• Beranda
  • ...
  • Do It Yourself
  • 7 Jenis Kerajinan Tangan Ini Pernah Diajarkan di Sekolah Dasar, Punyamu Yang Mana?

DeYudi69Avatar border
TS
DeYudi69
7 Jenis Kerajinan Tangan Ini Pernah Diajarkan di Sekolah Dasar, Punyamu Yang Mana?

Kaskus DeYudi69 -
Sebelum terjadi pandemi Covid-19, semua kegiatan belajar mengajar dilakukan secara tatap muka di sekolah. Para siswa dan para guru jadi lebih leluasa dalam mentransfer dan mengunduh ilmu, ketika terjadi problem dalam memecahkan sebuah soal pun jadi lebih mudah dan lebih cepat.

Tapi sekarang belajar untuk sementara waktu masih harus dilakukan secara online. Itu pun hanya bagi mereka yang memiliki sarana memadai seperti ponsel canggih serta pulsa untuk membeli paket data. Yang nggak punya biasanya bakalan minjem materi ke teman-temannya, ini biasanya terjadi di daerah pedesaan.

Dulu, ketika ane masih duduk di sekolah dasar, pelajaran yang paling ane suka yaitu ketika ada pelajaran tambahan untuk membuat beraneka macam keterampilan, kalau nggak salah dulu sih namanya Mulok alias Muatan Lokal.

Dalam jam pelajaran Mulok kita akan diminta untuk membuat beraneka ragam keterampilan, salah satunya yang masih ane inget yaitu membuat anyaman ketupat. Selain itu terkadang kita juga diberi tugas untuk membuat sebuah karya dirumah yang nantinya harus dibawa ke sekolah untuk mendapatkan nilai.

Beberapa keterampilan tersebut antara lain :

1. Membuat Asbak dari Sabun Mandi


sumber gambar

Setelah ane dewasa seperti sekarang ini ane baru sadar akan apa yang sudah ane buat dulu sebagai PR di rumah kemudian dibawa ke sekolah untuk mendapatkan nilai wkwkwk. Yaitu membuat asbak hahaha.

Coba deh bayangkan Gan-Sist, sedari kecil ternyata ane secara nggak langsung sudah membuat sebuah benda yang identik dengan rokok. Padahal sudah jelas-jelas kalau rokok itu dilarang buat anak-anak wkwkw. Mana asbaknya wangi banget lagi soalnya terbuat dari sabun. Selain membuat asbak, karya seni yang bisa dibuat dari sabun iyalah patung orang atau hewan, biasanya untuk membuat keterampilan ini diperlukan sabun batangan yang berukuran besar, kalo nggak salah dulu ada sabun batang dengan merek sunlight yang gedenya bukan main udah kayak batu bata merah aja wkwkw. Eh tapi akhiranya asbak dari sabun ini ujung-ujungnya malah ane pake buat mandi.

2. Boneka / Patung dari Tanah Liat


sumber gambar

Dulu tanah liat masih sangat mudah untuk dicari sekalipun di perkotaan, karena masih banyak terdapat tanah lapangnya. Kerajinan tangan yang dulu ane buat dari tanah liat ini di sekolah yaitu patung ogoh-ogoh mini, yang mana temen-temen ane yang cewe pun dulu pada ikut-ikutan membuat ogoh-ogoh mini lengkap dengan bentuk mukaknya yang malah terlihat lebih banyak lucunya dari pada seramnya wkwkwkw.

3. Lukisan yang Digambar Menggunakan Pewarna Makanan atau Pewarna Tekstil atau Cat Air


sumber gambar

Kalau yang ini udah ada yang pernah buat belum Gan-Sist? Kerajinan tangan ini kita buat menggunakan pewarna makanan atau pewarna tekstil, sikat gigi bekas, buku gambar, sisir rambut, dan aneka dedauan yang sudah dikeringkan terlebih dahulu. Yang paling mudah untuk dicari biasanya sih paku suplir, karena tanaman paku ini dapat tumbuh dengan liar.

Menggunakan sikat gigi bekas yang dicelupkan pada zat pewarna, kemudian kita buat pola-pola gambar sesuai imajinasi kita dengan cetakan dari sisir maupu dedaunan kering tadi. Ya, sikat gigi bekasnya berfungsi sebagi kuasnya untuk menyipratkan pewarna dari sela-sela sisir.

4. Mainan atau Miniatur Rumah dari Stick Ice Cream atau Dari Korak Api Batang


sumber gambar

Nah kalau yang ini perlu tambahan modal buat beli alat dan bahannya, selain stick ice cream kita juga memerlukan lem perekatnya. Biasanya ane bakalan patungan sama teman-teman buat membeli semua alat dan bahannya.

5. Bunga dari Kertas Jagung


sumber gambar

Duh, walau pun cowok, dulu ane juga lebih memilih untuk membuat keterampilan ini ketimbang keterampilan lainnya, soalnya ane suka sama warna-warni bunga yang ane buat. Bisa ditaruh di atas meja belajar juga. Alat dan bahannya yaitu, lem kertas, gunting , kertas jagung aneka warna, kawat, dan botol kaca bekas sebagai potnya.

6. Bunga dan Hiasan dari Sedotan Plastik


sumber gambar

Nah, selain bunga, sedotan plastik ini juga bisa dibuat menjadi beraneka rupa pernak-pernih bahkan sebuah bola yang tersusun dari beberapa anyaman sedotan plastik, kemudian disatukan dengan jarum tangan dan benang jahit.

7. Miniatur Gunung atau Pulau Dari Koran Bekas


sumber gambar

Nah kalau yang ini biasanya yang paling banyak dibuat sama temen-temen ane, cara membuatnya cukup mudah, pertama koran bekas kita potong-potong kecil dulu kemudian direndam dalam ember berisi air sambil diaduk dihancurkan dengan kayu atau diremas dengan tangan sampai menjadi bubur koran.

Setelah itu dicampur dengan lem dari tepung kanji atau boleh juga lem kayu (lem fox), tunggu sampai agak mengental baru kita bentuk sesuai keinginan kita, kemudian di jemur di bawah terik matahari sampai mengering.

Semoga pandemi segera berlalu ya, biar anak-anak sekolah jadi bisa belajar seperti sedia kala lagi dalam keadaan normal tanpa Covid-19.

Penulis : DeYudi69

Sumber referensi : opini pribadi.




edv039Avatar border
yugeelAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 9 lainnya memberi reputasi
10
6.5K
72
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Do It Yourself
Do It YourselfKASKUS Official
1.5KThread1.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.