batzforumAvatar border
TS
batzforum
Dragon City! Game Yang Penuh Dengan Banyak Naga!
Welcome To batzforum Thread!!!

emoticon-Hot Newsemoticon-Hot News emoticon-Hot News

Halo Agan dan Sista semua, bagaimana kabar kalian? Semoga sehat selalu ya!


Sebagai media untuk menyalurkan kesenangan atau hobi, game merupakan hal yang sering TS mainkan. Biasanya TS suka memainkan game dengan genre action, petualangan, dan genre game lainnya. Nah, kali ini TS akan menceritakan sedikit tentang salah satu game yang TS mainkan saat ini yaitu Dragon City.

Jika dilihat dari nama game yang sudah disebutkan di atas pasti yang terbayang di pikiran kalian adalah permainan tentang naga bukan? Iya, tepat sekali. Game ini merupakan sebuah permainan yang dimana kita sebagai pemainnya dituntut untuk mengoleksi banyak tenaga dan melatihnya agar menjadi kuat. Bagaimana caranya? Tentu dengan menaikkan level dan melatih Skill dari para naga yang kita miliki.


Di game ini ada banyak sekali jenis naga di mana setiap naga memiliki elemen yang berbeda-beda. Sejatinya setiap naga memiliki 1 elemen namun jika kita mengawinkan mereka satu sama lain maka kita akan mendapatkan naga baru dengan dua elemen atau lebih. Memang memang proses mengawinkan nada yang kita miliki itu agak lama bisa sekitar 4 jam sampai hitungan hari. Setelah naga dikimpoikan kita tentu akan mendapatkan telur baru dari hasil perkimpoian naga tersebut, namun kita harus menunggu telur tersebut menetas sesuai waktu dari level telur tersebut.

Misalnya jika kita mendapatkan telur dengan level rendah maka waktu untuk mendapatkannya pun singkat, namun jika kita mendapatkan telur naga dengan level menengah ke atas maka waktu yang dibutuhkan untuk menetaskan nya bisa belasan jam atau puluhan jam. Namun Hal inilah yang menguji kesabaran saya dalam bermain game ini.


Selain memiliki naga dan dan melatihnya atau menaikkan level mereka, kita bisa melaksanakan misi-misi yang erat kaitanya dengan pertarungan naga. Dari mesin tersebut juga kita bisa mendapatkan naga naga langka yang tidak bisa didapatkan dari hasil perkimpoian. Ya bisa dibilang game ini sangat cocok untuk orang-orang yang suka mengoleksi suatu hal dengan tingkat kesabaran yang tinggi.

Jika kalian ada yang ingin memainkan game ini tips dari TS adalah kalian harus mengumpulkan makanan untuk para naga sebanyak-banyaknya. Karena semakin tinggi level para naga maka kalian harus mengeluarkan makanan yang semakin banyak pula. Selain itu kalian harus memerhatikan setidaknya 25 naga yang kalian sukai dan benar-benar cocok untuk pertarungan.


Dari setidaknya 25 naga tersebut, kalian harus mengutamakan untuk melatih skill mereka dan menaikkan level mereka dibandingkan naga yang lain. Alasan nya agar kalian dapat menyelesaikan misi tanpa kesulitan dan mendapatkan naga baru dengan level tinggi dari misi-misi yang sulit. Selain itu ada hal lain yang perlu diperhatikan dalam perkimpoian (breeding), yaitu usahakan kalian mengawinkan naga dengan level menengah keatas, agar kalian mendapat naga hebat dengan level menengah keatas pula.

Kira-kira seperti itulah game Dragon City yang saat ini TS mainkan, beserta beberapa tips dan trick untuk menghasilkan naga dengan level menengah keatas. Bagaimana menurut agan dan sista?


Sumber Tulisan : Tulisan Pribadi
Sumber Gambar : SS dan foto pribadi
0
788
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kaskus Original Gamers
Kaskus Original Gamers
814Thread5.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.