Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Tiga Big Match Di Akhir Pekan, Siapa Berjaya Siapa Merana?

ABP1112Avatar border
TS
ABP1112
Tiga Big Match Di Akhir Pekan, Siapa Berjaya Siapa Merana?
Dunia sepak bola Eropa akhir pekan ini akan diramaikan oleh tiga big match dari tiga liga berbeda.

Di Jerman, Bayern Munich akan menjamu Borrusia Dortmund di laga bertajuk Der Klassiker.

Di Spanyol, ada Derby Madrid yang mempertemukan pemuncak klasemen Atletico Madrid dengan Real Madrid.

Dan di Inggris ada Derby Manchester yang mempertemukan Manchester City dengan Manchester United.



Dari ketiga laga besar itu, kira-kira mana yang akan paling menghibur para penikmat sepak bola di seluruh dunia?

Untuk laga panas di Jerman, mungkin tensinya tidak akan sebesar dua laga di Spanyol dan Inggris karena saat ini Bayern ada di posisi yang jauh berbeda dengan Dortmund.

Bayern kini masih nyaman duduk di puncak klasemen sementara Bundesliga, sementara Dortmund justru terperosok di posisi lima imbas dari inkonsistensi di musim ini.



Namun begitu, Klassiker tetaplah Klassiker. Laga itu pasti akan memperlihatkan permainan kelas atas yang ditampilkan oleh para pemain di lapangan.

Duel antara striker senior Robert Lewandowski dan striker junior Erling Haaland bisa jadi penentu di pertandingan tersebut.





Beralih ke Derby Madrid, laga ini diperkirakan bisa jadi penentu alur juara di La Liga.

Atletico yang kini memimpin klasemen butuh hasil positif demi bisa menjauhkan diri dari sang rival sekota.

Sementara El Real sudah pasti memburu kemenangan demi bisa mengejar Atletico di puncak.



Luis Suarez sudah pasti jadi andalan bagi Atletico, sementara di Real Karim Benzema diharapkan bisa jadi pemecah kebuntuan.

Duel kedua tim asal Madrid itu sudah pasti akan seru karena siapapun yang meraih kemenangan di pertandingan itu akan punya peluang paling besar untuk jadi juara di akhir musim.





Bagaimana dengan di Inggris?

Laga Man City melawan MU bisa jadi anti klimaks bagi Setan Merah.

Kemenangan belum tentu jadi jaminan mereka bisa mengejar City di puncak, sementara kekalahan sudah pasti memberikan jalan yang lapang bagi City merengkuh gelar juara.

Performa gila-gilaan City dalam 21 pertandingan terakhir harus jadi catatan penting bagi MU.



Bruno Fernandes sudah pasti jadi andalan MU meski dia selalu tidak bisa memberikan performa oke saat MU berhadapan dengan tim besar.

Sementara di City, solidnya lini pertahanan bisa jadi kunci meraih kemenangan di derby.





Oke gan, sekian ulasan singkat tiga laga besar yang akan tersaji akhir pekan ini.

Kalian milih mana? Dan kira kira siapa yang akan berjaya?
0
340
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.