Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

patma62Avatar border
TS
patma62
Mengenal Wisata Hutan Pohon Batu Terbesar di Cina


Hai GanSist, apa kabar semua? Semoga baik-baik selalu, ya. Aamiin, thread kali ini ane mau nge-bahas wisata yang ada di Negeri Matahari ini yakni wisata yang lain daripada yang lain 'Hutan Batu Terbesar'. Jika kebanyakan hutan dipenuhi oleh pohon-pohon besar dan rerumputan di sana sini beda dengan hutan yang ada di Tiongkok, hutan ini dipenuhi oleh batu-batu besar yang menjulang tinggi bak bangunan-bangunan besar seperti di kota. 



Di Kunming Provinsi Yunnan-Cina bagian selatan, hutan batu atau stone forset itu berada. Wisata ini sudah diresmikan oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia. Masyarakat di sekitar menamakan hutan batu itu 'Shilin'. Disebut hutan karena bebatuan ini tumbuh subur seperti pepohonan tinggi yang ada di hutan umumnya. Konon, hutan batu ini sudah ada sejak 270 tahun silam. Berlokasi di daerah otonomi Lunan Yi, sekitar 120 kilometer dari Kunming.

Masyarakat sekitar percaya jika bebatuan ini diciptakan oleh para dewa dengan membelah gunung. Dahulu kala tempat ini pun dijadikan pesinggahan pasangan, karena itu bagi setiap pasangan yang berkunjung ke tempat ini dipercaya akan langgeng atau umur panjang hubungan mereka. 

Berada di areal seluas 80 hektar dan terbentuk dari erosi angin dan air sejak ratusan tahun silam, hutan pohon batu ini memiliki bagian menarik lainnya yakni Bright Summit Park atau Puncak Cerah. 

Banyak legenda yang berkembang tentang wisata tersebut, salah satunya kisah tentang satu kelompok pribumi yang tinggal di wilayah tersebut bernama Sani, cabang dari kelompok etnik Yi. Yakni tentang kisah asmara Ashima, gadis dari kelompok Sani. Ia adalah gadis cantik, ramah, dan pandai.

Di sekitar hutan pohon batu itu, ada satu tempat bernama Hutan Batu Bawah tanah di Gua Zhiyun, memiliki luas 3 kilometer persegi, terbagi beberapa gua. Selain itu, ada danau Long Lake, adalah danau karst dengan panjang 3 kilometer dan lebar 300 meter. Danau ini ada stalaktit dan stalagmite bawah air serta sebuah pulau kecil ditengahnya. 

Di sana orang-orang Sani merayakan festival obor setiap tahun Lunar tanggal 24 Juni, ada juga beberapa pertunjukkan tradisonal seperti gulat, pertarungan banteng, mendaki tiang, permainan naga, tarian singa, dan tarian Bulan A-Xi. 

Nah, itu saja mengenai wisata Hutan Batu Terbesar di cina, semoga menambah wawasan GanSist, ya. 
Sampai jumpa di thread berikutnya. 

sumber : link
Diubah oleh patma62 19-12-2020 14:25
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
443
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.8KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.