Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Android
  • 5 Aplikasi Aneh Android Dan Membuat Bingung Para Pengguna Yang Ada Di Play Store

indriketarenAvatar border
TS
indriketaren
5 Aplikasi Aneh Android Dan Membuat Bingung Para Pengguna Yang Ada Di Play Store
Quote:
Sebagaimana kita semua ketahui bahwa aplikasi banyak banget bisa kita temukan di marketplace lainnya seperti Google Play Store maupun App Store.
Nah aplikasi-aplikasi itu memiliki berbagai macam fungsi, baik yang berguna untuk menunjang aktivitas sehari-hari maupun aplikasi nyeleneh dan aneh sekalipun.
Untuk itu pada kesempatan thread kali ini, ane bakalan membahas tentang lima aplikasi aneh yang bisa agan sista download di Play Store.
Kenapa ane bilang aneh?
Karena agan sista akan dibingungkan dengan manfaat dari aplikasi tersebut yang dibuat oleh para developernya.
Berikut ini adalah daftar aplikasinya yang sudah ane rangkum, yaitu :

1. Button Competition
Quote:
Bagi agan sista yang terbilang gabut dan ingin membuang-buang waktu, mungkin agan sista bisa mencoba aplikasi yang satu ini.
Kali aja waktu agan sista tersebut bisa sedikit bermanfaat.
Button Competition merupakan sebuah aplikasi di mana agan sista harus menahan tombol yang ditekan untuk selanjutnya diakumulasikan berdasarkan waktu lama menekan tombol tersebut.
Dimana semakin lama ditekan, maka waktu agan sista pun terhitung juga semakin lama.
Dan uniknya lagi, agan sista juga bisa bersaing dengan orang gabut lainnya untuk memenangkan kompetisi tersebut.
Di Play Store aplikasi yang satu ini tersedia dengan ukuran file sebesar 3 megabyte saja.

2. Nothing
Quote:
Nah, bagi agan sista yang menginstal aplikasi ini mungkin sedikit dibingungkan dengan tujuan adanya aplikasi tersebut.
Karena ketika agan sista menginstall-nya, aplikasi ini tidak memberikan atau tidak menyediakan fitur-fitur lainnya yang ada di dalam aplikasi tersebut.
Sebagaimana dengan namanya yakni Nothing atau tidak ada.
Jadi jika agan sista menginstall aplikasi yang satu ini, maka agan sista hanya akan menjumpai background putih pada layar dengan tulisan 0 yang berada tepat di tengah.
Yups, aplikasi yang satu ini memang hanya menampilkan hal tersebut dan agan sista juga tidak bisa berbuat apa-apa di dalamnya.
Namun lucunya aplikasi ini udah di install sebanyak 1 juta kali loh gansis.
Terus hal lucu lainnya juga bisa agan sista dapatkan di kolom komentar yang disediakan pada Nothing App ini.
Nah, jika agan sista penasaran, bisa langsung cek aja di Play Store dan lihat aplikasi tersebut dengan kolom komentar yang tersedia.
Nothing sendiri tersedia di Play Store dengan ukuran file sebesar 14 megabyte saja.

3. Paper Racing
Quote:
Agan sista pasti tahu dan tidak asing lagi dengan yang namanya tisu toilet.
Nah, tisu ini tersebut pastinya memiliki tempat tersendiri bukan.
Namun gimana jadinya jika tisu toilet tersebut menjadi objek dalam sebuah game.
Paper Racing merupakan sebuah game di mana cara memainkannya menggunakan tisu toilet sebagai objek di game tersebut.
Agan sista harus menghabiskan tisu yang ada pada roll secepat mungkin untuk selanjutnya di akumulasikan berdasarkan waktu yang agan sista dapatkan.
Semakin cepat agan sista lakukan, maka waktu yang di dapatkan juga semakin singkat juga.
Agan sista juga bisa memainkan game ini dengan teman lainnya melalui menu multiplayer.
Jika agan sista penasaran, Paper Racing sendiri tersedia di Play Store dengan ukuran file sebesar 1,9 megabyte saja.

4. S.M.T.H
Quote:
Berani enggak agan sista melempar smartphone yang agan sista miliki setinggi mungkin?
Nah, mungkin bagi agan sista yang masih takut, maka agan sista bisa instal aplikasi yang satu ini yang bisa menjadi alasan agan sista untuk berani melemparkan smartphone yang agan sista miliki.
Yups, S.M.T.H atau Singkatan dari Send Me To Heaven merupakan sebuah aplikasi yang cukup aneh dan bisa agan sista jumpai di Play Store.
Aplikasi yang satu ini digunakan untuk mengetahui seberapa tinggi smartphone agan sista saat dilemparkan di udara.
Tentunya ini cukup berbahaya dan bisa merusak perangkat agan sista tersebut. Anehnya lagi, semakin tinggi agan sista melempar smartphone yang agan sista miliki, maka semakin tinggi pula skor yang didapatkan.
Dimana nantinya agan sista bisa bersaing dengan pengguna lainnya secara global.
Jika agan sista penasaran, S.M.T.H tersedia di Play Store dengan ukuran file sebesar 14 megabyte saja.

5. Milk The Cow
Quote:
Kalau aplikasi yang satu ini terbilang cukup aneh menurut ane sendiri.
Karena susu sapi menjadi sebuah objek di dalam aplikasi tersebut.
Milk The Cow merupakan sebuah aplikasi berbentuk game yang mengharuskan agan sista untuk memeras susu sapi yang ada.
Di mana nantinya hal ini bertujuan untuk memenuhi ember susu di bawahnya.
Nah, bagi agan sista yang pengen mencoba experience-nya ini seperti apa, maka agan sista bisa coba aplikasi tersebut.
Milk The Cow juga dilengkapi dengan sound pendukung serta timer di atasnya untuk menghitung seberapa cepat agan sista memeras susu sapi tersebut.
Aplikasi ini tersedia di Play Store dengan ukuran file sebesar 40 megabyte saja.
Ya, bagi agan sista yang penasaran dengan experience-nya, bisa langsung install aja di Play Store.

Quote:

Nah, itu dia lima aplikasi aneh yang bisa agan sista install atau download di Play Store.
Oh ya, dari kelima aplikasi tersebut yang sudah ane rangkum, yang mana nih menurut agan sista yang paling aneh dan membingungkan tujuan dihadirkannya aplikasi tersebut?
Bagi jawaban agan sista di kolom komentarya.
Dan bagi agan sista yang punya aplikasi aneh-aneh tersendiri lainnya, maka agan sista juga bisa kasih tau di kolom komentar di bawah ini juga.
Terimakasih.

jlampAvatar border
dhinyzfrnAvatar border
ziontAvatar border
ziont dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.2K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Android
AndroidKASKUS Official
29.4KThread12.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.