Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Dipaksa Mundur Dari All England, Tim Indonesia Pulang Minggu Besok!

ABP1112Avatar border
TS
ABP1112
Dipaksa Mundur Dari All England, Tim Indonesia Pulang Minggu Besok!
Kontingen tim Indonesia yang gagal berlaga di turnamen bulutangkis All England 2021 akan segera pulang ke Indonesia.

Manajer tim Ricky Soebagdja mengatakan para pemain akan pulang besok, Minggu (21/3), dan tak harus menjalani isolasi mandiri yang diinstruksikan oleh National Health Service.



“Alhamdulillah, setelah Pak Dubes, yaitu Pak Desra bertemu dengan pihak NHS, beliau mendapatkan izin dan keputusan bahwa kami bisa lebih cepat pulang ke Indonesia,” ujar Ricky.

Sebenarnya, sesuai aturan NHS, para pemain tim Indonesia harus melakukan isolasi mandiri sampai 23 Maret.

Namun setelah dilakukan koordinasi oleh kedutaan besar di Inggris, NHS pun memberi izin agar para pemain bisa pulang lebih cepat.



“Kepulangan Tim Indonesia, Insya Allah dijadwalkan pada Minggu, 21 Maret melalui London, karena tidak ada penerbangan dari Birmingham di tanggal tersebut. Untuk transportasi dari Birmingham ke London akan dibantu oleh KBRI, kami akan dijemput dan diantar hingga ke bandara nanti oleh Pak Desra, Dubes RI di London,” lanjut Ricky.

Tim Indonesia gagal berlaga di All England 2021 lantaran saat penerbangan menuju Inggris mereka satu pesawat dengan orang yang disebut positif Covid-19.

Kabar itu muncul empat hari setelah rombongan tim tiba di Inggris, bahkan sudah ada pemain yang bertanding di babak pertama All England.

Namun karena aturan dari NHS, para pemain harus melakukan isolasi mandiri selama 10 hari dan akhirnya tim Indonesia dipaksa mundur dari All England dan dinyatakan kalah WO oleh BWF.



Polemik kegagalan tim Indonesia berlaga di All England membuat banyak pemain menyindir kemampuan BWF dalam menyelenggarakan sebuah turnamen.

Namun mereka bersyukur bisa pulang lebih cepat ke Indonesia meski pulang dengan tangan hampa.



“Iya Puji Tuhan banget kita bisa pulang sebelum waktu yang ditentukan, saya juga mau berterima kasih untuk pihak KBRI di Inggris, Kemenpora, bahkan Bapak Presiden juga yang sudah memperhatikan dan meminta kasus ini untuk ditangani secepat mungkin, termasuk kepada PBSI juga yang menanggapi dengan sangat cepat," ungkap atlet Jonatan Christie.



“Wah, yang pasti bersyukur banget ya kita tidak harus isolasi sampai tanggal 23 Maret, dan akhirnya bisa kembali ke Indonesia tanggal 21 Maret nanti. Sangat berterima kasih untuk KBRI dan semuanya yang sudah memperjuangkan kami semua di sini untuk pulang lebih cepat," ucap Melati Daeva.

Ya setidaknya mereka bisa pulang dengan cepat ya gan meski gagal main di All England.

Semangat terus tim Indonesia!

0
182
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.6KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.