Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

PaPi.GaGaAvatar border
TS
PaPi.GaGa
Sumber pendapatan youtuber dan syarat memperolehnya!
Profesi Youtuber sekarang lagi diminati banyak orang. Bagaimana tidak, Gan? orang kerjaannya membuat video senang-senang, udah gitu dibayaaar~

Seorang Youtuber memiliki beberapa sumber pendapatan nih Gan, yaitu

1. YouTube partner program
Bergabung dengan YouTube partner program merupakan langkah pertama yang harus seorang Youtuber lakukan guna menghasilkan uang. 

Pasti agan tidak asing dengan jeda iklan pada saat menonton video YouTube. Nah, adanya iklan pada video tersebut menandakan bahwa Youtuber yang sedang agan tonton telah memenuhi syarat untuk gabung dengan program YouTube partner program.

Untuk bergabung, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi nih, Gan. Berikut persyaratannya
a. Memiliki minimum 1000 subscribers
b. Harus tinggal di negara yang termasuk dalam program YouTube partner
c. Mengikuti kebijakan YouTube seperti tidak melanggar hak cipta, tidak berbau pornografi dan kekearasn, dan tidak melakukan segala bentuk plagiarisme
d. Telah memiliki 4000 jam tayang dalam kurun waktu setahun pada channel Youtubenya
e. Channel Youtube telah terhubung dengan Google Adsense

Kalau kedua syarat tersebut sudah terpenuhi, agan sebagai seorang Youtuber sudah siap untuk mendapatkan uang!

2. YouTube sponsorships

Sumber pendapatan lainnya adalah melalui kegiatan sponsorships. Biasanya sebuah brand tertentu rela membayar Youtuber untuk nyiptain video advertorial khusus produk brand tersebut yang akan diunggah di channel Youtuber itu. Biasanya bayarannya sekitar 750ribu rupiah per 1000 penonton.

Makin banyak jumlah penonton, makin banyak pula uang yang akan diperoleh Youtuber tersebut. Oleh karena itu, YouTube sponsorships menjadi salah satu sumber penghasilan terbesar seorang Youtuber.

3. YouTube affiliate marketing

Pasti agan sudah gak asing dengan penayangan video review suatu produk di channel Youtuber kesayangan agan. Nah, video seperti itu merupakan dimana seorang Youtuber dibayar oleh pengiklan melalui CTR dan komisi. Pengiklan akan melihat berapa banyak orang yang membeli produk yang direview melalui link yang kamu cantumkan.

Sekian informasi yang bisa ane sharing pada kali ini. Kalau agan kepo berapa sih gaji seorang Youtuber, agan bisa cek di artikel ini


aygilagilityAvatar border
jireshAvatar border
bedypopAvatar border
bedypop dan 3 lainnya memberi reputasi
4
950
8
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.