Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

annasidAvatar border
TS
annasid
MEMILIH PELUANG TERBAIK


Assalamu'alaikum Wb. Wb.

Apa kabar Anda hari ini? Semoga sehat selalu dan senantiasa beriman kepada Allah SWT. Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan ilmu yang menarik bagi Anda. Tentunya ilmu ini juga berkaitan dengan kehidupan kita khususnya saya pribadi.

Berbicara tentang peluang memang tak akan ada habisnya. Namun kita sering kehilangan peluang yang ada. Apa yang dimaksud peluang? Peluang disini yang saya maksud adalah peluang dalam hidup yang kemungkinan tidak akan yang kedua atau ketiga kalinya. Bisa dibilang kita tidak tahu apakah nantinya kita berkesempatan untuk mendapatkan peluang tersebut.

Saudaraku, Allah memberikan kita akal dan hati tak lain untuk berpikir dengan penuh perasaan. Ketika Anda sedang berjalan dimuka bumi ini, Anda akan menemukan berbagai peluang. Baik peluang dalam meraih kebaikan didunia maupun kebaikan diakhirat.

Saudaraku, disini saya membagi peluang menjadi dua macam. PELUANG DUNIA dan PELUANG AKHIRAT. Dua peluang tersebut telah ada disekitar kita. Namun terkadang kita salah mengambil langkah dalam mengambil peluang tersebut. Agar tidak salah langkah, berikut akan saya sampaikan.

1. PELUANG DUNIA

Peluang dunia sering kita jumpai. Peluang dunia merupakan peluang yang berkaitan dengan hal duniawi. Mengambil peluang terbaik harus dibekali dengan ilmu. Bisa dikategorikan peluang jika berkaitan juga dengan kebaikan akhirat. Misalnya peluang berdagang makanan, nah kita ambil peluang usaha tersebut dengan tujuan kebaikan akhirat. Pertimbangannya adalah kesuksesan yang nantinya kita dapatkan menguntungkan juga untuk akhirat. Selain itu cara berjalannya dalam mengambil peluang juga tidak bersimpangan dengan norma dan syariat agama Islam.

Peluang dunia sangat erat dengan kaitannya mu'amalah. Kalau melihat tentang hukum asal mu'amalah adalah dibolehkan selagi tidak ada dalil yang melarang. Oleh karenanya jelas bagi kita untuk mempertimbangkan peluang dunia yang kita ambil dengan melihat aspek kebaikan akhirat. Sesungguhnya jika kita mengkiblat pada aspek syari'at Islam, sudah tentu yang akan kita dapatkan adalah dunia akhirat.

2. PELUANG AKHIRAT

Saudaraku, tak lain kita hidup untuk tujuan akhirat. Peluang akhirat harus kita ambil sebanyak-banyaknya dan sebaik-baiknya. Peluang akhirat terbaik adalah yang dapat kita unduh secara terus menerus. Mungkin Anda paham yang namanya investasi. Investasi secara umum adalah kita akan mendapatkan keuntungan yang besar pada hari yang akan datang. Nah peluang yang seperti inilah yang harus kita dapatkan sebanyak-banyaknya, tentunya tidak meninggalkan peluang yang lain.

Apa saja peluang akhirat yang bernilai investasi? Amal jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan do'a anak sholih. Nah tiga hal tersebut merupakan peluang akhirat terbaik yang perlu kita dapatkan sebanyak-banyaknya serta sebaik-baiknya. Banyak jalan yang bisa kita dapatkan, kuncinya adalah niat yang sungguh-sungguh. Jika kita jalankan dengan yang ikhlas, insya Allah kita dapat mengambil peluang tersebut dengan mudah. Amal jariyah bisa kita dapatkan dengan mengamalkan dengan harta, tenaga, maupun pikiran kita. Contohnya ketika hendak membangun masjid, kita gunakan semampu kita untuk dapat melakukan aman jariyah. Bisa menggunakan harta kita, tenaga kita, ataupun pikiran kita. Jadi bukan sebatas harta yang kita miliki. Ilmu yang bermanfaat bisa kita lakukan dengan mengajarkan ilmu agama kepada anak-anak kita ataupun anak-anak yang ada dimasjid. Ilmu agama sangat beragam, mulai dari cara membaca Al-Qur'an, mengajarkan sholat, mengajarkan akhlak baik, dan lain-lain. Kemudian do'a anak sholih, perlu yang namanya pendidikan agama sejak dini agar mencetak anak sholih. Sebagian orang yang belum mengetahui, anak sebenarnya investasi akhirat. Maka dari itu apabila kita mempunyai anak, didiklah dengan agama sebaik-baiknya agar dapat selalu mendo'akan kita yang terbaik.

Nah jadi seperti itu saudaraku, semua butuh proses dan niat yang sungguh-sungguh. Anda tinggal menjabarkan apa yang saya sampaikan diatas dengan realisasi yang nyata. Semoga Allah meridhoi apa yang kita lakukan. Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Penulis: Choirul Annas, S.Pd
0
219
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Civitas Academica
Civitas AcademicaKASKUS Official
3KThread2.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.