• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Mengenal Sushi, Makanan Jepang Paling Populer Yang Aslinya Dari China

adeb124Avatar border
TS
adeb124
Mengenal Sushi, Makanan Jepang Paling Populer Yang Aslinya Dari China

Jika kita berbicara mengenai makanan Jepang apa yang paling populer di Indonesia, semua orang pasti akan menyebut makanan Sushi.

Ya benar, makanan ini adalah makanan khas Jepang yang paling dikenal dibandingkan makanan Jepang lainnya. Sushi adalah makanan Jepang paling populer dibandingkan mie Ramen.



Illustrasi (Image: Getty Images)

Bahkan bagi masyarakat Indonesia, Sushi merupakan makanan Jepang paling populer di Indonesia, memiliki tempat tersendiri di hati pecinta Japanese Food.

Berdasar polling yang dibuat oleh CNNIndonesia.com, ketika berbicara tentang makanan Jepang, Sushi adalah varian makanan Jepang yang langsung terbayang di benak mereka, yakni sejumlah 69 persen.

Sedangkan pada Posisi ke dua ditempati oleh Ramen sebanyak 19 persen. Sedangkan pada urutan makanan favorit, Sushi menempati peringkat ke dua sejumlah 33 persen sebagai makanan Jepang terfavorit orang Indonesia.



Illustrasi (Image: Alamy Stock Photos)


Pesaing ketatnya sendiri adalah ramen sejumlah 39 persen, untuk menjadi makanan Jepang paling favorit di Indonesia.

Pada era pendudukan Jepang di Indonesia, adalah pintu masuk bagi mereka memperkenalkan adat istiadat dan budaya. Baik itu budaya berpakaian, tutur kata, bahasa, bela diri serta makanan.

Adapun budaya makanan yang diperkenalkan Jepang di Indonesia hingga kini terus bertahan dan berkembang, terbukti dengan makin menjamurnya restoran ala dan khas Jepang baik di Jakarta maupun di daerah lainnya.



Restoran Kikugawa (Image:www.meylisa.com)


Restoran Kikugawa adalah restoran makanan Jepang pertama di Jakarta yang dibuka pada tahun 1969.

Restoran ini didirikan oleh seorang mantan tentara Jepang yang memilih menetap tinggal di Jakarta, yakni Kikuchi Surutake. Karena rasanya yang ringan dan gurih, kuliner khas negeri matahari terbit itupun digandrungi oleh masyarakat Indonesia.

Karena kesuksesannya, tak ayal kemudian para pengusaha Indonesia berlomba-lomba untuk membuka restoran Jepang meskipun mereka bukanlah orang aseli Jepang.

Sejarah Mengenai Sushi

Illustrasi lukisan orang membuat Sushi (Image: Wikipedia)



Makanan Sushi telah dikenal sebagai makanan khas negeri Jepang, namun tahukah Kamu jika makanan ini aslinya bukanlah berasal dari negara Jepang?

Dilansir dari laman Sushifaq, Sushi pertama kali dibuat oleh penduduk asli China pada abad ke-2 sebelum masehi.

Pada awalnya, Sushi muncul berkat kebiasaan penduduk China yang kerap mengawetkan makanan. Saat itu, ikan sengaja ditempatkan didalam beras sebagai proses fermentasi.




Illustrasi (Image: Getty Images)


Sushi memiliki arti sebagai sebuah teknik pengawetan ikan dengan cara membungkus ikan dalam nasi, garam, dan cuka.

Cara ini sangat memungkinkan bagi seseorang untuk menjaga kondisi dan rasa ikan selama beberapa waktu.


Pada saat ingin menyantap, mereka akan membuang beras dan menyantap ikan yang telah siap.

Sedangkan di Jepang sendiri, sushi mulai dikenal sejak abad ke-8, Seiring berjalannya waktu, metode pembuatan Sushi kemudain berhasil menyebar ke seluruh daratan China, hingga ke Negeri Sakura Jepang.



Illustrasi (Image: Getty Images)


Mereka mengambil konsep tersebut dan memodifikasinya lebih lanjut. Adapun dalam bahasa Jepang sendiri, Sushi berarti yang istimewa, yaitu panjang umur dan kesuksesan jabatan.

Secara keseluruhan Sushi adalah makanan yang di santap oleh para orang-orang kaya. Makanan ini mulai dikenal sejak zaman Edo dan memiliki nama yakni, oshizushi.

Tapi di akhir masa Edo, Sushi berubah kembali jadi Nigirizushi. Namun ukurannya diperkecil sehingga lebih mudah disantap. Kala itu di tahun 70-an Sushi masih menjadi makanan mewah, sedangkan kalangan biasa hanya bisa menyantapnya dalam acara khusus saja.


Sushi Pada Masa Modern

Illustrasi (Image: Getty Images)


Masa kini, Sushi tidak hanya dikaitkan sebagai salah satu makanan tradisional khas Jepang, tetapi makanan ini mulai berevolusi ketingkat yang lebih modern, dan bahkan jauh lebih kompleks.

Dengan banyak pengaruh dari budaya Barat yang melahirkan gaya pengolahan Sushi terbaru. Sebut saja california rolls. Ini merupakan jenis Sushi modern (fusion) yang dapat ditemukan di restoran-restoran Sushi papan atas.

Mengingat permintaan pasar yang begitu tinggi, perkembangan Sushi diprediksi akan terus berkembang dan semakin maju. Nama Sushi sendiri berasal dari bahasa kuno yang mengarah ke kata sifat, yaitu masam.

Suatu gambaran mengenai proses fermentasi, yang berarti proses pengawetan ikan dengan fermentasi yang dikemas di dalam nasi. Agar proses berjalan dengan baik, maka ditambahkanlah cuka.



Kaitenzushi (Image: Getty Images)


Sedangkan warung Sushi yang pertama kali didirikan berada di Osaka pada tahun 1958. Tempat makan ini diberi nama dengan Kaitenzushi.

Di Negara Indonesai, Sushi berkembang secara unik dimana menunjukan budaya makanan negara tersendiri, seperti Sushi dengan Apokat, Keju, Udang Goreng, dan lain-lain di dalamnya.

Jika sedang bepergian atau berwisata ke Jepang, pastikan mencoba mencoba Sushi dengan rasa asli dari tempat asalnya.

Di sana, Kamu dapat menyesuaikan dengan anggaran biaya yang Kamu miliki. Karena ada banyak pilihan tempat makan Sushi enak di Jepang. Selamat mencoba!

























0
408
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.