Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

DikiRamadhan14Avatar border
TS
DikiRamadhan14
Kedudukan Perempuan dan Kesetaraan Gender


Perempuan dalam KBBI adalah orang (manusia) yang mempunyai vagina (kelamin), dapat menstruasi, hamil, melahirkan anak, dan menyusui. Terkadang perempuan menjadi visioner dalam hal rumah tangga dan pekerjaan. Banyak perempuan di zaman sekarang menekankan kesetaraan gender atau merasa perempuan itu sama dengan laki-laki? Yuk kita kupas sedikit pada therad saya kali ini.

Gender merupakan pembicaraan yang hangat dan aktual dalam masyarakat baik dari kalangan agamawan, politisi, akademisi bahkan ibu rumah tangga. Tentunya dari pembicaraan tersebut akan melahirkan perdebatan yang dipicu oleh pola pikir dan metodologi yang digunakan. (Barbara: 5).
Terlepas dari perdebatan pola pikir dan metodologi tersebut, penting untuk diketahui adalah pengertian atau makna gender itu sendiri. Kata "gender" sampai sekarang masih dalam pengertian rancu di kalangan pengkajinya. Kata "gender" berasal dari bahasa Inggris yang berarti "jenis kelamin". (John: 256).
Dalam Webster's New World Dictionary, disebutkan; Gender the apparent disparity between man and women in values and behavior, maksudnya bahwa gender diartikan sebagai "perbedaan dari segi nilai dan tingkah laku". (Victoria: 561).
Dari defenisi ini, dapat diketahui bahwa gender adalah suatu istilah untuk membedakan kaum laki-laki dan perempuan dalam aspek tertentu, misalnya sifat dasar dan tingkah laku, juga termasuk perbedaan dari segi "sex", jenis kelamin secara biologis. (Da'sad: 240).

Menurut Nasaruddin Umar arti ini kurang tepat, karena dengan demikian gender disamakan pengertiannya dengan sex yang berarti jenis kelamin. Persoalannya karena kata gender termasuk kosa kata baru sehingga pengertiannya belum ditemukan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia secara spesifik. (Nasaruddin: 33).
Siti Musda Mulia menegaskan bahwa, "gender adalah seperangkat sikap, peran, tanggung jawab, fungsi, hak dan perilaku yang melekat pada diri laki-laki dan perempuan akibat bentukan budaya atau lingkungan masyarakat tempat manusia itu tumbuh dan dibesarkan."(Musdah: 8).
Kemudian Siti Musda Mulia menyimpulkan bahwa, "gender adalah suatu konsep yang mengacu pada peran-peran dan tanggung jawab laki-laki dan perempuan sebagai hasil konstruksi sosial yang dapat diubah sesuai dengan perubahaan zaman."(Musdah: 9). Sedangkan Nasaruddin Umar menyimpulkan bahwa, "gender adalah suatu konsep yang digunakan untuk mengidentifikasi perbedaan laki-laki dan perempuan dilihat dari segi sosial budaya."(Nasaruddin: 35).

Penting untuk memahami terlebih dahulu perbedaan antara jenis kelamin (sex) dan gender. Yang dimaksud jenis kelamin, adalah perbedaan biologis hormonal dan patologis antara perempuan dan laki-laki, misalnya laki-laki memilki penis, testis, dan sperma (untuk berkembang biak), sedangkan perempuan mempunyai vagina, payudara, ovum, dan rahim (untuk berkembang biak). (Herawati dan Rukmini: 6)

Jadi laki-laki dan perempuan secara biologis berbeda, dan masing-masing mempunyai keterbatasan dan kelebihan biologis tertentu. Misalnya, perempuan bisa mengandung, melahirkan dan menyusui bayinya, sementara laki-laki memproduksi sperma. Perbedaan biologis tersebut bersifat kodrati, atau pemberian Tuhan dan tidak seorang pun dapat mengubahnya (kecuali operasi ganti kelamin). (Da'sad: 241).

Dari beberapa penjelasan yang telah dijabarkan, dapat diketahui bahwa kedua jenis makhluk tersebut (laki-laki dan perempuan) adalah dua makhluk yang berbeda dan tidak mungkin disamakan dari segi kekuatan, kecerdasan, bahkan sosial budaya karena memang keduanya memiliki perbedaan. Lalu bagaimana Islam memandang hal ini?

Gambaran perempuan praIslam begitu menyedihkan, di antara sekian banyak perilaku praIslam terhadap perempuan adalah mengubur hidup-hidup anak perempuan seperti yang dilakukan oleh Umar bin Khatthab terhadap putrinya pra keislamannya. (An-Nahl/16: 58-59).
Bahkan disebutkan bahwa Umara bin Khatthab ra. pernah mengatakan;

"Demi Allah, dulu ketika masa jahiliah. Kami tidak pernah menganggap wanita sebagaimana mestinya hingga Allah menurunkan ayat yang berbicara tentang mereka dan bersumpah untuk mereka."

Akan tetapi Islam sebagai agama yang membawa misi kerahmatan datang dengan mengumumkan kemuliaan perempuan, mengukuhkan eksistensi mereka sebagai makhluk seutuhnya yang memiliki hak dan kewajiban yang sepadan dengan laki-laki, karena keduanya adalah dua cabang dari satu pohon, dua saudara yang ayahnya Adam dan ibunya adalah Hawa. (Yusuf: 225).

Banyak dalil yang menunjukkan bahwa perempuan dalam Islam adalah makhluk yang memilki kedudukan yang tinggi, di mana sebelumnya mereka tidak memilki nilai dan penghargaan. Di antara hadis yang diriwayatkan oleh Abu Daud dari Ibnu Umar;

من كانت له انثى فلم يدهاولم يهنهاولم يؤثرولده عليهاقال يعني الذكور أدخله الله الجنة

"Barangsiapa yang memilki seorang anak perempuan, lalu ia tidak menyakiti (menguburnya hidup-hidup) dan menghinanya serta tidak membedakannya dengan anak laki-lakinya maka Allah akan memasukkannya ke dalam surga."

Hadis ini menegaskan bahwa betapa besar perhatian Islam terhadap perempuan karena mereka pantas untuk diperhatikan sebagai makhluk yang dimuliakan oleh-Nya dengan adanya kesamaan kedudukan dengan lawan jenisnya, bahkan secara khusus dalam Alquran terdapat satu surat yang diberi nama wanita/perempaun. Demikian pula ayat-ayat Alquran, banyak yang menjelaskan kesetaraan tersebut. Mislanya firman Allah SWT., dalam surat An-Nisa'/4: 1;

"Wahai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dari diri yang satu..."

Islam sangat memandang harkat dan martabat perempuan, maka kesetaraan gender adalah kalimat yang sah digunakan, tapi pastilah ada perbandingan antara laki-laki dan perempuan di dunia ini dalam berbagai sisi.



delia.adelAvatar border
delia.adel memberi reputasi
1
474
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.