Kaskus

Hobby

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Health
  • Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?

istijabahAvatar border
TS
istijabah
Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?


Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?


Selamat pagi para kaskuser semua, semoga semuanya sehat dan dijauhkan dari segala macam kesulitan. Aamiin

Seperti yang kita ketahui semua, Dari akhir tahun 2019 sampai saat ini kita bahkan dunia masih dilanda wabah pandemi virus Covid-19.

Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?
sumber gambar: di sini

Begitu banyak dampak yang dirasakan masyarakat dengan adanya wabah ini, tidak hanya yang bekerja di luaran, tapi bahkan ibu rumah tangga sepertiku juga merasakan dampaknya.

Setelah ditemukannya vaksin Covid-19 harapan untuk terlepas dari wabah ini pun semakin besar dan membuat kita sedikit merasa lega. Namun, kita semua tahu bahwa sejak dulu selalu saja ada pro dan kontra dengan hal ini (vaksin). Selalu saja ada berita yang membuat kita ragu untuk melakukan imunisasi vaksin. Mulai dari berita tentang dampak vaksin, bahan yang terkandung dalam vaksin bahkan kehalalan dari vaksin tersebut.

Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?
sumber gambar: di sini

Berita-berita semacam itu tentunya membuat sebagian dari kita goyah dan ragu untuk melakukan imunisasi vaksin. Hal itu juga yang aku rasakan, sejak Vaksin Covid-19 tiba di Indonesia, berita-berita tentang vaksin Covid-19 ini pun semakin gencar disebar dan dibicarakan.

Akan tetapi keraguan yang sempat aku rasakan itu terpatahkan dengan adanya keputusan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Quote:


Vaksin Covid-19 Ada Demi Kesehatan Bersama, Lalu Kenapa Harus Tidak Yakin?
sumber gambar: di sini

Dari dulu aku bukanlah orang yang anti vaksin, meski bertentangan dengan sebagian keluarga, tapi anak-anakku tetap mendapatkan imunisasi vaksin yang lengkap. Karena bagiku imunisasi vaksin adalah bentuk dari ikhtiar kita untuk menjaga kesehatan.

Benar, vaksin tidak menjamin kita 100% tidak tertular virus, tapi yang divaksin lebih minim tertular virus itu yang selama ini aku percaya.

Jadi, jika ditanya apakah aku berada di tim yang ragu atau yang yakin tentang vaksin Covid-19 ini, maka jawabannya adalah aku ada di tim yang yakin dengan vaksin Covid-19.

Namun, meskipun aku termasuk tim yang yakin, aku tidak lantas menyepelekan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Karena apa? Ya, karena itu tadi, vaksin tidak menjamin kita 100% tidak tertular.

Jadi, meskipun sudah divaksin kita tetap harus mematuhi peraturan protokol pemerintah dan tentunya meningkatkan imunitas tubuh kita dengan mengonsumsi makanan yang sehat, lebih sering berolahraga dan tetap diam di rumah kalau tidak ada keperluan mendesak.

Karena, yang bisa menjaga dan mengontrol kesehatan tubuh kita hanyalah kita sendiri, seperti melakukan pengobatan atau vaksin itu adalah ikhtiar yang kita lakukan untuk menjaga kesehatan kita. Begitu juga dengan menjaga dan mengontrol pola makan kita.

Oke, cukup sekian dulu pendapatku tentang vaksin Covid-19 ini, semoga bermanfaat dan semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan kemudahan. Aamiin

Selamat pagi, selamat beraktifitas dan terima kasih. :terimakasih

@istijabah
Referensi: 1, 2, 3.


Diubah oleh istijabah 08-02-2021 23:39
muyasyAvatar border
betiatinaAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
917
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
Health
KASKUS Official
24.9KThread10.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.