Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran

darmawati040Avatar border
TS
darmawati040 
Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Quote:


Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Kampung Halaman

Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Gambar: Dokpri

Untuk kali ke dua, perantau tidak bisa merasakan bagaimana hangatnya kumpul bersama keluarga. Tidak bisa merasakan heboh dan bahagianya berjumpa dengan orang-orang tercinta yang sudah lama tidak bersama. Tidak bisa merasakan seperti apa saling bertatap muka sambil bercanda ria atau bercerita banyak hal.

Ya, pandemi menghalangi kebahagiaan itu di waktu yang lama. Membuat para perantau merasa sedih dan juga kesal. Tetapi, demi kebaikan diri sendiri juga banyak orang, rasa sedih dan kesal hanya bisa dirasakan masing-masing diri. Tak dapat dilampiaskan dengan apa pun. Bersabar, berharap pandemi segera lenyap.

Nah, dalam rangka #EnggaMudikDulu dan #KaskuserBerbagiTHR,ane akan melabuhkan perasaan rindu ane pada salah satu tempat terindah yang biasa ane kunjungi bersama keluarga ketika pulang kampung. Tempat ini sangat indah dan menawan, namanya Lakey Beach

Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Gambar: Dokri

Foto di atas ane ambil pada tahun sebelumnya, di saat libur lebaran bersama keluarga tercinta. Lokasinya memang cukup jauh dari rumah, tetapi bisa ditempuh dalam waktu sekitar dua setengah jam untuk sampai ke lokasi. Bertempat di Hu'u Kabupaten Bima Dompu Nusa Tenggara Barat.

Sangat menyenangkan bisa jalan-jalan dan menikmati salah satu tempat istimewa di daerah sendiri. Ditambah pemandangan yang indah, membuat ane dan keluarga terus ingin berlama-lama di Lakey Beach ini.

Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Gambar: Dokpri


Karena keindahannya, Lakey Beach juga menjadi salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi oleh turis. Gelombang laut Lakey cukup tinggi dan ganas, membuat para turis semakin menyukainya.

Selain itu, ada satu lagi hal menarik dari Lakey Beach, jalanan yang ditempuh cukup mudah dan mulus. Tidak dikenakan biaya apa pun untuk menikmati cantiknya ciptaan Tuhan satu ini. Tersedia juga toilet di dekat pantai. Jadi, para pengunjung tidak perlu khawatir akan kesulitan saat anak atau diri sendiri tiba-tiba ingin buang air.

Terakhir, di Lakey Beach terdapat sebuah jalan yang luarbiasa kerennya saat dilewati. Jadi, ketika berkunjung ke Lakey, ane bersama keluarga sangat menikmati keindahan jalan tersebut.

Quote:


Di jalan ini, meski matahari sangat terik, anginnya terasa sejuk. Ditambah lagi adanya pemandangan air yang mengalir dari gunung yang terletak di sebelah kiri jalan. Momen liburan hari raya bersama keluarga yang sangat ane rindukan, nih, Gansist. Sayang banget tahun ini masih sama seperti tahun lalu. Tidak bisa mudik dan liburan bareng keluarga.

Betapa serunya main ke pantai bergelombang tinggi. Ya, meski agak menakutkan juga, sih, mendengar deru ombak yang keras. Tapi melihatnya tetap bikin nagih dan nggak mau pulang.

Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Lakey Beach, Salah Satu Tempat Paling Kurindukan di Hari Libur Lebaran
Gambar: Dokpri

Nah, itu dia, Gansist, salah satu tempat liburan kala lebaran yang paling ane rindukan. Entah kapan ane baru bisa berkunjung ke sana lagi. Rasanya tidak sabar melihat keindahan Lakey Beach.Kira-kira ada yang berubah, nggak, ya? Ada atau tidak, semoga tetap menarik dan bikin jatuh cinta.

Baiklah, sekian thread dari ane. Yuk, berbagi tempat yang gansist rindukan. Dan mari berdoa agar corona seratus persen hilang dari dunia. Okay, ane pamit undur diri. See you, Gansist. Jangan lupa share, rate, and cendolin, ya.

감사합니다

emoticon-terimakasihemoticon-terimakasihemoticon-terimakasih



Penulis: @darmawati040
Sumber Tulisan: Narasi Pribadi
Diubah oleh darmawati040 04-05-2021 11:50
areszzjayAvatar border
indrag057Avatar border
enyahernawatiAvatar border
enyahernawati dan 9 lainnya memberi reputasi
10
1.4K
20
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.