Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Lebih dari satu dekade Karim Benzema menjadi bagian dari Real Madrid. Pria Prancis ini memulai karirnya di El Real pada musim 2009/2010. Benzema dibeli Real Madrid dari Lyon seharga 35 juta euro. Kegemilangannya bersama Lyon yang membuat Real Madrid tertarik mendatangkan Karim Benzema muda.

 Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Diawal karirnya bersama Real Madrid, banyak yang menilai Benzema kurang bersinar dan penampilannya jauh dari ekspektasi. Isu ia akan dijual pun sering kali muncul di media. Dan ia juga cukup akrab dengan bangku cadangan. Benzema bisa dibilang kalah bersaing dengan bintang – bintang Real Madrid lainnya.

 Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Namun pelan – pelan Benzema mulai mendapatkan kepercayaan di Real Madrid. Meskipun selalu menjadi bayang – bayang kebintangan Ronaldo dan Bale, Benzema selalu memberikan yang terbaik ketika diturunkan. Memang ada masanya ia susah mencetak gol, tapi itu gak lama. Buktinya ampe sekarang Real Madrid masih puas dengan kinerja pria bernama lengkap Karim Mustafa Benzema ini.

Bukti kegemilangan Benzema di Real Madrid bisa terlihat dari koleksi golnya. Koleksi gol Benzema di Real Madrid gak bisa dianggap remeh. Selama berseragam Real Madrid, Benzema telah mengoleksi 270 gol dan 140 assist dari 544 penampilan. Torehan ini menempatkan Benzema sebagai pencetak gol terbanyak ke – 5 di Real Madrid.

 Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Semenjak Ronaldo meninggalkan Real Madrid, bisa dibilang Benzema menjadi mesin gol Real Madrid. Tiga musim terakhir Benzema selalu mencetak lebih dari 20 gol tiap musimnya. Dimusim ini ia udah mengoleksi 21 gol di semua kompetisi. Angka ini masih sangat mungkin bertambah.

 Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Benzema terakhir bikin gol ketika Real Madrid menjamu Atalanta di Bernabeu. Ia mencetak satu gol dan membawa Real Madrid lolos ke babak perempatfinal Liga Champions. Total sekarang Benzema telah mencetak 70 gol di pentas Liga Champions. Total gol tersebut juga menempatkannya sebagai pencetak gol terbanyak ke – 5 sepanjang sejarah. Diatasnya ada C. Ronaldo, Lionel Messi, Lewandowski, dan Raul Gonzalez. Menariknya, kesemua gol yang ia ciptakan di Liga Champions tidak satu pun berasal dari titik putih.

Rentetan capaian tersebut bisa menyimpulkan kalau Karim Benzema bukanlah Striker sembarangan. Ia bener – bener punya kualitas yang mumpuni untuk menjadi seorang penyerang. Gak salah kalau Real Madrid masih menggunakan jasanya hingga kini.

 Karim Benzema di Real Madrid: Seperti Tak Dianggap, Tapi...

Pada 19 Desember 2020 lalu, Benzema memasuki usia 33 tahun. Usia yang sudah tidak muda lagi untuk seorang pemain bola. Prediksi Ane sih doi gak bakalan lama lagi di Real Madrid. Paling 2 atau 3 tahun lagi ia akan mencari pengalaman baru. Tapi gak menutup kemungkinan juga kalau ia akan pensiun di Bernabeu.


lontongsayur07Avatar border
minhakim20Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.5K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.