Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

armand112Avatar border
TS
armand112
Berbagi Rindu Kampung Halaman Dengan #KaskuserBerbagiTHR


Hari raya Idul Fitri adalah momen terindah bagiku, saat dimana sanak saudara dan keluarga berkumpul, bercengkerama dan berbagi cerita. Ada saudara yang pulang dari luar kota, ada saudara yang baru berkeluarga, bahkan ada saudara yang bertambah anggota baru, semuanya menjadi cerita indah dan tak terlupa.

Apalagi banyak kebiasaan yang mulai terkikis oleh jaman, anak-anak mulai sibuk dengan teknologi baru. Tapi bagiku, hal-hal ini tetap selalu kurindukan.

Lebaran tahun ini, masih istimewa karena kita lagi #EnggaMudikDulu, demi anggota keluarga agar mereka tetap sehat dan kondisinya aman.

Nah, hal-hal indah yang biasa ada sejak aku kecil ini sungguh selalu terngiang setiap mendengar gema takbir Idul Fitri kebiasan itu adalah:

1. Rindu kumpul keluarga



Kapan lagi kita bisa bertemu keluarga besar seperti ini, selain Hari Raya Idul Fitri? Sudah pasti masing-masing memiliki kesibukan sendiri yang tidak bisa ditinggakan. Khusus Hari Lebaran, mereka pasti meluangkan waktu untuk menjaga tali silaturahmi.

Hal ini yang selalu kurindukan, semoga pandemi segera berlalu dan kita bisa berkumpul bersama keluarga tanpa adanya rasa takut lagi.

2. Rindu silaturahim



Silaturahmi, akan terjalin erat jika kita saling menjaga dengan saling berkunjung. Apalagi buat para anak muda yang memiliki banyak saudara, akan sangat bagus jika mau berkunjung untuk bersilaturahmi.

Banyak orang datang jauh-jauh dari luar daerah untuk bisa bersilaturahmi, hal ini menjadikan suasa Idul Fitri menjadi hal yang selalu dinanti.

3. Rindu masakan emak



Inilah hal yang juga sangat kurindukan setiap datang Hari Raya Idul Fitri, masakan istimewa dari Emak. Emak paham sekali jika aku suka sambal terong dan mangut ikan, karena masakan Emak ini sangat berbeda dengan masakan orang lain. Rasanya sangat istimewa dan selalu membuatku rindu kampung halaman.

Rasa pedas, manis dan gurihnya selalu pas dilidahku, bahkan saat masak sendiri pun rasanya berbeda. Mungkin karena orang tua memiliki bumbu khusus warisan jaman dulu yang masih dipegang teguh, sehingga masakannya memiliki cita rasa yang istimewa.



Ikan air tawar ini biasa digoreng dulu, lalu dimasak dengan santan. Rasanya yummy deh pokoknya.

#KaskuserBerbagiTHR ini adalah ajang melepas rindu yang tertahan sekian lama karena adanya pandemi. Rasa rindu terhadap saudara dan keluarga hanya terobati dengan sambungan ponsel. Karena pertemuan yang dinantikan masih harus ditahan.

Inilah hal-hal yang sangat kurindukan jika Hari Raya Idul Fitri tiba.

Kami sekeluarga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin.

Sekian dan terima kasih.

Semoga bermanfaat.

Magelang, 16 Mei 2021

Sumber gambar. Dokpri
Sumber tulisan. Opini p ibadi
0
328
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.