Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Layaknya Geng Berkuda, Para Pemuda Ini Kendarai Sapi di Jalanan dengan Santai!

abdulqadirzAvatar border
TS
abdulqadirz
Layaknya Geng Berkuda, Para Pemuda Ini Kendarai Sapi di Jalanan dengan Santai!
Quote:


Layaknya Geng Berkuda, Para Pemuda Ini Kendarai Sapi di Jalanan dengan Santai!

Halo gansis, selamat pagi. Semoga dimanapun berada gansis selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan. Aamiin.
Kali ini ane bakal bahas tentang para pemuda dijalanan layaknya geng. Namun bukan geng motor, mobil, ataupun kendaraan lainnya. Apa itu? Simak terus gansis.

Baca juga: Absurd! Para Pemuda Ini Bikin Minuman Es di Bagasi Motor, Seger tapi Kok Gitu?
Sering ya kita tahu dan lihat di tipi-tipi atau secara langsung bagaimana sebuah geng dengan kekhasan nya petantang petenteng dijalanan. Mereka punya identitas utama komunitas. Misalnya motor, mobil, atau kendaraan lainnya. Tapi sebelum masuk ke berita utama, mari simak definisi geng menurut ane.

Quote:


Geng atau komplotan merupakan komunitas yang memiliki identitas utama yang ditunjukkan kepada publik bahwa mereka simpatisan terhadap hal tersebut. Misalnya geng motor, maka identitas mereka tentu saja motor. Geng mobil juga identitasnya mobil. Begitu seterusnya.

Beragamnya tujuan dan fungsi geng tergantung pada kesepakatan aturan, atau pada pemimpin geng itu sendiri. Gak semua geng itu jahat lho gansis. Yah walaupun kebanyakan citra geng itu udah buruk di mata masyarakat.

Quote:


Seperti para pemuda berikut, mereka petantang petenteng di jalan raya layaknya sebuah geng. Namun bukan motor atau mobil yang dikendarainya. Melainkan seekor sapi. Wah ada-ada saja ya ulah warga plus enam dua ini gansis haha. Keren juga nih kalau sunmori pakai ini hehe.

Diambil dari akun instagram bernama @jowo.story, menampilkan 3 orang pemuda tengah mengendarai sapi di halan raya. Terlihat sapi itu adalah sapi jenis brahmana atau sapi jawa. Mereka melenggang dengan sapi yang sangat jinak. Keren abis ini buat sunmori. Sangat out the box.

Quote:


Video tersebut di edit dengan backsound lagu yang sama ada di film fast and furious, menambah kesan keren. Wah yang ane heran kok sapinya jinak banget ya ditunggangi. Ane dulu pernah nyoba aja sapinya langsung panik marah-marah gitu hehe.

Dengan angkuh dan berlagak seperti layaknya geng, mereka bertiga dengan sapi yang ditungganginya berjalan santai di jalan raya. Pasti menarik perhatian para masyarakat ya. Dan pastinya sapi ini sudah dilatih sehingga jinak seperti itu.

Quote:


Video ini mendapat penayangan sebanyak lebih dari 61 ribu, dan berbagai macam komentar dari netizen. Ada yang bilang "jadi ini yang dinamakan berkuda dengan sapi", ada lagi yang komen "berasa di kampung prindapan", bahkan ada yang ngomong "kawasapi ninja" haha ada-ada saja netizen ya gansis.

Menurut ane boleh aja sih menjinakkan dan menunggangi sapi. Namun tidak dijalan raya. Kan jalan raya ada aturannya. Kendaraan apa saja yang diperuntukkan. La wong kendaraan kayak tronton batubara gitu aja harus ada izin lewatnya, apalagi ini sapi yang bukan kendaraan bermotor hehe.

Layaknya Geng Berkuda, Para Pemuda Ini Kendarai Sapi di Jalanan dengan Santai!


Sumber: Opini Pribadi
Gambar: 1& 2
abdulqadirz©2020
Diubah oleh abdulqadirz 22-12-2020 22:03
tien212700Avatar border
Si.joniiAvatar border
Si.jonii dan tien212700 memberi reputasi
2
1.1K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.