sama, Spanyol lolos ke fase gugur sebagai juara grup sementara Italia harus puas ada di peringkat dua.

Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Dok. Goal.com

Di laga fase grup itu pun kedua tim hanya bermain imbang 1-1.

Setelah mengalahkan lawan-lawannya di babak perempat final dan semi final, Italia dan Spanyol kembali bertemu di laga final.

Alih-alih menandingi permainan Spanyol seperti di fase grup, Italia justru harus menelan pil pahit.

Tim asuhan Vicente del Bosque  sukses menggulung Italia dengan skor akhir 4-0 lewat gol dari David Silva, Jordi Alba, Fernando Torres, dan Juan Mata.

Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Dok. Uefa.com

Dan berdasarkan data yang tertera di Wikipedia, pertandingan Spanyol vs Italia ditonton oleh 300 juta orang di seluruh dunia.

Itu jadi pertandingan Piala Eropa dengan jumlah penonton terbanyak dalam sejarah, dan juga jadi pertandingan dengan jumlah penonton terbanyak kedua setelah final Piala Dunia.

Sayangnya tidak dijelaskan final Piala Dunia tahun berapa yang mendapat predikat pertandingan paling banyak disaksikan di muka bumi.

Piala Eropa 2016

Final Piala Eropa 2016 mempertemukan tuan rumah Prancis dengan Portugal.

Di laga puncak yang digelar di Stade de France itu Cristiano Ronaldo dkk sukses mempermalukan tuan rumah lewat gol Eder di babak extra time dan Portugal pun keluar sebagai juara.

Portugal sebenarnya jadi underdog di laga final.

Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Dok. Uefa.com

Bagaimana tidak, lawan yang mereka hadapi adalah tuan rumah Prancis yang menunjukkan penampilan luar biasa di sepanjang turnamen.

Situasi semakin buruk bagi Portugal setelah di awal laga final CR7 menderita cedera yang membuat sang kapten harus ditarik ke luar lapangan.

Namun takdir ternyata masih berpihak pada Portugal.

Eder yang masuk di babak kedua justru jadi bintang Portugal dengan mencetak gol di babak extra time yang membuat Selecao meraih kemenangan tipis 1-0.

Final EURO 2012 dan 2016, Pertandingan Paling Disaksikan di Sejarah Piala Eropa
Dok. BBC

Keseruan di sepanjang pertandingan membuat Portugal vs Prancis ditonton 284 juta orang di seluruh dunia.

Angka itu membuat final Piala Eropa 2016 jadi pertandingan dengan jumlah penonton terbanyak kedua di sejarah Piala Eropa di belakang final Piala Eropa 2012.

Nah gimana dengan Piala Eropa 2020 atau Euro 2020? Kira-kira dengan pandemi yang masih melanda bakal ada rekor yang pecah ga ya?

SUMBER
n.h3Avatar border
n.h3 memberi reputasi
1
1.1K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread12KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.