purbasabarAvatar border
TS
purbasabar
Messi Ngajak CR7 Bernostalgia
Saat ini netizen banyak membahas soal Haaland dan juga Mbappe. Berkat aksi gemilang mereka berdua di timnya masing-masing saat babak 16 besar Liga Champions beberapa hari lalu. Semua orang terpukau, jelas saja dengan tigal gol dari Mbappe ke gawang Barcelona dan juga dua gol dari Haaland ke gawang Sevilla.



(Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Foto: The SportsRush)



Cuitan-cuitan yang berhembus soal rivalitas dari dua pesepakbola ini juga cukup dibumbui oleh media-media saat ini. Bahkan banyak yang berkomentar kalau mereka juga yang akan meneruskan rivalitas antara Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo. Sejak era Pele dan Maradonna berakhir, masuklah era rivalitas yang sangat kental antara Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo. Sejak kemunculan Messi di Barcelona dan Cristiano Ronaldo di Manchester United, publik langsung menyoroti kedua pesepakbola ini. Apalagi ketika perburuan gelar Ballon d'Or terpampang nama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, kedua orang ini serasa membelah dunia sepak bola menjadi dua kubu dan ya mereka berdua jelas memiliki fans fanatik tersendiri.



(CR7 Berduel dengan Messi, Foto: The Week UK)



Hanya berbeda dua tahun secara usia, gelar individu maupun dilevel klub telah mereka raih semua. Lionel Messi dengan enam raihan Ballon d'Or, empat kali meraih tropi Liga Champions dan tentunya masih banyak lagi. Sedangkan Cristiano Ronaldo, lima raihan Ballon d'Or dia kantongi dan lima kali juga menjuarai Liga Champions serta satu kali juara Euro bersama timnas Portugal. Soal mencetak gol dan menjadi pencetak gol terbanyak, Messi dan CR7 sama-sama pernah meraih El Pichichi sewaktu keduanya bermain di La Liga.



(Messi dan Cristiano Ronaldo Berjabat Tangan, Foto: Bleacher Report)



Kini kedua pemain ini tidak lagi bersama di La Liga, Messi masih di Barcelon sedangkan CR7 di Juventus. Sama-sama menggendong tim yang dibela dan bisa dilihat bagaiman tim mereka pun sekarang bisa dibilang dalam keadaan yang jatuh bangun. Apalagi di laga babak 16 besar Liga Champions kemarin, Barcelona dan Juventus sama-sama keok. Tapi tunggu, ketika semua orang berkata era mereka akan habis justru kini mereka kembali memuncaki pencetak gol terbanyak di Serie A dan La Liga dengan sama-sama 18 gol. Pasca dua gol dari CR7 di Serie A beberap hari lalu, dini hari tadi Messi juga mencetak gol dan seakan itu sebagai signal Messi ke Cristiano Ronaldo untuk kembali bernostalgia di dunia sepak bola.

0
1.3K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.1KThread11.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.