Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Forex
  • Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.

ayam.kapirAvatar border
TS
ayam.kapir
Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.
Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.
Banyak orang tergiur ingin terjun ke dalam dunia trading karena mengira trading adalah bisnis yang dapat menghasilkan profit berlipat ganda dalam waktu yang singkat. Memang kalau kita melihat trader profesional yang sudah sukses sekelas Alan Surya** atau Doni Sal*****, mereka bisa menghasilkan profit ratusan juta hanya dalam hitungan menit. Mereka adalah kiblat para trader pemula, yang ingin mengadu nasib menjadi jutawan dalam waktu singkat. Namun taukah kalian? Untuk bisa sampai ke titik menghasilkan profit ratusan juta dalam hitungan menit, apa sajakah yang sudah mereka korbankan?

Ane mengikuti perjalanan karir trading Doni Sal***** dari 0 sampai saat ini, beliau bermain di banyak jenis trading, ada trading saham, forex, bitcoin sampai binary option, namun jenis trading yang paling di fokuskan adalah trading binary option. Untuk yang belum paham apa itu trading binary option, ane akan sedikit menjelaskan. Trading binary option sebenarnya tidak jauh berbeda dengan trading forex, hanya saja dalam binary option kita sendirilah yang menentukan waktu transaksinya dengan hanya menekan tombol sell/buy. Misalnya jika pada detik ini pukul 13.22 WIB kita memasuki market EURUSD dengan prosentase keuntungan 80%, saat ini harga sedang menunjukkan di titik 1.22440 lalu kalian memprediksi bahwa dalam 10 menit kedepan harga kemungkinan akan turun dibawah angka 1.22440 maka kalian bisa memilih tombol sell selama 10 menit dengan nilai transaksi misalnya $10 . Jika prediksi kalian benar, dalam jangka waktu 10 menit harga turun minimal menjadi 1.22441 maka sudah dipastikan uang anda yang tadinya hanya $10 sekarang sudah menjadi $18. Namun jika prediksi kalian salah, harga justru naik maka uang $10 tadi akan hilang sepenuhnya.

Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.


Oke kambali lagi ke topik, jika kalian melihat kesuksesan trader Doni Sal***** di binary option tentu sangat menggiurkan kan? Dalam sehari dia bisa menghasilkan ratusan juta bahkan milyaran. Siapa coba yang tidak tertarik untuk mengikuti jejaknya. Namun taukah kalian sebelum Doni Sal***** menjadi sukses seperti sekarang ini, beliau pernah rugi 2 milyar dalam 1 malam, bahkan pernah juga rugi 5 milyar dalam 1 hari. Lihat? Trader profesional seperti beliau saja pernah merugi sampai milyaran dalam sehari? Ini menjadi bukti bahwa trader dengan ilmu sebanyak apapun tidak bisa menjamin akan selalu profit konsisten, semua kembali lagi pada diri sendiri, bagaimana cara mengatur money management selama trading. 

Pada thread kali ini, ane ingin lebih fokus mengenai resiko serta persiapan apa saja yang perlu di lakukan sebelum terjun ke dunia trading. Karena untuk menjadi trader dengan profit yang konsisten tidak semudah membalik telapak tangan gan. Percaya deh, kalau kalian berani terjun ke dunia trading tanpa ilmu apapun, dijamin uang modal kalian akan lenyap hanya dalam hitungan menit saja.
Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.


SEBELUM TERJUN TRADING PAHAMI RESIKO NYA TERLEBIH DAHULU

Setiap bisnia yang menawarkan kemudahan dalam mendapatkan keuntungan pasti memiliki resiko yang tinggi. Begitu hal nya dengan trading, ada banyak sekali resiko yang mengintai para trader supaya kehilangan uangnya, diantaranya adalah :

1. Money Management
Ini sangat berhubungan dengan psikologis trader, yang mana kebanyakan trader memiliki sifat tamak yang hanya mengejar profit tanpa mempertimbangkan kekuatan modalnya, ketika transaksi sedang loss terkadang napsu menuntut untuk melakukan transaksi lebih tinggi tanpa memikirkan apakah transaksi dengan nilai tinggi tersebut sudah berada di moment yang tepat untuk profit? Terkadang transaksi diatas kendali emosi ini lah yang sering kali membuat para trader gulung tikar. Jadi kendalikan psikologis kalian dan atur  money management dengan baik saat bertrading ya.
2. Peluang Rugi (Loss) Selalu Ada.
Setiap trader pasti pernah merasakan yang namanya loss/rugi. Karena tidak ada satu orapun yang mampu memprediksi pasar/market 100% benar sepanjang waktu. Tidak ada. Yang pelu kalian ketahui pasar/market terbentuk saat pelaku pasar (trader) melakukan transaksi jual/beli. Dan cara seorang trader membaca pergerakan arah adalah dengan membaca kebiasaan pasar dibantu dengan Indikator-Indikator market disertai strategi yang sesuai. Namun Indikator dan strategi sehebat apapun akan tetap kalah jika ada perubahan news. Jadi saran ane, untuk m eminimalisir kerugian, sebelum memasuki market alangkah baiknya kalian menyelidiki apakah ada berita terkait market yang akan kalian masuki.
3. Resiko Broker Scam.
Pemilihan broker sangatlah penting, karena di broker inilah kalian akan menitipkan uang kalian, jadi sebelum mendepositkan uang di suatu broker alangkah baiknya kalian menyelidiki reputasi broker tersebut, lalu apakah broker tersebut memiliki fee tambahan saat pengambilan uang (withdrawl) nantinya?

Nah setelah memahami resiko trading, alangkah baiknya kalian melakukan persiapan-persiapan sebelum masuk ke akun realtrading. Caranya adalah dengan mencoba melakukan transaksi di akun demo terlebih dahulu. Setiap broker selalu menyediakan akun demo, dan ini bisa kalian manfaatkan sebagai moment untuk mengasah insting sebelum benar-benar terjun ke dunia real trading. 

Pada akun demo, kalian bisa belajar cara membaca pergerakan pasar dengan menerapkan berbagai Indikator-indikator pembaca pergerakan arah yang sudah disediakan oleh Broker, seperti Indikator Moving Average, RSI, Stochastic Oscilator, MACD, Fractal, Bolinger Bands, atau Indikator lainnya. Intinya manfaatkanlah fasilitas di akun demo, galilah ilmu sebanyak mungkin dari akun demo, latih emosi, latih insting kalian di akun demo. Ketika hati kalian sudah mantap dan ilmu kalian sudah kantoni barulah beralih ke akun real.

Ingin Menjadi Milyarder Karena Bisnis Trading? Tidak Semudah Itu Ferguso.


Demikianlah sedikit informasi mengenai dunia trading yang bisa ane sampaikan di thread kali ini, smeoga bermanfaat untuk teman-teman kaskuser sekalian. Sampai jumpa di thread-thread selanjutnya.


sumber artikel : 1, 2 

Diubah oleh ayam.kapir 19-05-2021 07:02
0
258
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Forex
ForexKASKUS Official
19.6KThread3.9KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.